balitribune.co.id | Gianyar - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Kelas II B Gianyar ikuti vaksinasi booster, pada Rabu (23/3). Kegiatan vaksin dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Gianyar dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Gianyar.
Plt Kepala Pengamanan Rutan Gianyar A.A. Gde Putra Arimbawa mengatakan terlaksananya kegiatan vaksinasi tidak terlepas dari dukungan dari instansi terkait dalam hal ini Dinas Kesehatan Gianyar dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB).
Lanjut Agung Putra Arimbawa adapun jumlah sasaran vaksin kali ini sebanyak 123 orang. Dari jumlah tersebut ada beberapa orang yang belum mengikuti vaksinasi. “Beberapa orang belum bisa melakukan vaksinasi karena faktor kesehatan,” ungkapnya. Selain vaksinasi booster masih ada pula WBP yang mendapatkan vaksinasi dosis kedua. Ada pula WBP yang telah melaksanakan vaksinasi dosis lengkap sejak di luar Rutan.
Menurut Agung Putra Arimbawa diselenggarakannya vaksinasi ini sebagai bentuk dukungan Rutan Gianyar dan mensukseskan program Pemerintah dalam memperkuat imun tubuh serta khususnya pencegahan penularan virus Covid – 19.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Gianyar Cokorda Gede Bagus Lesmana Trisnu menyambut baik kegiatan vaksinasi terhadap WBP Rutan Gianyar. “Kami mengapresiasi WBP Rutan Gianyar yang antusias dalam pelaksanaan vaksinasi ini,” ungkapnya.