Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Angin Kencang dan Ombak Tinggi Landa Selat Bali

Bali Tribune/ ARUS MUDIK - Memasuki puncak arus mudik Lebaran Minggu kemarin, arus penyeberangan lintas Jawa-Bali dipantau Kabaharkam Mabes Polri, Komjen Condro Kirono.
balitribune.co.id | Negara - Memasuki puncak masa angkutan Lebaran 2019 Minggu (2/6), telah terjadi antrean pemudik menuju Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk. Bahkan kini arus mudik dilintas Jawa-Bali juga menjadi perhatian serius dari Mabes Polri.
 
Arus mudik baik jalur darat maupun jalur laut lintas Jawa-Bali menjadi atensi Mabes Polri. Bahkan memasuki puncak masa angkutan lebaran 2019 Minggu kemarin, arus mudik Ketapang-Gilimanuk secara langsung dicek oleh Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri, Komjen Condro Kirono. Kabaharkam tiba di Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk dengan menumpang salah satu kapal motor penumpang (KMP) dari Pelabuhan Penyeberangan Ketapang, Banyuwangi. 
 
Kabaharkam Condro Kirono yang melakukan pengecekan arus mudik didampingi Wakapolda Bali, Brigjen I Wayan Sunartha, Dirlantas Polda Bali Kombespol AA Made Sudana dan Irwasda Polda Bali, Brigjen Wahyono, Kapolres Jembrana, AKBP Budi P Saragih dan Kasatlantas Polres Jembrana, AKP Yoga Widiatmoko serta beberapa pejabat dari instansi terkait lainnya menyatakan situasi arus masuk di Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk sudah terjadi antrean.
 
Namun dipastikannya pergerakan kendaraan ke kapal, sejauh ini terpantau masih lancar tidak ada kendala apapun. Begitupul menurutnya di Pelabuhan Penyeberangan Ketapang juga masih terpantau lancar, "pantauan kami saat ini lancar ya. Tidak ada antrean (parah). Di Ketapang pun juga lancar," ungkapnya. Pihaknya mengaku juga telah mencoba kapal yang melayani penyebrangan Jawa-Bali serta mengecek lagi kesiapan petugas terkait. Pihaknya memastikan keamanan kapal seperti pelampung dan alat keselamatan lainnya berfungsi baik.
 
"Di sini kan ada 56 kapal, tadi sudah dicek semua," ungkapnya. Begitupula jarak tempuh masih normal sekitar 1 jam, kendati kondisi cuaca diperairan selat Bali yang menjadi jalur utama mudik Jawa-Bali diakuinya memang perlu diwaspadai, terlebih diakuinya saat ini terjadi peningkatan jumlah pemudik yang melakukan perjalanan melalui jalur darat dan jalur laut. Menurutnya ombak saat ini memang cukup besar akibat angin yang juga bertiup kencang. Menurutnya ada sejumlah faktor yang membuat pemudik lebih memilih jalur darat dan laut. 
 
Bahkan diakuinya terjadi penurunan jumlah pemudik yang menggunakan moda transportasi udara. Selain infrastruktur jalur darat yang sudah refresentatif dan mempersingkat waktu perjalanan, juga tarif transportasi udara yang tinggi juga berpengaruh terhadap peningkatan pemudik dijalur darat dan laut. "Untuk daerah lain memang ada penurunan untuk penumpang pesawat. Seperti di Surabaya. Rata-rata memang kapal menjadi pilihan dari masyarakat. Mungkin semua juga ingin mencoba tol trans jawa. Apalagi harga tiket pesawat mahal dan ada penambahan biaya bagasi," tandasnya. uni
wartawan
Putu Agus Mahendra
Category

PascaAbrasi, Pemkab Badung Tata Pasir Pantai Kuta

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten Badung di bawah kepemimpinan Bupati I Wayan Adi Arnawa bergerak menyikapi kondisi Pantai Kuta yang compang camping akibat abrasi. Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Badung, langkah penataan pasir mulai dilakukan sejak Selasa (13/1) lalu.

Baca Selengkapnya icon click

Otomatisasi Peningkatan Video dengan Musik Menggunakan AI Ubah Foto Menjadi Video

balitribune.co.id | Media digital telah digantikan oleh video yang lebih baik di mana musik digunakan untuk menceritakan sebuah cerita. Gambar diam tidak seapik gambar bergerak yang disertai efek suara dan ritme bagi audiens. Musik memberikan titik referensi emosional, yang membawa audiens melalui sebuah cerita, meningkatkan retensi dan peluang berbagi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Danau Beratan Mendadak Keruh dan Penuh Sampah Kayu

balitribune.co.id | Tabanan – Air danau Beratan yang ada di Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, belakangan ini mendadak keruh dan di beberapa tepiannya dipenuhi sampah kayu. Kondisi ini diperkirakan terjadi sejak beberapa hari terakhiri ini akibat hujan deras di wilayah Baturiti dan sekitarnya. Bahkan, kondisi ini diabadikan dalam potongan video yang diunggah pada platform media sosial.

Baca Selengkapnya icon click

Waspada Virus Super Flu, Dinkes dan KKP Perketat Pemeriksaan Penumpang di Pelabuhan Padang Bai

balitribune.co.id | Amlapura - Mengantisipasi masuk dan menyebarnya Virus Super Flu di Bali, khususnya di Kabupaten Karangasem, Dinas Kesehatan Karangasem bersama Kantor Kesehatan Pelabuhan atau (KKP) Pelabuhan Padang Bai, memperketat pemantauan mobilitas warga dari dan menuju Bali melalui pintu Pelabuhan Padang Bai.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tertimbun Longsor Bambu, Pasutri Dalam Mobil Selamat

balitribune.co.id | Gianyar - Dalam kondisi hujan, melintas di jalur rawan longsor, sebuah mobil minibus nekat menerobos, Rabu (14/1) dinihari. Naas, di tengah perjalanan di Jalan Penghubung Desa Jasan dan Desa Pupuan, Tegallalang itu terjadi longsor dan menggerus rumpun bambu. Tak sempat menghindar, mobil berikut sopir dan seorang penumpang yang merupakan pasangan suami istri tertimbun rumpun bambu.

Baca Selengkapnya icon click

Polres Buleleng Tagih Dokumen Asli, BPN Mengaku Lampiran Risalah Bukit Ser Hilang

balitribune.co.id | Singaraja – Kepala Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Buleleng I Wayan Budayasa, A.Ptnh., M.H, mengatakan, membenarkan pihak penyidik Polres Buleleng telah bersurat untuk meminta 6 warkah bidang tanah di Bukit Ser, Desa Pemuteran, Gerokgak, Buleleng, Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.