Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Cegah Anemia Sejak Dini, Tim FKIK Universitas Warmadewa Edukasi Remaja di Desa Celuk

KKN
Bali Tribune / PENGABDIAN - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Warmadewa menggelar pengabdian kepada masyarakat di Balai Pura Desa Celuk, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar

balitribune.co.id | Gianyar — Upaya pencegahan anemia pada remaja terus dilakukan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan oleh tim dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Warmadewa. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Pura Desa Celuk, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, dan dibuka secara resmi oleh Bapak Kepala Desa Celuk.

Program pengabdian kepada masyarakat ini diketuai oleh Dr. dr. Dewa Ayu Agung Alit Suka Astini, M.Si, dengan rangkaian kegiatan berupa penyuluhan mengenai anemia pada remaja serta pelatihan keterampilan pembuatan minuman tradisional kesehatan loloh daun kayu manis. Kegiatan ini melibatkan kelompok remaja desa sebagai mitra utama dan mendapat dukungan dari perangkat desa setempat.

Dalam kegiatan penyuluhan, peserta memperoleh materi mengenai definisi anemia, faktor risiko, tanda dan gejala, dampak anemia terhadap kesehatan dan produktivitas remaja, serta upaya pencegahan dan pengendaliannya. Materi disampaikan secara komunikatif menggunakan media presentasi dan diskusi interaktif, sehingga peserta dapat memahami pentingnya menjaga kesehatan sejak usia remaja.

Dalam sambutannya, Bapak Kepala Desa Celuk menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dan berharap agar edukasi kesehatan seperti ini dapat memberikan manfaat nyata bagi generasi muda di Desa Celuk. Kegiatan ini dinilai sejalan dengan upaya desa dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya kalangan remaja.

Selain penyuluhan, kegiatan juga diisi dengan pelatihan pembuatan minuman tradisional kesehatan loloh daun kayu manis. Pelatihan dilakukan dengan metode praktik langsung, mulai dari persiapan bahan, proses pengolahan, hingga teknik pengemasan yang higienis. Daun kayu manis dipilih sebagai bahan alami lokal yang mudah diperoleh dan berpotensi dimanfaatkan sebagai minuman kesehatan.

Ketua tim pelaksana, Dr. dr. Dewa Ayu Agung Alit Suka Astini, M.Si, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan tidak hanya untuk meningkatkan pengetahuan remaja mengenai anemia, tetapi juga untuk membekali mereka dengan keterampilan yang dapat dikembangkan secara mandiri. “Melalui kegiatan ini, kami berharap remaja memiliki kesadaran yang lebih baik terhadap kesehatan dan mampu memanfaatkan potensi bahan lokal sebagai bagian dari gaya hidup sehat,” ujarnya.

Hasil evaluasi kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan peserta secara signifikan setelah penyuluhan. Peserta juga mampu mempraktikkan pembuatan loloh daun kayu manis secara mandiri dengan memperhatikan aspek kebersihan dan kualitas produk.

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini sejalan dengan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 3 (Kehidupan Sehat dan Sejahtera) melalui upaya promotif dan preventif kesehatan remaja, SDG 4 (Pendidikan Berkualitas) melalui peningkatan literasi kesehatan, serta SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi) melalui penguatan keterampilan berbasis potensi lokal.

Melalui kegiatan ini, FKIK Universitas Warmadewa menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat serta mendukung pembangunan berkelanjutan di tingkat desa.

wartawan
RED
Category

Wabup Bagus Alit Sucipta Sambut Atlet PON IPSI Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta yang juga Penasehat IPSI Bali menyambut kedatangan para atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) Bela Diri yang tergabung dalam Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Provinsi Bali. Penyambutan berlangsung di Ruang Tamu Rumah Jabatan Wakil Bupati Badung, Kamis (23/10).

Baca Selengkapnya icon click

Konservasi dan Air Bersih, Strategi Bupati Gus Par Mengembalikan Kilau Candidasa

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, tidak mau pariwisata di daerahnya terus tidur. Ia kini fokus menggarap Pantai Candidasa, yang dianggap sebagai wajah utama pariwisata Karangasem. Bupati yang akrab disapa Gus Par ini bertemu dengan Balai Wilayah Sungai (BWS) Bali Penida untuk membahas dua hal penting. Penataan ulang kawasan pantai dan penyediaan air bersih.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sambangi Puskesmas Abang I, Wabup Pandu Lagosa Tekankan Pelayanan Sepenuh Hati

balitribune.co.id | Amlapura - Serangkaian keluhan warga mengenai pelayanan Puskesmas Abang I membuat Wakil Bupati Karangasem, Pandu Prapanca Lagosa, turun langsung ke lapangan. Selasa (21/10), Pandu menyambangi puskesmas tersebut untuk melakukan pembinaan dan memastikan pelayanan kesehatan berjalan sesuai harapan publik.

Baca Selengkapnya icon click

BRI Peduli Dorong Pengelolaan Sampah Berkelanjutan

balitribune.co.id | Denpasar - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui program BRI Peduli menyalurkan bantuan dalam kegiatan Yok Kita Gas (Gerakan Kelola Sampah) kepada TPS3R Pudak Mesari, Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Bantuan yang diberikan berupa 1 unit mesin pencacah sampah dan 1 unit belt conveyor yang diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pengelolaan sampah di tingkat desa.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Klungkung Terima Kunjungan Bupati Bandung Barat Perkuat Silaturahmi dan Diskusi Pembangunan

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria menerima kunjungan kerja sekaligus silahturahmi Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail di Kantor Bupati Klungkung, Kamis (23/10). Kunjungan ini dalam rangka bagaimana implementasi Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) di Kabupaten Klungkung yang dinilai sudah berjalan optimal. Hadir Sekda Klungkung, Anak Agung Gede Lesmana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.