Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Deklarasi Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama

agama
TANDA TANGAN - Kapolres Bangli AKBP tandatangani ikrar tokoh agamaI GN Agung Anom Panji bersama , Senin (26/2).

BALI TRIBUNE - Guna menciptakan situasi wilayah Kabupaten Bangli yang Kondusif menjelang Pilgub Bali 2018 dan Hari Raya Nyepi, Kapolres Bangli AKBP I GN. Agung Ade Anom Panji, SIK., MAP., melaksanakan Ikrar (Deklarasi) bersama para Tokoh Agama, di wantilan Banjar Adat Penglipuran Kelurahan  Kubu  Bangli,Senin (26/2).

Kapolres Bangli AKBP I GN Agung Anom Panji mengatakan tujuan dari kegiatan ini  untuk menjaga kerukunan antar umat beragama  di Bangli. “Berkaca  dengan kejadian di beberapa wilayah Indonesia yang seolah-olah beberapa kejadian itu dapat meretakkan hubungan antar umat beragama, maka  sebagai langkah antisipasi kita menggelar deklarasi kerukunan umat beragama di Bangli,” ujarnya. Kapolres berharap   masyarakat  ikut menjaga keutuhan  kerukunan umat beragama di wilayah Bangli.

Bupati Bangli I Made Gianyar menyampaikan, selama ini kerukunan umat beragama di Kabupaten Bangli sudah berjalan dengan baik. Tepo salero, tatwam asi, kita rasakan sudah baik. Untuk itu melalui kegiatan ini Bupati Made Gianyar mengajak masyarakat bisa deteksi dini paham redikalisme dan mencegah hal-hal yang bisa memecah belah kerukunan umat. “Intinya kegiatan ini untuk mempertahankan dan meningkatkan kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat. Karena apabila sudah aman, sudah nyaman mau ngapain saja pasti bisa. Mau kesekolah enak, mau  ke rumah sakit enak, mau bertani enak. Intinya kalau sudah aman dan nyaman semua pasti bisa dicapai,” jelasnya.

Ketua FKUB Bangli yang juga Ketua PHDI Bangli Nyoman Sukra menjelaskan, terkait dengan kegiatan hari suci Nyepi yang kebetulan bersamaan dengan hari suci Saraswati sudah diputuskan oleh sulinggih. Bahwa perayaan Nyepi berjalan seperti biasa. Sedangkan  Saraswati dilaksanakan sebelum jam enam pagi. “Jadi tanggal 17 Maret jam enam pagi sudah dimulai catur brata penyepian. Sedangkan Saraswati berlangsung sebelum jam enam pagi. Untuk surat edaran segera menyusul,” jelasnya.

Dijelaskan juga, untuk dispensasi bagi yang punya bayi, yang punya keluarga sakit atau mau melahirkan saat Nyepi, itu sudah diatur. Dispensasinya sudah ada di kelihan banjar dan akan diatur oleh pecalang. “Jadi kegiatan Nyepi tidak akan terganggu. Mudah-mudahan juga tidak ada yang menggangu,” harapnya.

Terkait dengan pelaksanaan pilkada, ia menegaskan, FKUB sudah bersepakat bahwa tempat suci hanya untuk kegiatan keagamaan. Tidak boleh ada kegiatan kampanye. Sedangkan untuk malam pengrupukan, karena ada simbul ogoh-ogoh, ia juga sudah mengimbau agar ogoh-ogoh tidak ditunggangi atau dipakai sarana kegiatan politik. “Kami sudah sampaikan imbauan kepada bendesa, saat pengrupukan tidak boleh mempergunakan atribut partai atau calon. Etikanya ogoh-ogoh wujudnya adalah  bhuta kala tidak boleh wujud calon dan berkaitan dengan pilkada. Tidak boleh ada minum-minuman keras dan tidak boleh mengarak ogoh-ogoh melewati wilayah banjar atau desa. Itu tanggung jawab pecalang dan sekaa teruna,” jelasnya.

Dalam kegiatan yang dihadiri oleh para tokoh agama dan masyarakat  juga dilakukan penandatanganan ikrar bersama tokoh Agama dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bangli dan dilanjutkan dengan penandatanganan kesepakatan hari Raya Nyepi oleh Ketua FKUB Kabupaten Bangli, Ketua MMDP Kabupaten Bangli, para Tokoh Agama dan ditutup dengan penandatanganan oleh Bupati Bangli, Dandim 1626/Bangli, Kapolres Bangli yang disaksikan oleh Muspika se-Kab. Bangli.

wartawan
Agung Samudra
Category

Seorang Pria Ditemukan Tergantung di Pohon Kawasan Tahura

balitribune.co.id | Mangupura - Warga yang sedang berolahraga pagi di kawasan Hutan Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai Kuta, dikejutkan dengan penemuan seorang pria yang tergantung di pohon, Minggu 5 Oktober 2025 pukul 06.30 Wita. Korban diketahui bernama Sayyid Muhammad Niarizqy (21), asal Tulungagung, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Walikota Jaya Negara Salurkan Santunan JKK BPJS Ketenagakerjaan Kepada Ahli Waris Korban Banjir Pedagang Pasar Kumbasari

balitribune.co.id | Denpasar - Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, menyalurkan secara simbolis santunan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) kepada dua orang ahli waris korban banjir yang merupakan pedagang di Pasar Kumbasari, di kantor Walikota Denpasar, Senin (6/10). 

Baca Selengkapnya icon click

Ribuan Warga Desa Adat Kapal Antusias Ikuti Tradisi Perang Tipat Bantal

balitribune.co.id | Mangupura - Ribuan warga Desa Adat Kapal Kabupaten Badung pada Senin (6/10) mengikuti ritual unik Perang Tipat Bantal bertepatan Hari Purnama Sasih Kapat. Tradisi yang melibatkan lempar-lemparan ketupat (tipat) dan bantal (jajanan) antar warga di depan Pura Desa dan Puseh Desa Adat Kapal melambangkan harmoni antara laki-laki (bantal) dan perempuan (tipat) ini digelar setiap tahun. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kuta Rock City Festival 2025 Dorong Ekonomi Kreatif dan Event Bertaraf Internasional

balitribune.co.id | Mangupura - Gelaran Kuta Rock City Festival 2025 menjadi ajang reuni para tokoh legendaris surfing Kuta. Event yang digelar dari tanggal 3-5 Oktober 2025 ini sempat dikunjungi langsung oleh Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa, pad Minggu (5/10). Menurut bupati event Kuta Rock City Festival 2025 merupakan reuni para tokoh legendaris surfing Kuta, yang menjadi embrio perkembangan pariwisata di Kuta.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Adi Arnawa Ikuti Aci Tabuh Rah Pengangon di Desa Adat Kapal

balitribune.co.id | Mangupura - Bertepatan dengan Rahina Purnama Sasih Kapat, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa bersama Ketua TP. PKK Kabupaten Badung, Nyonya Rasniathi Adi Arnawa, menghadiri sekaligus mengikuti prosesi tradisi Aci Tabuh Rah Pengangon atau Siat Tipat Bantal yang digelar oleh Desa Adat Kapal, Kelurahan Kapal, Kecamatan Mengwi, bertempat di Pura Desa dan Puseh Kapal, Senin (6/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.