Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Delegasi GSHA dan Kemenkes Kunjungi Puskesmas Abiansemal I, Wabup Suiasa Beberkan Inovasi Layanan Kesehatan Badung

Wabup Badung, Ketut Suiasa, berjabat tangan dengan delegasi Global Health Security Agenda saat kunjungan lapangan ke Puskesmas Abiansemal I di Blahkiuh, Kamis (8/11).

BALI TRIBUNE - Rombongan delegasi Global Health Security Agenda (GSHA) bersama Tim Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, Kamis (8/11), mengadakan kunjungan lapangan ke Puskesmas Abiansemal I di Blahkiuh. Delegasi yang berasal dari 15 negara tersebut disambut langsung oleh Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa didampingi Kadis Kesehatan Badung dr I Gede Putra Suteja, Kepala Puskesmas Abiansemal I drg. Rai Sukadani, Camat Abiansmal I Gusti Ngurah Suryajaya dan Perbekel-se Abiansemal. Kunjungan lapangan ini dipandu oleh staf Kemenkes RI, Bidang Layanan Kesehatan, Monika Saraswati Sitepu. Tema yang diangkat adalah mencegah, mendeteksi dan merespon cepat berbagai penyakit menular berpotensi wabah. Dalam sambutannya, Wabup Suiasa mengatakan untuk memenuhi kebutuhan akan pelayanan kesehatan, Pemkab Badung memiliki satu rumah sakit pemerintah tipe B, 13 Puskesmas yang semua terakreditasi dan 54 Puskemas Pembantu (Pustu). Dikatakan juga sejumlah inovasi dan terobosan yang telah dilakukan dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, seperti layanan UGD 24 ham, vaksinasi kanker serviks untuk siswi SMP, SMA dan pegawai di lingkungan Pemkab Badung, deteksi dini kanker payudara mobile (Mawas), program Badung Getting To Zero dalam penanggulangan HIV/AIDS, layanan komprehensif berkesinambungan (LKB), dan layanan ambulance desa. Sejak Januari 2017 seluruh pelayanan kesehatan dijamin oleh pemerintah daerah, dimana setiap penduduk yang ber KTP Badung, dijamin kesehatannya, dan saat ini sudah universal health coverage (UHC).  “Pemkab Badung selalu berupaya meningkatkan akses dan mutu pelayanan sesuai dengan siklus kehidupan manusia. Mulai dari dalam kandungan sampai lansia bahkan sampai meninggal mendapatkan santunan yang dikenal dengan santunan kematian,” ujarnya. Nah, Bali sebagai destinasi pariwisata funia memiliki tingkat sensitifitasi yang cukup tinggi terhadap isu penyebaran berbagai penyakit menular terlebih Kabupaten Badung adalah pintu masuk Bali, “Terhadap hal ini, Pemkab Badung selalu memberikan perhatian dengan meningkatkan mutu dan akses pelayanan,” kata Suiasa. Di akhir kunjungan, para delegasi GSHA sempat meninjau secara langsung pelayanan yang dilakukan Pemkab Badung di Puskesmas Abiansemal I.

wartawan
I Made Darna
Category

300 Lebih Warga Negara Asing Dari Berbagai Negara yang Tinggal di Karangasem Memegang KTP-EL

balitribune.co.id | Amlapura - Permohonan penerbitan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) untuk Warga Negara Asing (WNA) dari berbagai negara yang tinggal di beberapa wilayah di Kabupaten Karangasem cukup tinggi.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua DPRD Badung Hadiri "Pesta Rakyat" Puncak Perayaan HUT Mangupura

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti menghadiri  puncak pesta rakyat perayaan HUT ke -16 Ibu Kota Mangupura, bertempat di Lapangan Mangupraja Mandala, Puspem, (22/11).

Puncak perayaan ini merupakan rangkaian Mangu Cita yang menampilkan hiburan rakyat berupa konser musik, bazzar UMKM, Moto Trail Vintage Exhibition 2025 dan kegiatan lainnya yang dipusatkan di Areal Puspem Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Serahkan Mangupura Award, Badung Festival Inovasi, dan Adi Karya Nugraha Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri acara penyerahan Hadiah Mangupura Award, Badung Festival Inovasi, dan Adi Karya Nugraha Tahun 2025, bertempat di Ruang Kertha Gosana, Puspem Badung, pada Kamis (27/11). Acara ini juga dirangkaikan dengan Peluncuran Inovasi Badung BRILIAN (Badung yang Berbasis Riset dan Inovasi untuk Aksi Nyata).

Baca Selengkapnya icon click

Von Dutch 'Guncang' Sanur! Gerai Lifestyle Kustom Disambut Ribuan Pengunjung

balitribune.co.id | Denpasar - Setelah Ubud, Bali Collection Nusa Dua, Oberoi Seminyak, dan Uluwatu kini Brand ikonik asal Amerika, Von Dutch hadir di Sanur. Ratusan pengunjung hadir di acara 5K Beer Run dan komunitas Sanur pada Sabtu (22/11). Gerai Von Dutch, resmi hadir di kawasan Sanur, Bali, tepatnya di Jl. Hang Tuah No. 39, Sanur, Denpasar, Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Final BOMS Grasstrack & Motocross 2025 Menanti Laga sengit kelas Pro

balitribune.co.id | Negara - Seri ketiga kejuaraan balap motor Grasstrack & Motocross Championship 2025 yang akan dilaksanakan di sirkuit Perancak, Jembrana 29-30 November 2025 diprediksikan bakal dan seru, seperti yang disampaikan Alex Trio pentolan BOMS MX Official selaku penyelenggara. Menurut dia, serunya perlombaaan dikarenakan hingga seri kedua selisih point antara pebalap beda-beda tipis.

Baca Selengkapnya icon click

Geger, Polresta Denpasar Usut Kasus Dugaan Asusila di Mes Cafe Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Sat Reskrim Polresta Denpasar tengah melakukan penyelidikan terkait adanya laporan dugaan tindak pidana pemerkosaan yang belakangan viral di media sosial. Peristiwa tersebut diduga terjadi pada Kamis, 31 Oktober 2025, sekitar pukul 01.00 Wita, dengan lokasi kejadian di Jl. Gunung Soputan Denpasar (Mes Cafe).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.