Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bupati Sedana Arta Serukan ASN Lakukan Efisiensi

tatap muka
Bali Tribune / TATAP MUKA - acara tatap muka Bupati Bangli dengan ASN dan tokoh masyarakat, Selasa (4/3)

balitribune.co.id | Bangli - Setelah menyampaikan pidato perdana dalam rapat paripurna dewan, Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta bersama Wabup I Wayan Diar langsung melakukan tatap muka dengan ASN, tokoh masyarakat seperi kelian adat, perbekel, Selasa (4/3). Tatap muka yang diawali dengan melakukan persembahyangan bersama di Padmasana Kantor Bupati Bangli. Usai persembahyangan dilanjutkan dengan makan bersama.

Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta mengatakan, pembangunan Bangli harus selaras dengan visi dan misi  Presiden yakni Asta Cita dan visi dan misi Pembangunan Bali yang teruang dalam Perda 100 tahun Haluan Bali Era Baru serta visi dan misi yang menjadi prioritas pembangunan Bangli. 

“Sebelumnya kita telah banyak melakukan pembangunan, dan tentu bila ada yang belum selesai akan kita lanjutkan sesuai kebutuhan masyarakat Bangli,” ujarnya.

Bupati asal Desa Sulahan, Kecamatn Susut, Bangli ini sangat mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) selain isu nasional lainnya seperti pencegahan stunting, kemiskinan ekstrim. “Perbaikan infrastruktur tentu harus terus kita perjuangakan lintas kabupaten, khususnya dengan Bapak Gubenrur Bali,” jelasnya. 

Berbicara masalah efisiensi anggaran, Kata Sedana Arta, semangat ini patut kita apresiasi, langkah-langkah yang diambil Presiden adalah sebuah langkah inovasi jadi wajib kita laksanakan. 

“Dengan efisinsi ini tentunya kita tidak melemah semangatnya jengahnya, namun justru dengan efisiensi capaian Pembangunan tetap bisa kita adakan,” ungkapnya.

 Kata dia, efisiensi perjalanan dinas (Perdin), Alat Tulis Kantor (ATK) serta efisiensi sermonial  harus mulai kita gelorakan di kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN). “Bahan-bahan retreat sempat saya baca, bahwa gaji dan TPP adalah komponen  untuk meningkatkan kesejahteraan ASN di seluruh Indonesia,” sebutnya.

Sejatinya di Kabupaten Bangli telah lebih awal melakukan langkah efisiensi tersebut.  Kawan-kawan bisa bongkar APBD Bangli. ‘Semenjak saya dilantik tahun 2020 kami telah melakukan efisiensi . Hal ini langkah wajib yang kita lakukan, namun  hal ini jangan mengendurkan semangat melainkan menjadi penambah semangat dan jengah membangun Bangli,” harap Sedana Arta.

.Sementara Pj. Sekda Bangli I Made Aripulasari mengatakan, langkah efisiensi yang dilakukan pemerintah pusat menyebabkan menurunnya dana trasfer dari pusat seperti Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Alokasi Umum (DAU) dan anggaran Dana Bagi Hasil dari Pemrov Bali. Dijelaskan, pengurangan anggaran untuk Kabupaten Bangli dari pusat mencapai Rp 330 miliar sementara dana bagi hasil dari pemprov Bali mencapai Rp 30 miiar. “

Jadi untuk menutupi anggaran tersebut, kita harus mengoptimalkan potensi PAD kita, salah satunya adalah sektor pariwisata,” ujarnya.

 Sementara untuk kegiatan makan bersama semua hidangan dibawa oleh ASN di masing-masing OPD dan ini salah satu bentuk penjabaran langkah efisiensi.

wartawan
SAM
Category

Kemenpar Kenalkan Keunggulan Wisata Kebugaran Indonesia di Ajang World Expo 2025 Osaka

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata Republik Indonesia siap mengenalkan keunggulan Indonesia di mata global, daya tarik investasi di destinasi pariwisata prioritas, destinasi regeneratif, dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pada kegiatan World Expo 2025 Osaka, Jepang. Sehingga pariwisata Indonesia diharapkan menjadi semakin kuat dan pariwisata akan naik kelas, selanjutnya manfaat bagi masyarakat semakin terasa lebih luas.

Baca Selengkapnya icon click

Rapat Paripurna Jawaban Gubernur Bali Terhadap Pandangan Umum Fraksi Atas Dua Raperda

balitribune.co.id | Denpasar - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bali menggelar Rapat Paripurna ke-13 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2024-2025 dengan agenda Jawaban Gubernur Bali terhadap Pandangan Umum Fraksi-Fraksi atas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Provinsi Bali tentang Perubahan atas Perda Nomor 6 Tahun 2023 tentang Pungutan Bagi Wisatawan Asing Untuk Pelindungan Kebudayaan dan Lingkungan Alam Bali dan Raperda Provinsi Bali ten

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dua Pengedar Sabu Diciduk, Belasan Paket Siap Edar Diamankan

balitribune.co.id | Negara - Polres Jembrana menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkotika. Dalam satu malam, Satresnarkoba Polres Jembrana berhasil meringkus dua orang pria yang diduga kuat sebagai pengedar narkotika di dua lokasi berbeda. Bahkan belasan paket jenis sabu-sabu berhasil diamankan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bandara Bali Layani 1,3 Juta Penumpang Saat Lebaran

balitribune.co.id | Kuta - Selama pelaksanaan Posko Monitoring Angkutan Lebaran (Posko Lebaran) 2025 yang berlangsung 22 hari, yaitu sejak 21 Maret 2025 hingga 11 April 2025 Bandara I Gusti Ngurah Rai mencatat telah melayani 8.259 pergerakan pesawat. Dari keseluruhan data penerbangan tersebut, terbagi atas 4.132 kedatangan dan 4.127 keberangkatan.

Baca Selengkapnya icon click

TP PKK Badung Gelar Aksi Sosial Peduli Badung

balitribune.co.id || Mangupura - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Badung Nyonya Rasniathi Adi Arnawa beserta pengurus PKK Badung melaksanakan Kegiatan Aksi Sosial Peduli Badung di Kelurahan Abianbase dan Kelurahan Sempidi, Minggu (13/4). Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh TP PKK Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.