Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Warga yang Mengalami Pencurian agar Melapor

Bali Tribune/ CCTV - Kawasan Pasar Galiran sudah terpasang CCTV.
balitribune.co.id | Semarapura - Jengkel karena mengalami kasus pencurian saat ibunya berbelanja di Pasar Galiran, Klungkung, seorang warga Klungkung bernama Trisna Wardhani memposting di medsos peristiwa yang dialaminya tersebut, dengan harapan ada peningkatan keamanan di areal parkir pasar terbesar di Bali Timur tersebut.
 
Dalam postingan di medsos yang disharenya ke Suara Klungkung, Trisna Wardhani mengakui mengalami peristiwa kurang menyenangkan, barang belanjaannya yang ditaruh di motornya hanya berselang beberapa menit saja sudah raib. Dirinya meminta managemen Pasar Galiran, Klungkung agar meningkatkan keamanan. “Tolong kalau bisa pengamanan di Pasar Galiran Klungkung ditingkatkan. Karena ibu saya Minggu pagi (23/2) saat berbelanja di Pasar Galiran, barang yang ditaruh dimotor yang diparkir, raib digondol maling,” ujar Trisna Wardhani.
 
Menurutnya, dirinya sudah bertahun-tahun berbelanja di Pasar Galiran dan sudah sering mendengar dari dulu ada spesialis maling belanjaan pengunjung pasar yang ditaruh di motor dan selalu waspada, tapi naas pagi itu malah menimpa ibunya mengalami kecurian barang belanjaannya. “Peristiwa kecurian dialami ibu saya, barang belanjaan yang dicuri dari motor, berisi beras, daging, cabai, yang notabenya untuk barang dagangan dengan modal yang pas-pasan malah kemalingan. Sungguh cepat, padahal ibu saya cuma turun sebentar untuk beli buah pepaya di pinggir pasar,” gerutunya.
 
Untuk itu dirinya meminta kepada para warga yang sering berbelanja di Pasar Galiran, Klungkung lebih hati-hati, sementara untuk petugas Pasar Galiran dirinya meminta lebih awas ditingkatkan bertugas, jika perlu pasar dipasangi CCTV.
 
Menyikapi kejadian yang dialami konsumen pengunjung Pasar Galiran tersebut, Kepala UPT Pasar Galiran Komang Sugianta menyatakan permohonan maaf atas peristiwa kecurian yang dialami ibunya Trisna Wardhani. Dirinya mengapresiasi sarannya dan meminta maaf atas ketidaknyamanan tersebut. “Kami mengimbau kepada pengunjung pasar untuk tetap berhati-hati atas barang bawaan. Terkait keamanan selain petugas keamanan, kami juga sudah memasang CCTV di dalam maupun luar gedung pasar, serta bekerja sama dengan pihak berwajib. Untuk itu ibu dapat menyampaikan secara detail kronologis dan areal kejadian sebagai bahan evaluasi kami,” ujar Komang Sugianta melalui media sosial.
 
Kadiskop UKM Klungkung Wayan Ardiasa terkait peristiwa kecurian yang dialami warga ini, hanya menjawab singkat sudah diatasi dan menunggu niat baik warga yang memposting bisa menjelaskan kejadiannya dimana di kawasan Pasar Galiran tersebut. “Jika masalah pencurian cabai yang terjadi di Pasar Galiran itu sudah selesai. Saat ini di Pasar Galiran sudah ada CCTV. Nah terkait postingan ibu Trisna Wardhani ini kita sebenarnya menunggu kedatangan dirinya ke UPT Pasar Galiran, dengan harapan dia bisa menjelaskan di mana posisi kejadian pencurian tersebut, Sangat disayangkan sampai saat ini dia tidak nongol ataupun melaporkan ke polisi kasusnya, biar jelas karena semua pojok pasar Galiran sudah dipasangi CCTV,” ujar Wayan Ardiasa seraya meminta warga yang memposting kasus pencurian tersebut agar bisa menceritakan dimana tersebut terjadi. 
wartawan
Ketut Sugiana
Category

Wayan Suyasa Mundur, Nadi Putra Pimpin Golkar Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPD Golkar periode 2020 -2025 I Wayan Suyasa memutuskan mundur dan tidak akan maju lagi memimpin Golkar Badung dalam Musyawarah Daerah (Musda) XI. Sebagai gantinya AA Ngurah Ketut Agus Nadi Putra alias Turah Tut secara aklamasi terpilih menakhodai Golkar Badung periode 2025-2030.

Baca Selengkapnya icon click

Ungkap Kasus Korupsi LPD Desa Adat Beluhu Senilai Rp 20 Miliar, Polisi Amankan 2 Wanita

balitribune.co.id | Amlapura - Unit Tipikor Sat Reskrim Polres Karangasem dipimpin Kasat Reskrim AKP Alberto Diovant dan Kanit III Ipda Ida Bagus Gede Agung Dharma Putra, berhasil mengungkap kasus dugaan tindak pidana korupsi di Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat Beluhu, Desa Tulamben, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Dua orang wanita diamankan dan ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Desa Darmasaba Kembali Ukir Prestasi Internasional, Inovasi BAJRA Jadi Inspirasi Penanggulangan Rabies di Asia

balitribune.co.id | Mangupura - Desa Darmasaba kembali mengharumkan nama Kabupaten Badung di tingkat internasional. Kepala Desa Darmasaba, Ida Bagus Surya Prabhawa Manuaba, didapuk menjadi salah satu panelis dalam Konferensi Rabies in Borneo (RIB) 2025 yang digelar di Borneo Convention Centre Kuching (BCCK), Sarawak, Malaysia, pada 30 September hingga 1 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kawasan Hutan Lindung di Bali Barat Terbakar

balitribune.co.id | Singaraja - Kebakaran hebat terjadi di kawasan hutan lindung Bali Barat, Rabu (8/10) malam. Titik api terlihat sejak pukul 18.00 Wita dan membesar hingga merambah kawasan hutan di dekat Pura Kertakawat, Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak. Hingga pukul 21.30 Wita api belum dapat di padamkan mengingat lokasi kebakaran dilereng dengan kondisi kemiringan.

Baca Selengkapnya icon click

Rapat Pembahasan Studi Kelayakan Rencana Kerjasama Pemkab Badung dan IDB Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten Badung melalui Bagian Kerja Sama Sekretariat Daerah (Setda) menggelar Rapat Pembahasan Studi Kelayakan Rencana Kerja Sama antara Pemkab Badung dengan Institut Desain dan Bisnis (IDB) Bali, bertempat di Ruang Rapat Nayaka Gosana III, Lantai II Kantor Bupati Badung, Selasa (7/10).

Rapat ini menjadi langkah awal dalam meninjau potensi dan kelayakan kerja sama yang diusulkan oleh IDB Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.