Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Ajak dan Hibur Puluhan Anak Difabel Yayasan Mutiara Hati Santih, Komunitas Senam AW S3 Siwa Bali Melayani Sepenuh Hati

Bali Tribune/ SEPENUH HATI – Dengan sepenuh hati, para pengurus, instruktur, dan anggota komunitas Senam AW S3 Siwa Bali berbagi kasih untuk menghibur puluhan anak penghuni Yayasan Mutiara Hati Santih, Bedulu, Gianyar, bersuka ria di Pantai Mertasari, Sanur, Rabu (1/5).
balitribune.co.id | Denpasar -  UNTUK kesekian kalinya, komunitas Senam Andrie Wongso (AW) Sehat, Semangat, Senang (S3) Siwa Bali berbagi kasih dengan sepenuh hati untuk mengajak dan menghibur puluhan anak penghuni Yayasan Mutiara Hati Santih, (YMHS) Bedulu, Gianyar, untuk bersuka ria di Pantai Mertasari, Sanur, Rabu (1/5) pagi kemarin.
 
Ketua Umum (Ketum) AW S3 Siwa Bali, Juniwati mengaku bersyukur, karena masih mendapat kesempatan untuk bisa berbuat kebajikan dengan berbagi kasih bersama puluhan anak dari YMHS Bedulu, Gianyar. “Kami selalu siap melayani dengan sepenuh hati, juga tulus ikhlas dilandasi kekompakan, semangat, dan perasaan senang untuk membantu anak-anak difabel yang diasuh Yayasan Mutiara Hati Santih, Bedulu, Gianyar. Semoga apa pun yang kami berikan ini bisa membuat mereka tetap dan selalu sehat, semangat, dan senang,” ujar wanita yang akrab disapa Ayun itu.
 
Ketua Pelaksana Harian Senam AW S3 Siwa Bali, Eva Carolina Tio, menambahkan, perkumpulan Senam AW S3 Siwa Bali bersyukur dapat menjadi donatur tetap, sehingga setiap bulan mampu memberikan berdonasi Rp2 juta untuk menanggung biaya terapi secara berkala kepada sejumlah anak difabel dari YMHS. “Selain beberapa kali berbagi kasih dengan memberikan donasi dan sejumlah pakaian layak pakai serta berbagai jenis mainan anak-anak, tiap kali berkunjung ke Yayasan Mutiara Hati Santih, Bedulu, Gianyar, kami selalu menghibur dan mengajak anak-anak tersebut untuk bersuka ria sambil makan bersama, bahkan ikut merayakan hari ulang tahun mereka,” tutur Eva Carolina Tio, didampingi tim Humas (Putu Djirna, Parwata Kantiana, dan Yusuf Budiman).
 
Melihat puluhan anak asuhnya terlihat ceria dan gembira saat bermain di areal Pantai Mertasari, Sanur, kemarin, Pengelola YMHS, Ni Wayan Siki didampingi para orangtua dari puluhan anak difabel itu mengaku terharu dan bangga. “Terima kasih kepada seluruh pengurus dan anggota perkumpulan Senam AW S3 Siwa Bali yang selalu peduli dan terus membantu segala keperluan kami dan anak-anak setiap bulannya. Semoga kegiatan bakti sosial ini bisa menginspirasi para donatur lainnya untuk ikut peduli memikirkan masa depan anak-anak kami,” kata Wayan Siki, asal Banjar Batu Lumbang, Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.
 
Puluhan anak-anak difabel yang didampingi orangtua dan anggota keluarganya masing-masing, dengan menggunakan 3 unit bus berangkat dari Bedulu, Gianyar, untuk berekreasi ke Pantai Mertasari, Sanur. Setibanya di pantai tersebut, anak-anak tersebut larut dalam kecerian dan canda tawa serta puas bermain pasir sambil mandi di pantai dan bermain sesuka hatinya.   
 
YMHS dibentuk dan dikelola Ni Wayan Siki bersama suaminya dan dibantu lima sukarelawan, sejak 10 tahun lalu. Tanpa memungut biaya sepersen pun, mereka dengan penuh kasih sayang mengasuh sekitar 65 anak difabel yang berusia antara 3 hingga 20 tahun yang umumnya terlahir prematur dan tidak bisa berjalan dengan sempurna, sehingga memerlukan fisioterapi secara berkala. 
wartawan
Djoko Moeljono
Category

Bupati Satria Serahkan Sembako untuk Korban Angin Puting Beliung di Desa Bunga Mekar

balitribune.co.id | Semarapura - Angin puting beliung menerjang Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Minggu (2/11/2025) sore sekitar pukul 15.00 Wita. Mendengar hal tersebut Bupati Klungkung I Made Satria bersama Kalak BPBD Klungkung Putu Widiada menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang terdampat angin puting beliung di Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Senin (3/11).

Baca Selengkapnya icon click

Diskominfosan Bangli Dampingi KI Bali, Visitasi Monev Keterbukaan Informasi Publik di Sejumlah Badan Publik

balitribune.co.id | Bangli - Komisi Informasi (KI) Provinsi Bali bersama Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Bangli melanjutkan tahapan visitasi dalam rangka Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025. Kegiatan ini menyasar sejumlah Badan Publik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangli, pada Selasa (4/11/2025).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bikers Honda Dapat Sosialisasi dan Pembekalan Jelang ke HBD

balitribune.co.id | Denpasar - Menjelang gelaran akbar Honda Bikers Day (HBD) 2025 yang diadakan di  Jawa Barat, 15 November 2025 mendatang . Astra Motor Bali menggelar kegiatan sosialisasi dan pembekalan bagi bikers Honda Bali pada Sabtu (1/11), diikuti oleh 65 peserta dari berbagai komunitas Honda se-Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Asuransi Astra Adakan "Beauty Class for Disabilities"

balitribune.co.id | Jakarta - Asuransi Astra menggelar Beauty Class for Disabilities di Head Office Asuransi Astra dan  diikuti komunitas penyandang disabilitas binaan Asuransi Astra.

Beauty Class for Disabilities merupakan program pelatihan tata rias dan pemasaran digital yang dirancang secara khusus untuk membuka peluang sekaligus menjawab tantangan yang dihadapi oleh para penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya icon click

Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Galungan, Bupati Gus Par Gelar Pasar Murah dari Desa hingga Kota

balitribune.co.id | Amlpura - Pemerintah Kabupaten Karangasem bergerak cepat menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopperindag), Pemkab kembali menggelar Pasar Murah secara rutin di sejumlah titik wilayah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.