Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Calon Paskibraka Gianyar Juga Wajib Jalani Tes Urine

TES URINE - Puluhan calon Paskibra, jalani tes urine di Balai Budaya Gianyar.

BALI TRIBUNE - Sebanyak 75 orang calon Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kota Gianyar, yang akan bertugas mengibarkan bendera saat upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 73 tahun 2018, melakukan tes urine di Balai Budaya Gianyar, Rabu (1/8).   Tes urine yang dilakukan kali ini merupakan kerjasama antara Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Gianyar dengan Dinas Pemuda dan Olahraga yang didampingi  Badan Kesatuan Bangsa dan Politik. Kepala Bidang Bina Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa I Nyoman Tingkes mengungkapkan, tujuan dari tes urine bagi Paskibraka  ini untuk memastikan bahwa calon Paskibraka yang akan menaikkan Bendera Pusaka 17 Agustus nanti bebas dari obat-obatan terlarang. Lebih lanjut Nyoman Tingkes menambahkan jika dari hasil pemeriksaan ada yang terindikasi obat-obatan terlarang, maka dari BNN akan terus mengawasi dan menelusurinya. “Nanti jika ada yang terindikasi menggunakan Narkotika, akan diawasi dan dipantau BNN. Tentu harapannya tidak ada calon Paskibraka yang menggunakan Obat-obatan terlarang tersebut” imbuh Nyoman Tingkes. Nyoman Tingkes berharap generasi muda khususnya di Kabupaten Gianyar dapat terbebas dari pengaruh obat-obatan terlarang tersebut. Dalam hal ini calon Paskibraka bisa menjadi penyambung lidah antara BNN dengan menyampaikan apa yang mereka dapatkan ke teman-temannya.“Bukan tidak mungkin para anggota Paskibraka akan menjadi duta narkoba dan akan bersentuhan langsung dengan masyarakat, untuk menyampaikan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN),” tegasnya. Kabid Kepemudaan I Gusti Ngurah Suasta mengatakan bahwa tes urine ini harus dilakukan untuk mengetahui kondisi setiap calon Paskibraka serta untuk memastikan bahwa tidak ada calon Paskibraka yang hamil. Lebih lanjut Suasta menerangkan calon Paskibraka sudah melewati 3 kali seleksi. Seleksi pertama dilakukan pada bulan februari dimana setiap sekolah disarankan membentuk pasukan LKBB (Latihan Keterampilan Baris Berbaris) yang diambil dari kelas X dan XI. Seleksi kedua dilaksanakan lomba LKBB antar sekolah, sebagai peningkatan prestasi. Namun dalam perlombaan tersebut Dispora juga menilai orang yang memiliki postur tubuh dan gerakan yang sesuai dengan Paskibraka. Dari seleksi tahap kedua tersebut Dispora telah mengantongi 235 orang yang akan diseleksi ke tahapan ketiga. Pada seleksi tahap ketiga dilakukan tes fisik dan olahraga, bakat dan minat, wawasan, kemampuan pengetahuan. Sehingga terpilih 75 orang yang menjadi calon Paskibraka. “75 orang calon Paskibraka tersebut akan dikarantina selama 17 hari dan akan dikukuhkan tanggal 14 Agustus mendatang sebelum melaksanakan tugasnya pada peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus,” tandasnya.  

wartawan
redaksi
Category

Hajar Orang di Jalanan, Bule Petinju Ditindak Tegas

balitribune.co.id | Gianyar - Ulah warga negara asing ( WNA) yang ugal-ugalan terlebih melakukan penganiayaan, tidak lagi ada toleransi di Gianyar.  Liam Orme (22) asal Inggris, kini digabungkan dengan pelaku-pelaku kekerasan (premanisme) lainnya di ruang tahanan Polres Gianyar. Setelah sebelumnya viral melakukan penganiayaan terhadap pengendara motor di Jalan Raya Pangosekan Ubud.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Satria Tetap Berkomitmen Perkuat Pelestarian Adat Budaya

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria bersama Ketua DPRD Anak Agung Anom memimpin kegiatan sosialisasi proses pencairan hibah tahun 2025, bertempat di Balai Budaya Ida I Dewa Agung Istri Kanya, Rabu (7/5). Kegiatan ini digelar dalam rangka memperlancar proses pencairan belanja hibah serta meningkatkan pemahaman penerima hibah dalam tata cara penganggaran, pelaksanaan, pelaporan dan pertanggung jawaban.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Serangkian HUT Bangli, Dishub Sediakan Beberapa Kantong Parkir Kendaraan

balitribune.co.id | Bangli - Serangkaian HUT Bangli, areal parkir di seputaran alun-alun Bangli beralih fungsi untuk  tenda pedagang. Sedangkan untuk parkir kendaraan selama berlangsungnya hiburan yang dipusatkan di alun-alun Bangli, Dinas Perhubungan Bangli telah menyediakan beberapa kantong parkir alternatif.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Warga Ingin Adopsi Bayi yang Ditemukan di Seribatu

balitribune.co.id | Bangli - Pascamenjalani perawatan intensif di RSUD Bangli, kondisi bayi yang  ditemukan di lapak pedagang durian di wilayah Banjar Seribatu, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli kondisinya membaik. Disisi lain banyak warga yang berkeinginan mengadopsi bayi laki-laki tersebut. Sementara pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan mencari pembuang bayi malang tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Tabanan Hendak Tambah Luas Tanam Padi, Target di 2025 Seluas 5 Ribu Hektare

balitribune.co.id | Tabanan -  Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Tabanan hendak menambah luas tanam padi sepanjang 2025 ini. Target penambahan luas tanam itu mencapai lima ribu hektare. Dengan adanya rencana penambahan itu, luas tanam padi di Tabanan pada nantinya diharapkan bisa berkembang dari 38 ribu hektare menjadi 43,168 hektare.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.