Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bali Target Turunkan Stunting 6 Persen di Tahun 2023

Bali Tribune / PENGHARGAAN - Sekda Provinsi Bali, Dewa Made Indra saat menyerahkan penghargaan
balitribune.co.id | DenpasarMeski prevalensi stunting di Bali paling rendah dari 34 provinsi di Indonesia, namun Bali terus bertekad untuk menurunkan angka stunting di Pulau Dewata menjadi 6 persen di tahun ini. Tekad ini dikumandangkan Sekda Provinsi Bali, Dewa Made Indra saat membuka Rapat Koordinasi Teknis Percepatan Penurunan Stunting tingkat Provinsi Bali di Denpasar, Kamis (16/3). "Tahun lalu kita berhasil turunkan dua koma sembilan persen, dari sepuluh koma sembilan menjadi delapan. Di Bali saat ini, angka stunting delapan persen. Target kita tahun ini harus turunkan lagi menjadi enam persen. Kita kerja harus pakai target," ungkapnya.
 
Untuk itu, Dewa Made Indra mengajak para mitra kerja untuk menguatkan kembali kolaborasi menurunkan stunting. Selain itu, ia juga mengajak teman - teman di Kabupaten/Kota untuk menghitung ulang resosis untuk menurunkan stunting. Kalau masih kurang, ajukan ke Provinsi karena disamping masalah kesehatan, stunting juga merupakan prioritas. "Hitungan yang ri'il, berapa resosis untuk penurunan stunting karena anggaran tersedia. Dan ketika dukungan anggaran, kompensasinya adalah penurunan stunting di wilayah itu harus turun signifikan. Harus lebih tajam lagi turunya," ujarnya.
 
Selain itu, Dewa Made Indra juga meminta agar pertemuan - pertemuan pembahasan tentang stunting supaya dilaksanakan di Kabupaten yang prevalensi stuntingnya relatif tinggi. "Tadi sudah saya tawarkan supaya pertemuan semacam ini, jangan hanya di Denpasar saja. Tetapi di Kabupaten yang prevalensi stuntingnya masih tinggi, tujuannya supaya kita bisa tau apa penyebabnya. Memang di Bali lebih rendah dari nasional, tetapi ada beberapa Kabupaten yang prevalensinya masih tinggi. Kita ajak diskusi, apa sih strateginya Kabupaten yang turunkan prevalensi stuntingnya signifikan," katanya.
 
Pada kesempatan tersebut, Dewa Made Indra juga menyerahkan penghargaan untuk Kota Denpasar dan Kabupaten Karangasem yang masing - masing diterima oleh Kepala DP3AP2 KB Kota Denpasar dan Perwakilan OPD KB Kabupaten Karangasem. 
wartawan
RAY
Category

Pemkab Tabanan Hendak Tambah Luas Tanam Padi, Target di 2025 Seluas 5 Ribu Hektare

balitribune.co.id | Tabanan -  Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Tabanan hendak menambah luas tanam padi sepanjang 2025 ini. Target penambahan luas tanam itu mencapai lima ribu hektare. Dengan adanya rencana penambahan itu, luas tanam padi di Tabanan pada nantinya diharapkan bisa berkembang dari 38 ribu hektare menjadi 43,168 hektare.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua DPRD Tabanan Sepakat Tolak Kemunculan Ormas Baru

balitribune.co.id | Tabanan - Ketua DPRD Tabanan I Nyoman Arnawa turut menyampaikan sikap dan pandangannya terkait kemunculan organisasi masyarakat (ormas) baru. Khususnya di wilayah Kabupaten Tabanan. Terlebih, kemunculan ormas baru tersebut dikhawatirkan berpotensi mengganggu stabilitas keamanan wilayah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

DPRD Tabanan Bentuk Pansus untuk Segera Bahas RPJMD 2025-2030

balitribune.co.id | Tabanan - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tabanan membentuk panitia khusus atau pansus untuk segera membahas Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tabanan 2025-2030. Sesuai rapat internal yang dipimpin Ketua DPRD Tabanan, I Nyoman Arnawa, pada Rabu (7/5), pansus itu dipimpin Ketua Komisi I, I Gusti Nyoman Omardani, dan Ketua Komisi II, I Wayan Lara, pada posisi sekretaris.

Baca Selengkapnya icon click

Alihfungsikan Trotoar untuk Jualan, Pol PP Tertibkan Pedagang

balitribune.co.id | Negara - Satpol PP Jembrana menertibkan para pedagang yang menggunakan trotoar jalan untuk berjualan di Kawasan perkotaan. Selain mengganggu kenyamanan kota, aktiftas para pedagang ini juga mengganggu fungsi fasilitas umum. Setelah beberapakali dilakukan pembinaan, puluhan pedagang nakal yang kedapatan berjualan di sepanjang trotoar di wilayah Kecamatan Jembrana dan Negara akhirnya ditertibkan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Soal Dugaan Pemerasan Pengusaha, Polda Bali Minta Korban Lapor

balitribune.co.id | Denpasar - Polda Bali langsung merespon terkait dugaan pemerasan terhadap seorang pengusaha di Pulau Serangan, Denpasar Selatan berinisial DD oleh sekelompok orang yang mengaku dari Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri dan Polda Bali. Sekelompok orang itu meminta uang yang mencapai ratusan juta rupiah. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.