Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bupati Giri Prasta Hadiri Upacara Rsi Yadnya Munggah Sulinggih di Desa Mekarsari Baturiti Tabanan

Bali Tribune / Bupati Giri Prasta saat melakukan anjangsana ke Upacara Rsi Yadnya Munggah Sulinggih Ida Bhawati I Gde Pitana beserta istri yang digelar di Desa Mekarsari Baturiti Tabanan, Rabu (24/6).
balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung Nyoman Giri Prasta yang juga selaku Ketua Maha Gotra Pasek Sanak Sapta Rsi (MGPSSR) Provinsi Bali melakukan anjangsana ke Upacara Rsi Yadnya Munggah Sulinggih Ida Bhawati I Gde Pitana beserta istri yang digelar di Desa Mekarsari, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Rabu (24/6) malam. Dalam upacara yang turut dihadiri oleh Sekda Tabanan I Gede Susila, Ketua MDA Bali Ida Penglingsir Agung Putra Sukahet, Camat Baturiti I Wayan Adi Astrawan, PHDI kecamatan Baturiti, Kapolsek Baturiti beserta Danramil Baturiti tersebut, Giri Prasta juga menyerahkan punia secara pribadi sebesar Rp. 25 juta kepada panitia karya.
 
Dalam sambrama wacananya Giri Prasta mengatakan semua orang berhak menjadi sulinggih, namun proses perjalanan menuju dwijati tidak semudah yang dibayangkan. Tidak hanya itu, menurut Giri Prasta tanggung jawab sebagai orang suci pun sangat berat. “Mereka juga harus menjalani banyak pantangan, menjauhkan diri dari ikatan nafsu dan duniawi. Hanya dengan kesadaran dan kedisiplinan yang tinggilah, maka sulinggih bisa menjadi seorang Brahmana sejati,” jelasnya.
 
Bupati Giri Prasta juga mengungkapkan bahwa menjadi sebuah kewajiban bagi pihaknya untuk mengingatkan semeton Pasek agar selalu eling pada jati diri dengan memegang teguh Catur Swadarmaning Kepasekan dan sesana Kepasekan. “Saya ingatkan semeton Pasek untuk menunjukkan jati diri, dengan mengedepankan  rasa bakti ring Ida Hyang Widhi Wasa, bakti ring kawitan, tindih ring bhisama dan guyub ring semeton,” ingatnya seraya menyebutkan kalau semeton Pasek itu saling sumbah, saling parid dan mesidikara. “Saling sumbah karena satu Hyang Kawitan. Masidikara artinya duduk sama rendah berdiri sama tinggi. Dan saling parid, satu gelas kopi bisa berbagi, itulah Pasek sujati,” tegasnya.
 
Sementara Sekda Tabanan I Gede Susila mengatakan, mewakili Pemkab Tabanan pihaknya merasa sangat senang dan gembira  bisa hadir dalam upacara tersebut. Pihaknya berharap pelaksanaan upacara munggah sulinggih ini dapat berjalan lancar serta direstui oleh ida betara dengan selalu memberikan anugerah kesehatan dan keselamatan kepada sang munggah sulinggih. “Kepada seluruh semeton Tabanan mari berpartisipasi aktif memberikan sumbangan pemikiran dan pendekatan yang konstruktif dalam memajukan kabupaten Tabanan bersama- sama. mohon kepada para sulinggih untuk selalu membantu membimbing dan memperkuat kerukunan umat hindu, dan membantu mewujudkan Kabupaten Tabanan era baru, yang aman, unggul dan maju,” ujarnya.
 
Adapun nabe dari Ida Bhawati I Gde Pitana dan Ida Bhawati Istri Tri Putu Gayatri adalah Ida Pandita Mpu Nabe Jaya Putra Pemuteran, Griya Nataran Renon Denpasar, Ida Pandita Mpu Nabe Dharmika Tenaya, Grya Agung Kahuripan Basangbe Tabanan dan Ida Pandita Mpu Nabe Dhaksa Merthayoga, Griya Agung Beraban Denpasar.
wartawan
ANA
Category

DPRD Bali Dalami Pengamanan Aset Daerah, Pansus Trap Soroti Sewa Tanah Milik Pemprov

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus Trap) DPRD Provinsi Bali menyoroti pengelolaan aset tanah milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali yang dinilai masih menghadapi berbagai persoalan. Ketua Pansus Trap, Dr. I Made Supartha, SH., MH, menegaskan bahwa DPRD berkomitmen untuk memperdalam upaya inventarisasi, evaluasi, serta pengamanan aset daerah agar tidak disalahgunakan.

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara di Hari Pahlawan: Lanjutkan Perjuangan Lewat Kerja Keras dan Pelayanan Tulus

balitribune.co.id | Denpasar - Upacara bendera serangkaian peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Kota Denpasar digelar secara khidmat di Lapangan Lumintang, Senin (10/11) pagi. Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada kegiatan  tersebut. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wabup Guru Pandu Pimpin Apel Hari Pahlawan, Serukan Semangat “Asta Cita” Lanjutkan Perjuangan

balitribune.co.id | Amlapura - Udara pagi di Lapangan Tanah Aron, Senin (10/11), terasa khidmat saat Wakil Bupati Karangasem, Guru Pandu Prapanca Lagosa, berdiri tegap di podium utama. Di bawah langit yang teduh, ia memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional 2025 dengan seruan yang menggugah: “Teruskan perjuangan, dengan ilmu, empati dan pengabdian.”

Baca Selengkapnya icon click

Peringati Hari Pahlawan, Bupati Satria Ajak Generasi Muda Meneladani Semangat Perjuangan Para Pahlawan

balitribune.co.id | Semarapura - Mari bersama-sama teladani semangat perjuangan para pahlawan pendahulu kita dengan sebaik-baiknya generasi muda juga harus belajar dengan tekun agar nantinya jadi generasi bangsa yang cerdas dan berkualitas. Motivasi tersebut disampaikan Bupati Klungkung, I Made Satria saat menjadi Inspektur Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan Nasional di Alun-Alun Ida Dewa Agung Jambe, Klungkung, Senin (10/11). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Badung Kembali Beri Bantuan Hari Raya Galungan, Wujud Nyata Pemerintah Ringankan 83 Ribu Beban Krama Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Komitmen Pemerintah Kabupaten Badung menghadirkan kebijakan yang inklusif, adaptif, dan berpihak kepada masyarakat terus diwujudkan secara konkret, terutama dalam menjaga stabilitas ekonomi serta memperkuat kesejahteraan sosial.

Baca Selengkapnya icon click

Komisi II DPRD Badung Raker Bersama 5 OPD Bahas Program Kegiatan Tahun 2026

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi II DPRD Badung menggelar rapat kerja (Reker) dengan mengundang lima organisasi perangkat daerah (OPD) yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung untuk membahas program kegiatan tahun 2026, bertempat di lantai II Gedung Dewan, pada Senin (10/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.