Bali Utus 12 Pebulutangkis ke Kejurnas | Bali Tribune
Diposting : 12 December 2018 23:39
Djoko Purnomo - Bali Tribune
Nengah Wiratha
BALI TRIBUNE - Sebanyak 12 pebulutangkis putra dan putri Bali bakal dikirim oleh Pengprov Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Bali ke ajang Kejurnas yang dihelat di GOR Mall Kelapa Gading Jakarta, 18-22 Desember mendatang.
 
Ketua Umum Pengprov PBSI Bali, Nengah Wiratha, Selasa (11/12) mengatakan, ke-12 pebulutangkis tersebut terdiri dari 6 putra dan 6 putri. Mereka yakni, IGB. Agung Suptayana (Denpasar), IGB. Aditya Baskara Yuda (Denpasar), Komang Sanjaya Ari Prayoga (Bangli), IGN. Ananta Putra (Badung), Made Nanda Pramartha Putra Nodikta (Badung) dan Komang Ari Pradipta (Badung).
 
Sedangkan di bagian putri, Putu Dinda Sayu Murni, (Badung), Kadek Wulan Dwi Lestari (Badung), Ni Kadek Wulan Juliandini (Denpasar), Putu Dhestin Puspitayani (Denpasar), Ni Komang Pranitha Satya Vidanti (Bangli) dan Ni Luh Kadek Diah Arishanti Dewi (Denpasar).
 
“Mereka bakal turun di nomor beregu dewasa dan perorangan. Hanya saja, untuk di perorangan bakal turun di putra dan putri kategori taruna, sementara untuk beregu bakal turun di kategori dewasa. Dan untuk tim beregu bakal diwakili PB. MKS Buleleng,” jelas Wiratha di Denpasar.
 
Kenapa MKS Buleleng? Dipaparkannya, jika hal itu berdasarkan pertimbangan PB. MKS satu-satunya yang turun di tim beregu saat mewakil Buleleng di Kejuaraan Provinsi (Kejurprov), awal Desember lalu. Sementara daerah lainnya di Bali tidak ada yang menurunkan PB atau klub seperti MKS.
 
“Bali sendiri bakal turun di Kejurnas Divisi II. Artinya di divisi itu lawan-lawannya berasal dari provinsi di luar Pulau Jawa. Sedangkan daerah di Pulau Jawa di divisi tersendiri yang dihuni pebulutangkis tangguh,” tegas Wiratha.
 
Terpenting dari permintaannya, ke-12 pebulutangkis Bali itu harus tampil maksimal dan optimal agar mampu memberikan hasil yang membanggakan bagi Bali nantinya.