Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

BNN-PDIP Intensifkan Pararem Narkoba ke Seluruh Desa Adat

Bali Tribune/ Sosialisasi penyalahgunaan narkoba dan HIV/AIDS
Balitribune.co.id | Gianyar - Hingga saat ini  dari 266 desa adat, sudah ada tujuh desa di Gianyar  yang terintegrasi dengan sistem pararem anti narkotika. Karena sanksi adat ini dinilai efektif menekan angka penyalahgunaan narkoba, PDI Perjuangan Gianyar pun akan terus mendorong dan memfasilitasi upaya BNN Gianyar agar pararem ini terakomodir di seluruh desa adat. Hal itu disampaikan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Gianyar, I Ketut Sudarsana, di sela Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba dan HIV/AIDS di Balai Budaya Gianyar, Sabtu (7/3).
 
Disebutkan, DPC PDI Perjuangan Gianyar kini mencoba mengubah mindset berpikir masyarakat tentang politik itu sendiri. Dengan berpegangan bahwa politik itu suci, maka gerakan partainya lebih bersifat edukasi.
 
Sosialisasi bahaya narkoba ini digelar karena keprihatinan pihaknya terhadap kelangsungan bangsa. Karena hambir 40 orang lebih meninggal dalam sehari akibat narkoba. "Bagaimana kita bisa membumikan ajaran Bung Karno tentang kekuatan pemuda jika generasi kita keropos dan lumpuh karena narkoba," ujarnya.
 
Ia mengatakan, narkoba merupakan saudara kandung sek bebas dan HIV/AIDS. Ini harus diperangi bersama. Karena itu, upaya yang sudah dilakukan BNN akan terus didorong dan difasilitasi agar pelaksanaannya sesuai dengan rencana. Salah satunya terintegrasi sistem pararem anti narkotika di desa adat. Karena awig awig atau pararem anti narkotika sudah diberlakukan untuk mengikat warga dalam mencegah  penyalahgunaan narkoba yang lebih luas dinilai efektif oleh masyarakat adat sendiri.
 
"Kami rasa ini sudah disepakati berlaku di hampir semua wilayah desa adat. Di sini kami akan hadir untuk membantu dan manyambung kebuntuan yang mungkin menjadi kendala. Semua kader kami libatkan. Bahkan kalau ada kader terlibat narkoba, dipastikan langsung dipecat," terangnya.
 
Kegiatan ini tidak hanya dihadiri kader partai, perwakilan dari BNN dan KPA, namun juga ribuan siswa SMP dan SMA di Gianyar. Dalam kegiatan serangkaian HUT PDIP ke-47 ini menggandeng narasumber dari BNN Kabupaten Klungkung serta Komisi Penanggulangan HIV/AIDS Kabupaten Gianyar.
 
Kepala BNNK Gianyar AKBP Sang Gede Sukawiyasa  memaparkan banyaknya generasi muda saat ini terpapar dan tersangkut narkoba, sehingga jika ini terus terjadi akan merusak generasi muda. Karena dari coba-coba atau terlanjur, sebagai pengguna bakal tanpa masa depan lagi.
 
Disebutkan, peredaran narkoba saat ini sudah sangat masif dan tidak hanya menyasar kalangan orang dewasa namun juga pelajar. Oleh karena itu, BNN Gianyar melalui Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat rutin mengadakan sosialisasi bahaya narkoba di sekolah. Karena saat ini sudah produk-produk narkoba baru yang menyasar kalangan pelajar.
wartawan
Nyoman Astana
Category

Bupati dan Wabup Karangasem Tinjau PLTS Terbesar, Komitmen Nyata Menuju Energi Hijau dan Kemandirian Daerah

balitribune.co.id | Amlapura - Kabupaten Karangasem melangkah pasti menuju era energi bersih dan mandiri. Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, bersama Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa, turun langsung meninjau proyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) berskala industri terbesar di Indonesia, yang tengah dibangun di Dusun Winangun, Desa Tianyar Timur, Kecamatan Kubu, Minggu (4/5).

Baca Selengkapnya icon click

Cegah Truk Parkir Sembarangan, Dishub Badung Pasang 30 Water Barrier di Jalan Terminal Mengwi

balitribune.co.id | Mangupura - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Badung mengambil langkah tegas menertibkan parkir liar, khususnya truk, di sepanjang Jalan Terminal Mengwi, Jalan Jaksa Agung R Soeprapto, Badung, Selasa (6/5).

Dishub memasang 30 unit water barrier sebagai penanda larangan parkir guna mengurangi kemacetan yang sering terjadi akibat kendaraan, terutama truk yang parkir sembarangan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Melihat Visi Pak Koster Dalam Hal Lingkungan

balitribune.co.id | Persoalan lingkungan di Bali mendapatkan perhatian yang serius dari Pak Koster dan keseriusan itu tergambar jelas dalam dokumen resmi yang dirilisnya, baik dokumen Nangun Sat Kerthi Loka Bali maupun dokumen Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025-2125, bahkan keseriusan itu kerap ia kemukakan dalam sambutannya di berbagai forum yang ia hadiri.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati dan Wakil Bupati Tabanan Hadiri HUT Ke-21 Baladika Bali

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun ke-21 Baladika Bali yang diselenggarakan di Pura Luhur Batukau, Wongaya Gede, Penebel, Senin (5/5). Acara yang diwarnai dengan nuansa kekeluargaan dan semangat kebersamaan tersebut, dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan komponen masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Anggota DPRD Badung Yunita Oktarini dan Made Yudana Hadiri Karya Ngenteg Linggih di Pura Dalem Kediri, Sading

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung Ni Putu Yunita Oktarini dan Made Yudana mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa dan Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri puncak Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Pedudusan Agung dan Tawur Agung Balik Sumpah di Pura Dalem Kediri, Sading, Senin (5/5).

Baca Selengkapnya icon click

Anggota DPRD Badung Nyoman Artawa Hadiri Piodalan di Pura Dalem Puri, Carangsari, Petang

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung I Nyoman Artawa mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Upacara Piodalan, Melaspas, Tawur Manca Kelud, Mupuk Pedagingan Pura Dalem Puri, Banjar Telugtug, Desa Adat Carangsari, Kecamatan Petang, Badung, Senin (5/5). Dalam kesempatan itu politisi Partai Golkar Dapil Petang itu juga ikut Mendem Pedagingan bersama bupati di Pelinggih Paruman Pelik.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.