Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Banjir Bandang Terjang Seraya, Ibu dan Anak Tewas Terseret Banjir

korban banjir
Bali Tribune / KORBAN BANJIR – Banjir bandang di Desa Seraya, Minggu kemarin menyebabkan ibu dan anaknya meninggal dunia terseret banjir. Tampak kerabat dan tetangga korban saat membawa korban ke Puskesmas Karangasem II di Desa Seraya

balitribune.co.id | Amlapura - Banjir bandang yang menerjang secara tiba-tiba di wilayah Desa Seraya, menelan dua korban jiwa. Dua orang warga Banjar Dinas Gambang, Desa Seraya, Ni Luh Sutriadnyani bersama anaknya I Wayan Eka terseret banjir bandang saat melintas di jalan yang dilintasi aliran Sungai Pangkung Pipitan, di dusun setempat pada Minggu (6/7) sekitar pukul 17.00 Wita.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Bali Tribune di lokasi kejadian pada Minggu malam, sebelumnya korban bersama anaknya mencoba menerabas banjir yang melintasi akses jalan tersebut dengan mengendarai sepeda motor. Namun tanpa diduga ternyata banjir membesar sehingga membuat sepeda motor yang dikendarai korban terseret banjir.

Saat itu korban yang tengah membonceng anaknya tidak bisa menahan kendaraannya dari terjangan banjir, sehingga diduga saat itu korban terjatuh sebelum kemudian terseret banjir. Sementara itu warga yang menerima informasi tersebut langsung berhamburan menuju lokasi kejadian guna mencari korban dan anaknya yang terseret banjir, dimana sekitar 15 menit kemudian korban bersama anaknya berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Oleh warga korban kemudian dievakuasi ke atas sebelum kemudian dilarikan ke Puskesmas Karangasem II di Desa Seraya untuk pemeriksaan medis lebih lanjut. Namun dari hasil pemeriksaan, tim medis menyatakan jika korban bersama anaknya sudah meninggal dunia.

Isak tangis pun pecah di Puskesmas, keluarga dan kerabat korban menangisi kepergian korban. Sementara usai dilakukan visum, jenazah korban kemudian dibawa ke ruang jenazah RSUD Karangasem untuk dititipkan di ruang jenazah menunggu hingga hari baik untuk dilakukan upacara pemakamam atau ngaben.

“Benar, tadi turun hujan lebat dengan intensitas tinggi yang mengakibatkan terjadinya banjir bandang di Desa Seraya. Dan korban bersama anaknya diketahui melintas di jalan yang dilalui banjir, sehingga korban terjatuh dan terseret banjir sebelum kemudian ditemukan oleh warga dan langsung dilarikan ke Puskesmas Karangasem II. Oleh tim medis korban dinyatakan sudah meninggal dunia,” ucap Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Karangasem, Ida Ketut Arimbawa.

Sepanjang hari Minggu tersebut pihaknya mencatat sebanyak tiga kejadian bencana yang diakibatkan hujan lebat dan angin kencang, di antaranya bencana longsor di Banjar Dinas Batu Gede, Desa Duda Timur, longsor di Desa Padang Tunggal dan bencana banjir yang menelan korban jiwa di Desa Seraya. Pihaknya pun mengimbau masyarakat untuk waspada akan potensi bencana yang diakibatkan oleh hujan lebat dan angin kencang.

wartawan
AGS
Category

Dewan Bali: Raperda Penambahan Penyertaan Modal Daerah Kepada BPD Bali Dapat Ditetapkan Menjadi Perda

balitribune.co.id | Denpasar - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bali menggelar Rapat Paripurna ke-26 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2025-2026 dengan agenda Laporan Dewan terhadap Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Provinsi Bali Tentang Penambahan Penyertaan Modal Daerah Kepada Perseroan Terbatas Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali dan Sikap/Keputusan Dewan yang berlangsung di Ruang Rapat Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bal

Baca Selengkapnya icon click

Sinergi Bawaslu dan Diskominfosan Bangli Perketat Pengawasan di Ruang Siber

balitribune.co.id | Bangli - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bangli resmi menjalin sinergi strategis dengan Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Bangli. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait Publikasi Pengawasan Partisipatif dalam Pemilu dan Pemilihan yang bertempat di Ruang Rapat Bawaslu Bangli, Rabu (21/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Badung Apresiasi Aksi Bersih Sampah Kiriman di Pantai Muaya Jimbaran

balitribune.co.id | Mangupura - Upaya menjaga kebersihan kawasan pesisir kembali digalakkan di Kabupaten Badung. Prajuru Desa Adat Jimbaran bersama krama banjar dan pelaku usaha menggelar aksi bersih-bersih sampah kiriman di sepanjang Pantai Muaya, Jimbaran pada Rabu (21/1) sekitar pukul 07.00 Wita.

Baca Selengkapnya icon click

Gerak Cepat Pemkot Denpasar Tangani Dampak Puting Beliung, Data Warga dan Siapkan Bansos

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar merespon cepat kejadian bencana angin puting beliung yang terjadi pada Rabu (21/1) dini hari, yang menyebabkan puluhan bangunan permanen dan semi permanen mengalami kerusakan ringan hingga sedang di beberapa wilayah di Kota Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gerak Cepat Pemkab Tabanan Terhadap Dampak Bencana Cuaca Ekstrem di Kecamatan Marga

balitribune.co.id | Tabanan - Merespons aduan masyarakat serta memastikan penanganan darurat berjalan optimal, Pemerintah Kabupaten Tabanan (Pemkab Tabanan) gerak cepat tangani dampak bencana akibat cuaca ekstrem di Desa Kukuh dan Desa Kuwum, Kecamatan Marga, Tabanan, Rabu, (21/1).

Baca Selengkapnya icon click

Kolaborasi Lintas Sektor, Badung Perkuat Pengamanan dan Pulihkan Citra Tukad Bangkung

balitribune.co.id | Mangupura - Meningkatnya angka kejadian dan percobaan bunuh diri di Jembatan Tukad Bangkung, Desa Pelaga, Kecamatan Petang, mendorong Pemerintah Kabupaten Badung untuk memperkuat sistem pengamanan kawasan tersebut. Upaya ini dilakukan melalui kolaborasi lintas sektor sebagai respons atas berbagai peristiwa yang terjadi di lokasi tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.