Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

BRI Siapkan Rp 577 Miliar Uang Kartal, Antisipasi Permintaan Masyarakat Jelang Idul Fitri

Bali Tribune/ Ida Bagus K. Subagia
balitribune.co.id | Denpasar -  Perbankan mulai mempersiapkan kebutuhan masyarakat menyambut hari raya keagamaan salah satunya adalah menyiapkan persediaan uang pecahan kecil dan besar. Pada momen Idul Fitri kali ini seperti tahun-tahun sebelumnya, PT Bank Rakyat Indonesia Kantor Wilayah Denpasar yang mewilayahi Bali dan Nusa Tenggara mengantisipasi kebutuhan masyarakat akan uang kartal. Bank plat merah ini menyiapkan Rp 578 miliar uang kartal dalam berbagai denominasi menjelang dan selama libur panjang Lebaran. 
 
Demikian disampaikan Pemimpin Wilayah BRI Denpasar, Ida Bagus K. Subagia saat ditemui di ruang kerjanya Senin (20/5) Renon, Denpasar. Dia menyebutan total uang kartal yang disiapkan sebanyak Rp 320 miliar pecahan seratus ribu dan Rp 230 miliar pecahan lima puluh ribu sedangkan Rp 8 miliar pecahan 20 ribu dan sisanya adalah pecahan 20 ribu, 5 ribu, 2 ribu, 1.000, dan 500.
 
Sementara itu, BRI juga melakukan layanan operasional terbatas pada tanggal 30 Mei 2019 dan 3 hingga 7 Juni 2019.  Pada tanggal tersebut BRI juga menerima layanan penebusan BBM/ Non BBM Pertamina, Pembayaran SPP Bulog, layanan pick up service PT. Pos, PT. ASDP, dan Garuda Indonesia. 
 
"Sedangkan layanan Visa On Arrival (VOA) dilayani oleh BRI setiap hari selama libur panjang Lebaran. Layanan PT. Taspen dan ASABRI akan dilakukan pada tanggal 01 Juni 2019, dan layanan penerimaan PNBP POLRI pada tanggal 03 dan 07 Juni 2019," sebut Bagus.   
 
Meski tidak semua unit kerja BRI buka pada libur panjang Lebaran, Bagus menghimbau masyarakat untuk tidak khawatir. Pasalnya, masyarakat tetap dapat melakukan transaksi perbankan layaknya di bank melalui 24.245 Agen BRILink yang tersebar sampai kepelosok Bali, NTB, dan NTT. Untuk wilayah Bali saja, kami memiliki 10.505 Agen BRILink yang tersebar dan sangat mudah dijumpai," paparnya. 
 
Disamping Agen BRILink, masyarakat juga bisa melakukan transaksi perbankan e-channel BRI seperti Mesin ATM, CRM, EDC, dll. Bank BRI memiliki 1.208 mesin ATM dan 111 mesin CRM di Bali, NTB, dan NTT yang buka selama 24 jam. Untuk wilayah bali saja, pihaknya menyediakan 570 mesin ATM dan 74 CRM. 
 
Bagus juga mengingatkan masyarakat yang sekiranya memerlukan uang pecahan menjelang hari raya. "BI telah menunjuk 19 unit kerja BRI untuk melaksanakan layanan penukaran uang mulai 22 Mei 2019. Unit kerja tersebut diantaranya Kanca Kuta, KCP Nusa Dua, Kanca Bangli, Kanca Singaraja, KCP A.Yani Singaraja, KCP Seririt, Kanca Gianyar, Kanca Ubud, Kanca Negara, Kanca Denpasar Gajah Mada, Kanca Renon, Kanca Denpasar Gatot Subroto, Kanca Amlapura, KCP Klungkung, Kanca Semarapura, Unit Batununggul, Kanca Tabanan, Kanca Tabanan Kediri, dan KCP Bajra Tabanan," beber Bagus. 
 
Selain melalui unit kerja BRI, layanan penukaran uang pecahan juga bisa dilakukan melalui kas keliling BRI yang dijadwalkan pada tanggal 23, 24, dan 27 Mei 2019. Jadwal pelayanan dari pukul 09.00-12.00 Wita sesuai jadwal, dan plafond penukaran maksimal Rp 4,4 juta per orang, terdiri dari 1 pak untuk pecahan 10 ribu dan 20 ribu, dan 2 pak untuk pecahan 2 ribu dan 5 ribu," imbuhnya. 
wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Ngaben Massal Di Desa Adat Demulih, Pemilik Sawa Tak Dipungut Biaya

balitribune.co.id | Bangli - Masyarakat desa Adat Demulih, Kecamatan Susut, kembali melaksanakan upacara ngaben (pelebon) pada Sabtu (5/7). Walupun turun hujan lebat upacara Pitra Yadnya berjalan lancar Menariknya, prosesi ngaben massal yang diikuti oleh 110 sawa tersebut, tanpa membebani biaya kepada pemilik sawa.

Baca Selengkapnya icon click

Anak Agung Gde Agung Jalani "Abhiseka Ida Cokorda" Penobatan Sebagai Pewaris Dinasti Kerajaan Mengwi

balitribune.co.id | Mangupura - Anak Agung Gde Agung, Penglingsir Puri Ageng Mengwi yang juga mantan Bupati Badung periode 2010-2015 dinobatkan sebagai pewaris Dinasti Kerajaan Mengwi ke-13. 

Upacara penobatan dilaksanakan melalui ritual sakral "Abhiseka Ida Cokorda” dengan dipuput 11 sulinggih di Pura Taman Ayun, pada Senin 7 Juli 2025. 

Seperti apa sosok dan perjalanan hidup AA Gde Agung?

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lahir dari Konsep Tapa Prakerti, Sanggar Seni Candrawangsa Tampilkan Gamelan Inovatif di PKB 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Sanggar Seni Candrawangsa dari Banjar Dalem, desa Angantaka, Kecamatan Abiansemal, Badung menampilkan pertunjukan gamelan inovatif di Pesta Kesenian Bali. Mereka tampil pada Jumat (4/7) di Panggung Kalangan Angsoka, Art Centre Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click

Angkat Tema "Pula Pala", Barong Landung Sanggar Seni Paras Paros "Napak Pertiwi" di PKB 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Tarian sakral yang berada di Desa Kedonganan, Kuta Selatan Badung tampil dalam Reksadana Barong Landung pada PKB 2025. Sanggar Seni Paras Paros, yang menjadi duta Kabupaten Badung itu mengangkat tema "Pula-Pala".

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Konsumen Bali Puas dengan Suzuki Fronx, Ini Alasannya!

balitribune.co.id | Denpasar - Sebelumnya saya sudah memiliki Suzuki Swift juga Grand Vitara. Kali ini membeli Fronx, ungkap Dokter Nyoman C salah satu konsumen pembeli pertama Suzuki Fronx usai menerima unit mobil SUV Coupe terbaru miliknya, Sabtu (5/7).

Hal yang sama pun dikatakan, Nyoman Juarsih, Warga Gianyar. Ketertarikan membeli mobil kecil tangguh dan berkarakter ini lantaran  mesin Suzuki terkenal  handal dan bandel.

Baca Selengkapnya icon click

Dorong Ekonomi dan Lapangan Kerja Baru, Yayasan AHM Latih Puluhan UMKM Bengkel Sepeda Motor

balitribune.co.id | Yogyakarta – Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) bengkel alumni SMK binaan Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) mendapatkan pelatihan peningkatan kompetensi untuk pengembangan dan kemandirian usaha. Yayasan AHM juga memberikan apresiasi atas prestasi dan kinerja 22 pegiat UMKM yang tergabung dalam Astra Honda Youthpreneurship Program (AHYPP) ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.