Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

69 Water Meter di Badung Selatan Raib, Perumda Tirta Mangutama Perketat Pengamanan

water meter
Bali Tribune / PENGAMAN - mencegah kehilangan water meter pelanggan PDAM Badung di Badung selatan dipasangi besi pengaman

balitribune.co.id | Mangupura - Puluhan Water Meter (WM) milik Perumda Air Minum Tirta Mangutama Kabupaten Badung (PDAM) dilaporkan hilang dicuri di wilayah Badung Selatan. Raibnya water meter ini sontak membuat resah warga setempat. Pasalnya, kehilangan ini terjadi dalam jumlah banyak dan ditengah krisis air melanda wilayah Badung selatan.

Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mangutama, I Wayan Suyasa yang dikonfirmasi, Rabu (13/1), membenarkan kejadian ini. Pihaknya di Perumda mengaku sangat prihatinan dan telah mengambil langkah pengamanan untuk mencegah kejadian serupa.

"Benar, kami menerima laporan adanya kehilangan Water Meter di beberapa lokasi. Atas kejadian ini, kami menyampaikan keprihatinan dan terus berupaya meningkatkan pengamanan," ujarnya.

Untuk mencegah kejadian serupa terulang Perumda mengaku sudah mengambil langkah-langkah seperti peningkatan pengawasan oleh petugas lapangan. Perumda memperketat pemantauan di wilayah yang dinilai rawan terjadi kehilangan water meter.

"Atas kejadian ini kami sudah bikin strategi agar kejadian serupa tidak terjadi lagi," kata Suyasa.

 Perumda juga telah melakukan koordinasi dengan aparat lingkungan setempat guna meningkatkan kewaspadaan serta keamanan di lingkungan pelanggan.

"Saat ini kita juga melakukan pemasangan alat pengaman Water Meter  secara bertahap sebagai langkah preventif agar Water Meter lebih sulit untuk dilepas atau dicuri," paparnya.

Disamping itu, lanjut mantan anggota DPRD Badung ini, pihaknya juga mengimbau para pelanggan secara bersama-sama mengantisipasi agar water meter yang dipasang di rumah atau lingkungan pelanggan tidak mudah dicuri. 

"Kami harap dukungan dan peran aktif para pelanggan agar ikut menjaga water meter supaya tidak sampai hilang," tegasnya.

Pelanggan juga diminta memastikan posisi Water Meter berada di tempat yang aman serta segera melaporkan kepada pihak Perumda apabila melihat aktivitas mencurigakan di sekitar instalasi Water Meter.

"Kalau ada yang mencurigakan silahkan lapor ke kami," pintanya.

Sementara Diriktur Direktur Teknik (Dirtek) Perumda Air Minum Tirta Mangutama, Made Suarsa menyatakan bahwa saat ini sudah ada 69 water meter yang dilaporkan hilang ke Perumda.

Pihaknya menduga raibnya puluhan water meter ini karena dicuri. "Jumlahnya banyak (hilang) kami pastikan karena ada yang mencuri," timpalnya.

Atas kerugian kehilangan ini sepenuhnya ditanggung oleh Perumda. "Kerugian perumda yang menanggung. Kita sudah ganti water meter yang hilang tersebut," kata Suarsa.

Untuk mencegah kejadian serupa pihaknya telah memasang pengaman secara bertahap. Yakni dengan memasang besi pada water meter dengan empat penyangga besi. 

"Jadi pengamanannya ada besi penyangga empat buah. Minimal kalau dicuri, pencuri harus memotong empat batang besi hingga membutuhkan waktu lama, dengan waktu itu kita harap pemilik cepat tau, sehingga bisa digagalkan," pungkasnya. 

wartawan
ANA
Category

Dukung Ketahanan Pangan, Manajemen DTW Jatiluwih Salurkan 22,8 Ton Pupuk ke 7 Tempek Subak

balitribune.co.id | Tabanan - Memasuki musim tanam pertama di bulan Januari 2026,  mulai dari Tanggal 30 Desember  2025 - 6 Januari 2026 Manajemen Operasional Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian pertanian berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.