Showcase Digitalisasi Sistem Pembayaran Bank BPD Bali di Ajang FEKDI 2022 | Bali Tribune
Diposting : 13 July 2022 08:22
ARW - Bali Tribune
Bali Tribune / FEKDI - Showcase Digitalisasi Sistem Pembayaran Bank BPD Bali di Ajang FEKDI 2022, Nusa Dua, Badung.
balitribune.co.id | Badung - Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) 2022 di Nusa Dua yang digelar disela sela side event G20 rupanya menjadi ruang “unjuk gigi” Bank BPD Bali untuk bisa tampil di kancah internasional melalui showcase digitalisasi sistem pembayaran Bank BPD Bali. Tentu kehadiran Bank BPD Bali di ajang ini buah dukungan dari Bank Indonesia dan Pemerintah Provinsi Bali. “Masuknya kami dalam event FEKDI merupakan kolaborasi Bank BPD Bali selaku bank daerah dengan Bank Indonesia dan Pemerintah Provinsi Bali,” ujar Direktur Operasional Bank BPD Bali, IB Setia Yasa, Selasa (13/7) di Nusa Dua, Badung. 
 
Kehadiran showcase ini menurutnya, bentuk peran aktif Bank BPD Bali dalam membangun ekosistem sistem pembayaran berbasis digitalisasi yang disiapkan Bank BPD Bali. “Digitalisasi itu suatu keharusan, melalui FEKDI ini kita mencoba berinovasi, mengaktualisasi solusi-solusi yang pernah kita ‘deliver’ sekarang kita munculkan kembali,” jelasnya. Salah satunya yakni, inovasi terkait pembayaran pajak dan retribusi dengan menggunakan QRIS sebagai sarana utama. “Hal ini seiring mandat dari kementerian, Bank Indonesia serta pemda,” tukasnya.
 
Seperti diketahui FEKDI 2022 merupakan ajang etalase inovasi produk dan layanan serta sinergi kebijakan ekonomi dan keuangan digital yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia dan Kementerian Perekonomian dengan didukung oleh Kementerian-Lembaga dan industri, guna mempercepat pemulihan ekonomi nasional. Sinergi tersebut diperkuat dengan komitmen bersama melalui peluncuran Gerakan Sinergi Nasional Ekonomi dan Keuangan Digital. Perhelatan ini sekaligus merupakan side event dalam rangkaian G20 Finance Track: Finance and Central Bank Deputies (FCBD) dan 3rd Finance Ministers and Central Bank Governors Meeting (FMCBG) di Nusa Dua, Bali.