balitribune.co.id | Mangupura - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Badung mulai membersihkan baliho kedaluarsa yang terpampang di jalan-jalan protokol Kabupaten Badung. Setidaknya sudah ratusan baliho yang berhasil diberangus.
Baliho tersebut sebagian besar adalah ucapan Hari Kemerdekaan. Kemudian baliho Hari Raya Galungan dan Kuningan yang tak kunjung dibongkar oleh pemasangnya.
Kepala Satpol PP Badung I Gusti Agung Ketut Suryanegara mengatakan, penurunan baliho dan spanduk kadaluarsa ini dilakukan di masing-masing BKO kecamatan.
Setidaknya ada 115 baliho yang diturunkan. Selain baliho juga dilakukan penurunan sepanduk dan pamflet yang masing-masing berjumlah 45 buah dan 36 buah.
"Penurunan reklame jenis baliho, spanduk, banner dan lainnya sudah dilakukan sejak Minggu lalu," ujarnya, Senin (11/9).
Saat ini pembersihan baliho masih berlanjut agar benar-benar kawasan Badung bersih dari baliho kedaluarsa.
"Kalau tidak salah baliho masih ditemukan sedikit," katanya.
Lebih lanjut pihaknya merinci untuk di wilayah Kuta Selatan baru diturunkan baliho sebanyak 16 buah. Sementara itu di Kuta baliho 16 buah dan sepanduk 24 buah. Kemudian di Kuta Utara ada 19 baliho yang diturunkan dengan 3 spanduk.
Kecamatan Mengwi ada 17 baliho dan 5 spanduk. Selanjutnya di Kecamatan Abiansemal diturunkan 12 baliho, 5 spanduk dan 7 pamflet, terakhir di Kecamatan Petang hanya ada 13 baliho.