Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Danrem Pimpin Tradisi Penerimaan 3 Pejabat Baru

Bali Tribune/ Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Husein Sagaf, memimpin acara tradisi dan penerimaan tugas jabatan 3 pejabat baru Korem 163/Wira Satya di Aula Gedung Wira Satya, Denpasar, akhir pekan lalu.

Balitribune.co.id | Denpasar - Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Husein Sagaf, memimpin acara tradisi dan penerimaan tugas jabatan 3 pejabat baru Korem 163/Wira Satya di Aula Gedung Wira Satya, Denpasar, akhir pekan lalu.
 
Tiga pejabat baru tersebut masing-masing, Kasi Perencanaan (Kasiren) Kolonel Inf AA Ngurah Krisna, yang sebelumnya menjabat Dosen Madya Seskoad, Kasi Intelijen (Kasi Intel) Kolonel Inf Boyke Sukanta, mantan Direktur Pembinaan Pendidikan dan Latihan Pusat Intelijen Angkatan Darat (Dirbindiklat Pusintelad), serta Kasi Logistik Letkol Arm Chriswan Haryadi, mantan Sekretaris Badan Pembinaan Administrasi Veteran dan Cadangan TNI (Sekbabinminvetcad) Kodam IX/Udayana.
 
"Selamat datang dan selamat bergabung dalam Keluarga Besar Korem 163/Wira Satya. Kita harus dapat melaksanakan tugas pokok dengan baik, maksimal, dan optimal, dalam rangka pembinaan teritorial (binter)," ujar Danrem, seraya berpesan agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru, apalagi tantangan tugas seiring dengan perubahan status Korem 163/Wira Satya dari tipe B menjadi A tentu semakin kompleks. 
 
Mengingat wilayah teritorial Korem 163/Wira Satya yang mencakup 8 kabupaten dan 1 kota se-Bali, sehingga dalam pelaksanaan tugas harus selalu berkoordinasi, berkomunikasi, dan bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh komponen masyarakat lainnya. "Jalinan komunikasi dan sinergitas yang baik akan sangat mendukung pencapaian pelaksanaan tugas pokok satuan," tegas Jenderal Husein Sagaf.
 
Terkait pandemi Covid-19 masih menjadi pekerjaan rumah (PR) yang harus dapat diatasi dan ditangani secara bersama-sama, hal ini menjadi komitmen pemerintah yang melibatkan semua instansi, termasuk TNI.
 
"TNI siap mengawal imbauan dan kebijakan pemerintah, sesuai protokol kesehatan, termasuk untuk mendisiplinkan masyarakat, agar penyebaran Covid-19 tidak semakin meluas, jelang pemberlakuan new normal," jelas Danrem.
 
Kapenrem163/Wira Satya Mayor Arm IB Putu Diana Sukertia, SS, menambahkan, sejalan dengan adanya validasi organisasi Korem 163/Wira Satya oleh Markas Besar TNI Angkatan Darat Mabesad), dengan perubahan status Korem 163/Wira Satya dari tipe B menjadi A, maka jabatan Komandan Korem berpangkat perwira tinggi (pati) bintang satu (brigjen), sedangkan kepala staf dan para Kasi Korem berpangkat Kolonel.
 
Pelaksanaan acara yang berlangsung selama 45 menit itu tetap menerapkan protokol kesehatan dan diakhiri dengan perkenalan singkat dari ketiga pejabat baru tersebut. 

wartawan
Djoko Moeljono
Category

Desa Darmasaba Kembali Ukir Prestasi Internasional, Inovasi BAJRA Jadi Inspirasi Penanggulangan Rabies di Asia

balitribune.co.id | Mangupura - Desa Darmasaba kembali mengharumkan nama Kabupaten Badung di tingkat internasional. Kepala Desa Darmasaba, Ida Bagus Surya Prabhawa Manuaba, didapuk menjadi salah satu panelis dalam Konferensi Rabies in Borneo (RIB) 2025 yang digelar di Borneo Convention Centre Kuching (BCCK), Sarawak, Malaysia, pada 30 September hingga 1 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Kawasan Hutan Lindung di Bali Barat Terbakar

balitribune.co.id | Singaraja - Kebakaran hebat terjadi di kawasan hutan lindung Bali Barat, Rabu (8/10) malam. Titik api terlihat sejak pukul 18.00 Wita dan membesar hingga merambah kawasan hutan di dekat Pura Kertakawat, Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak. Hingga pukul 21.30 Wita api belum dapat di padamkan mengingat lokasi kebakaran dilereng dengan kondisi kemiringan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Rapat Pembahasan Studi Kelayakan Rencana Kerjasama Pemkab Badung dan IDB Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten Badung melalui Bagian Kerja Sama Sekretariat Daerah (Setda) menggelar Rapat Pembahasan Studi Kelayakan Rencana Kerja Sama antara Pemkab Badung dengan Institut Desain dan Bisnis (IDB) Bali, bertempat di Ruang Rapat Nayaka Gosana III, Lantai II Kantor Bupati Badung, Selasa (7/10).

Rapat ini menjadi langkah awal dalam meninjau potensi dan kelayakan kerja sama yang diusulkan oleh IDB Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Anggota DPRD Badung Nyoman Satria Hadiri Pujawali di Pura Dang Kahyangan Taman Sari

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung dari Fraksi PDI Perjuangan I Nyoman Satria mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Pujawali di Pura Dang Kahyangan Taman Sari, Banjar Alangkajeng, Desa Mengwi, Senin (6/10).

Pada kesempatan tersebut, Bupati secara simbolis menyerahkan bantuan dana hibah APBD perubahan Tahun 2025 sebesar Rp. 377 juta kepada Kelian Banjar Adat Alangkajeng.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dirjen Perikanan Tangkap Bersama Bupati Karangasem Tinjau Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Seraya Timur

balitribune.co.id | Amlapura - Dirjen Perikanan Tangkap, Kementerian Perikanan dan Kelautan RI, Lotharia Latif, bersama Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata didampingi Kepala Dinas Perikanan Provinsi Bali, Sekda Karangasem, I Ketut Sedana Merta dan Kepala Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Karangasem, I Made Sugiartha, Selasa (7/105) pagi meninjau langsung proyek pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Banjar Dinas Batu

Baca Selengkapnya icon click

Fenomena Purbaya: Ketika Menteri Keuangan Jadi Figur Komunikasi Publik Menyegarkan

balitribune.co.id | Sejak dilantik Presiden Prabowo, publik tiba-tiba ramai membicarakan sosok Menteri Keuangan baru Indonesia, Purbaya Yudhi Sadewa. Popularitasnya meroket, bahkan di luar lingkaran ekonomi dan politik. Ia muncul sebagai figur segar yang membuat banyak orang terutama generasi muda tiba-tiba tertarik membahas APBN, fiskal, dan inflasi, topik yang biasanya dianggap berat dan membosankan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.