Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wakil Bupati Bangli Membuka Bulan Bahasa Bali Kabupaten Bangli Tahun 2022

Bali Tribune / BULAN BAHASA BALI - Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar,S.St.Par. dalam acara Bulan Bahasa Bali tahun 2022 di Kabupaten Bangli dengan tema Danu Kerthi Gitaning Toya Ening, Rabu (2/2).
balitribune.co.id | Bangli - Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar,S.St.Par. membuka secara resmi Bulan Bahasa Bali tahun 2022 di Kabupaten Bangli dengan tema Danu Kerthi Gitaning Toya Ening, Rabu (2/2).
 
Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Desa Adat Penglipuran, Kelurahan Kubu Bangli ini juga dihadiri Ketua PHDI Kabupaten Bangli, Bendesa Madya MDA Kabupaten Bangli, Camat se-Kabupaten Bangli, Para Pimpinan OPD terkait di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangli, Penyuluh Bahasa Bali Kabupaten Bangli, serta undangan lainnya.
 
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bangli I Wayan Sugiarta dalam laporannya menyampaikan sesuai dengan Peraturan Gubernur Bali Nomor 80 Tahun 2018 tentang pelestarian Bahasa, Aksara dan Sastra Bali, maka Pemerintah Provinsi menggelar acara Bulan Bahasa Bali yang dilaksanakan setiap bulan Februari. Kegiatan Bulan Bahasa Bali ini juga dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten/Kota Se Bali, selain itu bulan Bahasa Bali juga dilaksanakan oleh Desa Adat, Lembaga Pendidikan, Swasta dan Masyarakat Bali dengan melaksanakan beberapa kegiatan diantaranya festival, wimbakara, pameran, pertunjukan seni, seminar serta kegiatan lain yang berkaitan dengan Bahasa, Aksara dan Sastra Bali.
 
Pihaknya juga menambahkan bahwa kegiatan bulan Bahasa Bali tahun ini di Kabupaten Bangli pesertanya dibatasi pada masing-masing perlombaan, karena situasi pandemi Covid-19. Dalam kegiatan pembukaan  bulan Bahasa Bali tahun ini, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bangli dibantu oleh Penyuluh Bahasa Bali Dinas Pemuda Dan Olahraga Provinsi Bali yang ditugaskan di Kabupaten Bangli, serta dibantu juga oleh para guru dan siswa SMK 4 Bangli dalam pementasan seni tradisi dan modern. Adapun beberapa perlombaan yang diselenggarakan pada bulan bahasa tahun ini diantaranya Pidato bahasa Bali tingkat Bendesa Adat, Ngewacen aksara Bali pada lontar tingkat daa teruna, Nyurat Aksara Bali tingkat sekolah dasar dan nyastra Bali tingkat paiketan krama istri (PAKIS).
 
Sementara itu Wakil Bupati Bangli Wayan Diar dalam sambutannya mengatakan, peringatan bulan bahasa Bali tahun ini dengan tema Danu Kerthi Gitaning Toya Ening yang memiliki makna penyucian dan pelestarian sumber-sumber mata air terutama sumber mata air danau Batur yang kita ketahui bersama sebagai sumber air terbesar di Provinsi Bali. Semoga dengan pelestarian sumber air toya ening untuk kedepannya selalu bisa kita manfaatkan sebagai sumber kehidupan untuk keberlangsungan hidup kita bersama di Kabupaten Bangli serta Provinsi Bali, gemah ripah landuh ngamertaning.
 
Wayan Diar Juga menghimbau kepada seluruh peserta lomba bulan bahasa Bali tahun 2022 agar tetap menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan kegiatan ini. 
 
"Semoga dengan dilaksanakannya  kegiatan bulan bahasa Bali ini dapat meningkatkan minat masyarakat untuk mencintai dan melestarikan bahasa, aksara dan sastra Bali sebagai warisan leluhur yang harus kita jaga bersama," Pungkasnya.
wartawan
RED
Category

Angkat Sistem Subak, Bupati Sanjaya Paparkan Strategi Ketahanan Pangan Berbasis Kearifan Lokal di Universitas Indonesia

balitribune.co.id | Jakarta – Hadir sebagai narasumber dalam Seminar Nasional "Ketahanan Pangan Sebagai Pilar Pengentasan Kemiskinan Berbasis Kearifan Lokal", Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menegaskan pentingnya penguatan kearifan lokal sebagai fondasi ketahanan pangan nasional.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wabup Tjok Surya: HUT PGRI ke-80 Momen Lahirnya Ratusan Guru Berprestasi

balitribune.co.id | Semarapura - Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra, yang juga menjabat sebagai Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Klungkung, secara resmi membuka kegiatan Webinar dalam rangka memperingati HUT PGRI ke-80 Tahun 2025. Mengusung tema "Guru Bermutu Indonesia Maju Bersama PGRI Wujudkan Indonesia Emas", kegiatan ini bertujuan mendorong peningkatan kualitas dan inovasi guru di Kabupaten Klungkung.

Baca Selengkapnya icon click

Disperpa Badung Gelar Sterilisasi dan Vaksinasi Gratis Hewan Penular Rabies, Serangkaian HUT ke-16 Ibu Kota Mangupura

balitribune.co.id | Mangupura - Dinas Pertanian dan Pangan (Disperpa) Kabupaten Badung menggelar layanan sterilisasi serta vaksinasi gratis bagi Hewan Penular Rabies (HPR) serangkaian peringatan HUT ke-16 Mangupura. Kegiatan berlangsung di klinik hewan Mangupura Vet Care, Kantor Dinas Pertanian dan Pangan Badung, kawasan Pusat Pemerintahan Badung, pada 22–23 November 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lomba Tapel Ogoh-ogoh Mangucita, Melahirkan Kreator Muda Berbakat

balitribune.co.id | Mangupura - Serangkaian HUT Mangupura ke-16 digelar lomba tapel ogoh-ogoh kolaborasi antara Bank BPD Bali dengan Komunitas Jemari berlokasi Lapangan Puspem Badung berlangsung dari tanggal 22-23 November 2025. Menariknya, pada lomba tapel ini, para peserta diminta untuk membuat langsung (on the spot) tapel ogoh-ogoh di lokasi perlombaan. Tujuannya untuk memunculkan undagi mau pun kreator muda berbakat dalam bidang seni ogoh-ogoh.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.