Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

75 Persen Gaji Anggota Fraksi Golkar se-Bali untuk Bantu Penanganan Covid-19

Bali Tribune / BANTUAN - DPP Partai Golkar menyerahkan bantuan berupa APD kepada Puskemas di Bali.

balitribune.co.id | Denpasar - Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali Nyoman Sugawa Korry mewajibkan seluruh anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Provinsi Bali dan DPRD Kabupaten/ Kota se-Bali untuk menyisihkan 75 persen gajinya guna penanganan virus corona di Bali. Kewajiban tersebut berlangsung selama tiga bulan ke depan, dari Mei hingga Juli. 

"Selama tiga bulan ke depan, bulan Mei, Juni, dan Juli, gaji anggota DPRD dari Fraksi Golkar se-Bali akan digunakan

untuk membantu pemerintah dan masyarakat dalam penanganan pandemi Covid-19," kata Sugawa Korry, saat penyerahan bantuan alat pelindung diri (APD) dari DPP Partai Golkar kepada Puskemas di Bali, yang berlangsung di Kantor DPD Partai Golkar Provinsi Bali, Rabu (8/4/2020). 

Untuk memastikan penyaluran dan pelaporan dana sebesar 75 persen dari gaji tersebut, DPD Partai Golkar Provinsi Bali menginstruksikan agar dana tersebut digunakan secara langsung di lapangan. Adapun pemanfaatannya adalah untuk membantu pengadaan APD atau keperluan terkait pencegahan Covid-19 di masing masing kabupaten/kota se-Bali.

Sebelum instruksi ini dijalankan, Sugawa Korry terlebih dahulu melaporkan kepada DPP Partai Golkar terkait langkah yang diambil tersebut. Usulan pemotongan 75 persen gaji untuk penanganan Covid-19 ini pun disetujui oleh DPP Partai Golkar. 

Dalam hal pelaksanaannya, Sugawa Korry menginstruksikan agar secara langsung tanpa menyetor gaji tersebut ke DPD. Meski begitu, pengawasan tetap dilakukan oleh partai. Seperti melaporkan kegiatan yang dilakukan dan memberikan laporan kepada pengurus partai di masing-masing tingkatan. 

Sementara itu Koordinator Wilayah Pemenangan Pemilu Bali-NTB-NTT DPP Partai Golkar, Gde Sumarjaya Linggih, pada kesempatan yang sama mengapresiasi langkah Golkar Bali yang telah secara gotong - royong dan bersinergi dalam penganan pandemi Covid-19. 

"Kita terus gelorakan langkah ini, karena ini merupakan kerja politik. Kalau kerja politik itu ada yang namanya pemberdayaan, edukasi, mengungkapkan ide-ide baru, responsif terhadap kebijakan, termasuk kerja sosial," ujar mantan Plt Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali ini. 

Menurut dia, Fraksi Golkar DPR RI sudah mengamati langkah dan gerakan  yang sudah dilakukan DPD Golkar Provinsi Bali melalui media serta media sosial. Yang membanggakan, banyak aksi yang dilakukan DPD Partai Golkar Provinsi Bali sebelum ada petunjuk dari pusat.

"Ini membanggakan bagi saya, karena sudah responsif dan sudah melaksanakan kerja politik, berupa kerja sosial yang patut digelorakan, juga mengedukasi kepada masyarakat. Masyarakat selama ini masih ragu, apakah ini benar musibah atau wabah. Untuk itu kita yakinkan karena wabah ini sudah menyebar di dunia. Dan seperti kita lihat bersama, semua negara semangat dan mengerahkan tenaganya untuk melawan pandemi corona ini," tandas Sumarjaya Linggih. 

Pada kesempatan tersebut, Sumarjaya Linggih menyerahkan bantuan DPP Partai Golkar kepada Puskesmas di Bali. Bantuan berupa alat pelindung diri (APD) diserahkan melalui para Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten/ Kota se-Bali.

wartawan
San Edison
Category

Jaga Stabilitas Organisasi, OJK Tunjuk Pejabat Pengganti Anggota Dewan Komisioner

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menjamin kesinambungan kepemimpinan dan kelancaran pelaksanaan tugas pengaturan dan pengawasan sektor jasa keuangan serta pelindungan konsumen dan masyarakat dengan melakukan penunjukan Pejabat Pengganti Anggota Dewan Komisioner (ADK) yang ditetapkan dalam Rapat Dewan Komisioner OJK di Jakarta hari ini.

Baca Selengkapnya icon click

Ekspansi ke Pulau Dewata, Changan Resmikan Dealer Pertama di Bali via Top Motor

balitribune.co.id | Mangupura - Pabrikan mobil listrik asal Tiongkok, Changan Automobil memperluas penetrasi pasar di Indonesia dengan membuka oulet pertama  di pulau Dewata. Di Bali Produsen mobil yang telah tersebar lebih dari 130 negara dan memulai debut di Indonesia GJAW 2025 bernaung dibawah bendera Top Motor Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pentingnya Perlindungan, BPJAMSOSTEK Gianyar Bayarkan Klaim JKK Rp 32 Miliar

balitribune.co.id | Gianyar - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Bali Gianyar menggelontorkan Rp 32 miliar lebih untuk pembayaran klaim Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) sepanjang tahun 2025 dengan jumlah klaim 5.030. Kepala Kantor Cabang BPJAMSOSTEK Bali Gianyar, Venina mengungkapkan, pada periode Januari hingga Desember 2025, ada 5.030 yang mendapatkan klaim pembayaran JKK.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua Dewan Komisioner dan Dua Pejabat Tinggi OJK Mengundurkan Diri

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyampaikan bahwa Ketua Dewan Komisioner OJK, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK (KE PMDK), dan Deputi Komisioner Pengawas Emiten, Transaksi Efek, Pemeriksaan Khusus, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK (DKTK) telah menyampaikan pengunduran diri dari jabatannya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Dukung SMK N 3 Singaraja dalam Nominasi TUK Terbaik

balitribune.co.id | Singaraja - PT Astra Motor Bali bersama PT Astra Honda Motor (AHM) menunjukkan komitmennya dalam mendukung penguatan pendidikan vokasi melalui kunjungan supervisi ke SMK Negeri 3 Singaraja, Jumat (30/1). Kegiatan ini merupakan bagian dari proses penilaian dan pendampingan terhadap kandidat Nominasi SMK Tempat Uji Kompetensi (TUK) Terbaik Nasional Wilayah Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya icon click

Serhalawan Meliza Fransisca Sukses Kembangkan Kerajinan Ramah Lingkungan

balitribune.co.id | Mangupura - Di sebuah gang kecil di kawasan Sading, Kabupaten Badung, Bali, kreativitas tumbuh dari tangan seorang ibu rumahtangga yang tak mau menyerah pada keadaan. Dialah Serhalawan Meliza Fransisca, pendiri usaha kerajinan The Bless Shop, yang sukses mengolah bahan limbah menjadi produk bernilai ekonomi tinggi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.