14 Truk Bisa Pilah Sampah TOS Karangdadi | Bali Tribune
Diposting : 15 June 2020 23:54
Ketut Sugiana - Bali Tribune
Bali Tribune/ PEMILAHAN - Suasana pemilahan sampah plastik di TOSS Karangdadi, Kusamba.
Balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Suwirta, Senin (15/6), memantau pelaksanaan pemilihan sampah  Organic dan Non Organic di TOSS Karangdadi, Desa Kusamba, Dawan, Klungkung. Dia sangat terkesan TOSS Karangdadi sekarang yang ada di desa Kusamba Dawan Klungkung ini. Sebelumnya hanya mampu mengolah satu truk selama sehari selama ini, namun sejak Senin kemarin  menemukan hasil yang sangat menakjubkan, karena sebanyak 14 truk sampah organik dan non organik bisa dipilah di TOSS Karang Dadi ini.
 
Bupati Suwirta meminta kepada semua pekerja yang ada di TOSS Karangdadi,Kusamba ini , untuk senantiasa bekerja dengan penuh semangat dalam mengolah sampah hingga maksimal. Menurutnya  kegiatan pemilahan sampah plastik dan sampah biasa di TOSS  di Karangdadi, Kusamba ini akan terus diuji coba sejauh mana mampu sampah yang datang ditangani oleh sekitar 51 orang pekeros sekarang tadi ini akan terus diujicobakan untuk memantaja di TOSS tersebut. “Berapa truk sampah bisa sejatinya bisa ditangani dipilah di TOSS Karangdadi, Kusamba ini? Kita akan terus mengevaluasi hal ini dan dengan tenaga yang ada ini, sejatinya berapa Truck sampah yang mampu ditangani oleh 51 orang tenaga yang ada di sini untuk memilah sampah yang dikirim ke TOSS ini,” terang Bupati Suwirta.
 
Dirinya berharap Gema Tansaplast ( Gerakan Masyarakat Puputan Sampah Plastik red)  kita bersama mengajak masyarakat memilah sampah plastik dan nantinya koperasi sampah plastik akan menampung hasil pemilahan ini. “Kita berharap nantinya semua pemilahan sampah plastik ini, akan dijual ke pengepul koperasi sampah plastik yang telah di launching  sebelumnya. Kita minta semua bekerja dengan semangat yang tinggi ini bisa bekerja dengan baik dan nantinya akan bisa memberikan penghasilan tambahan hasil dari tambahan pengolahan sampah plastik yang dikumpulkan  ini,” tandasnya.