Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

213 Ribu Warga Karangasem Telah Divaksin, Bupati Gede Dana Apresiasi Kenerja Tenaga Kesehatan

Bali Tribune/ SOSIALISASI - Bupati Gede Dana melakukan sosialisasi Pelayanan Antar Jemput Pasien.



balitribune.co.id | Amlapura - Sebanyak 213 ribu warga Karangasem sudah divaksin Covid-19.   Capaian tersebut semakin mempercepat harapan Bupati Karangasem I Gede Dana untuk menjadikan wilayahnya sebagai zona hijau pertama penyebaran Covid-19 di Bali.
 
Bupati Karangasem I Gede Dana mengakui target sasaran vaksinasi yang dicapai itu, tidak terlepas dari semakin tumbuhnya kesadaran masyarakat untuk divaksin. Selain itu kerja keras semua pihak, mulai dari tenaga medis, vaksinator, TNI/Polri, Perbekel, Pecalang dan pemangku kebijakan lainya, juga menjadi muara dari kesuksesan pelaksanaan vaksinasi berbasis banjar di wilayahnya. “Ini capaian yang sangat luar biasa, atas nama pribadi dan Pemeritah Karangasem, saya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak  yang sudah berpartisipasi terhadap kesuksesan pelaksanaan vaksinasi massal ini,” ucap Gede Dana,  Selasa (15/6/2021)
 
Tingginya partisipasi masyarakat yang melakukan vaksinasi Covid-19,  membuat Bupati memberikan acungan jempol kepada tenaga kesehatan. Apresiasi  tersebut tidak berlebihan,  pasalnya  petugas vaksinator itu bekerja marathon dari satu kecamatan ke kecamatan lainnya.  Bukan itu saja,  hari Minggu mereka juga  tetap bekerja  karena  vaksinasi dilaksanakan setiap hari libur. "Bayangkan, petugas medis dari Puskesmas Kubu harus datang ke Kecamatan Manggis untuk melakukan vaksinasi hingga malam," ucap Gede Dana
 
Menurut Bupati, ketulusan para vaksinator dengan focus melakukan vaksin kepada masyarakat, mambuat lebih dari 213 ribu warga masyarakat  sudah divaksin dosis 1. “Kami berharap warga masyarakat yang belum di vaksin agar tidak  takut di vaksin dan tidak mempercayai berita hoax berkaitan vaksin Covid-19 ini,” harap Bupati.
 
Ia menegaskan bahwa vaksinasi merupakan salah satu cara untuk meningkatkan imun tubuh lebih kuat. "Target saya, Kabupaten Karangasem menjadi kabupaten pertama zona hijau covid-19. Tujuanya  mempercepat pergerakkan perekonomian masyarakat,” imbuh Bupati.
 
Kadis Kesehatan, dr I Gusti Bagus Putra Pertama mengatakan, vaksinasi dosis kedua, rencananya akan dilaksanakan Bulan Juli mendatang. “Sama seperti sebelumnya, tenaga kesehatan akan kita optimalkan dari masing-masing Puskesmas, RSUD, RS swasta maupun dari Dinas Kesehatan,” sebutnya. 
wartawan
AGS
Category

Angkat Sistem Subak, Bupati Sanjaya Paparkan Strategi Ketahanan Pangan Berbasis Kearifan Lokal di Universitas Indonesia

balitribune.co.id | Jakarta – Hadir sebagai narasumber dalam Seminar Nasional "Ketahanan Pangan Sebagai Pilar Pengentasan Kemiskinan Berbasis Kearifan Lokal", Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menegaskan pentingnya penguatan kearifan lokal sebagai fondasi ketahanan pangan nasional.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wabup Tjok Surya: HUT PGRI ke-80 Momen Lahirnya Ratusan Guru Berprestasi

balitribune.co.id | Semarapura - Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra, yang juga menjabat sebagai Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Klungkung, secara resmi membuka kegiatan Webinar dalam rangka memperingati HUT PGRI ke-80 Tahun 2025. Mengusung tema "Guru Bermutu Indonesia Maju Bersama PGRI Wujudkan Indonesia Emas", kegiatan ini bertujuan mendorong peningkatan kualitas dan inovasi guru di Kabupaten Klungkung.

Baca Selengkapnya icon click

Disperpa Badung Gelar Sterilisasi dan Vaksinasi Gratis Hewan Penular Rabies, Serangkaian HUT ke-16 Ibu Kota Mangupura

balitribune.co.id | Mangupura - Dinas Pertanian dan Pangan (Disperpa) Kabupaten Badung menggelar layanan sterilisasi serta vaksinasi gratis bagi Hewan Penular Rabies (HPR) serangkaian peringatan HUT ke-16 Mangupura. Kegiatan berlangsung di klinik hewan Mangupura Vet Care, Kantor Dinas Pertanian dan Pangan Badung, kawasan Pusat Pemerintahan Badung, pada 22–23 November 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lomba Tapel Ogoh-ogoh Mangucita, Melahirkan Kreator Muda Berbakat

balitribune.co.id | Mangupura - Serangkaian HUT Mangupura ke-16 digelar lomba tapel ogoh-ogoh kolaborasi antara Bank BPD Bali dengan Komunitas Jemari berlokasi Lapangan Puspem Badung berlangsung dari tanggal 22-23 November 2025. Menariknya, pada lomba tapel ini, para peserta diminta untuk membuat langsung (on the spot) tapel ogoh-ogoh di lokasi perlombaan. Tujuannya untuk memunculkan undagi mau pun kreator muda berbakat dalam bidang seni ogoh-ogoh.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.