Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Cidera saat Mendaki Gunung Agung, Bule Slovakia Dievakuasi Tim SAR Gabungan

evakuasi dari Gunung Agung
Bali Tribune / EVAKUASI - Tim SAR gabungan saat mengevakuasi WNA asal Slovakia yang mengalami cidera saat mendaki Gunung Agung

balitribune.co.id | Amlapura - Diduga mengalami cidera saat melakukan pendakian ke Puncak Gunung Agung, seorang Warga Negara Asing (WNA) Asal Slovakia, Iveta Jurcicova (33) terpaksa dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan pada Sabtu (14/6) siang. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun Bali Tribune, korban dilaporkan berangkat melaksanakan pendakian ke puncak Gunung Agung bersama salah seorang rekannya melalui Pos Pendakian Pura Pengubengan, Besakih, Rendang, Karangasem pada Jumat (13/6/2025) petang dan ditemani satu guide dari Songan Kintamani, Bangli. Namun di tengah pendakian tersebut, tepatnya diketinggian 2600 MDPL, korban terjatuh dan mengalami cidera pada kaki serta mengeluh sakit kepala. 

Tidak bisa melanjutkan perjalanan, rekan korban kemudian meminta bantuan dengan menghubungi Basarnas dan Polsek Rendang untuk evakuasi korban ke bawah. “Korban melakukan pendakian bersama satu orang rekannya ditemani satu orang guide asal Kintamani. Namun sesampai di Pos I Kori Agung di ketinggian 2600 mdpl, Iveta terjatuh dan mengalami cedera kaki serta mengeluhkan sakit kepala,” ungkap Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem, I Gusti Ngurah Eka Wiadnyana.

Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar menerima informasi tersebut pada hari ini pukul 05.30 Wita dari Jero Gede Arda (pemandu wisata). Menindaklanjuti permintaan bantuan untuk mengevakuasi, segera diberangkatkan 9 personel dari Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem menuju Pura Pengubengan Besakih. Pada pukul 07.30 Wita SRU 1 dengan jumlah 4 personel Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem dan 1 orang pemandu lokal memulai pendakian. 

Sekitar satu setengah jam berselang diberangkatkan SRU 2 yang berjumlah 5 personel dari Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem, BPBD Karangasem dan pemandu lokal. Akhirnya pada pukul 09.55 Wita, SRU 1 sudah bertemu dengan korban di ketinggian 1800 MDPL. Sebelum dibantu turun menuju Pos Pengubengan, dilakukan pengecekan kesehatan terlebih dahulu. Kondisinya mengalami cedera di pergelangan tangan kiri, kepala belakang terasa sakit dan dagu lecet, akan tetapi masih bisa melanjutkan perjalanan dengan dipapah. "Pada pukul 11.05 Wita target berhasil dievakuasi sampai di parkiran Pura Pengubengan,  kemudian di cek oleh tim medis dari Puskesmas Rendang dan dinyatakan stabil," jelas Wiadnyana.

Selama berlangsungnya proses evakuasi, turut melibatkan unsur SAR dari Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem, Babinsa Besakih, Babinkamtibmas Besakih, Polsek Rendang, Koramil Rendang, BPBD Karangsem, Puskesmas Rendang serta pemandu lokal Gunung Agung Pos Pengubengan.

wartawan
AGS
Category

Setujui APBD 2026, Tapi F-PDIP Badung Beri Catatan Soal Kemacetan, Sampah, dan Air Bersih

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi PDI Perjuangan DPRD Badung menyatakan menerima dan menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2026 untuk ditetapkan menjadi peraturan daerah. Hal itu terungkap  pada rapat paripurna DPRD Badung, Selasa (4/11).

Baca Selengkapnya icon click

Setujui APBD 2026, F-Golkar Badung Ingatkan Target Rp12,38 Triliun Berpotensi Meleset

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Badung menyampaikan pandangan umum terhadap dua rancangan peraturan daerah (Ranperda) strategis dalam rapat paripurna yang digelar Selasa (4/11). Ranperda tersebut meliputi Rancangan APBD Badung Tahun Anggaran 2026 dan Ranperda tentang Pemberian Insentif dan/atau Kemudahan Penanaman Modal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Setujui APBD 2026, F-Gerindra DPRD Badung Sebut PAD Masih Berpotensi Naik

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi Partai Gerindra DPRD Badung menyetujui Rancangan Peraturan Daerah  (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2026 dan Raperda tentang Pemberian Insentif dan/atau Kemudahan Penanaman Modal untuk dijadikan Peraturan Daerah (Perda).

Baca Selengkapnya icon click

Apresiasi Capaian Kontingen Denpasar Pada Porprov Bali XVI, Walikota Jaya Negara Serahkan Tali Kasih Kepada Atlet dan Pelatih Peraih Medali

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar memberikan Tali Kasih/Penghargaan kepada atlet dan pelatih peraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XVI/2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dorong Ide Kreatif dan Lawan Hoaks, Polda Bali Perkuat Kapasitas Humas Lewat Pelatihan Multimedia

balitribune.co.id | Denpasar - Buka pelatihan peningkatan kemampuan multimedia Kabid Humas Polda Bali berharap kedepan tumbuh ide-ide kreatif, kolaborasi dan positif, bertempat di hotel Quest Jl. Mahendradata Denpasar (3/11). Pada pembukaan yang dihadiri sekitar 65 orang diantaranya, Narasumber, Kasi Humas beserta anggota Polres/Ta jajaran dan pegemban fungsi kehumasan Satker Polda Bali, termasuk peserta Katpuan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.