Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dewan Sayangkan Minimnya Peserta Lokal Kontes Anjing Kintamani

Bali Tribune / KONTES ANJING – Kegiatan Kontes Anjing Kintamani, di bangli, Minggu (12/5).

balitribune.co.id | BangliSejatinya Pemkab Bangli telah memberikan ruang yang sangat terbuka bagi penghobi anjing Kintamani untuk menampilkan anjing kesayanganya. Seperti halnya HUT Kota Bangli yang ke-820, Pemkab Bangli melalui Dinas Peternakan, Ketahanan Pangan dan Perikanan (PKP) Bangli kembali menyelenggarakan Kontes Anjing Kintamani, Minggu (12/5).

Namun sayang rupanya kontes kurang mendapatkan sambutan dari penghobi anjing Kintamani lokal Bangli. Terbukti peserta lokal dalam kontes anjing Kintamani ini sangat minim. Realita ini ini sangat disayangkan anggota DPRD Bangli I Nengah Darsana. “Kita sangat menyayangkan Kontes Anjing Kintamani minim peserta lokal. Padahal kontes seperti ini sangat positif untuk upaya pelestarian dan meningkatkan nilai ekonomi anjing Kintamani,” ujarnya.

Politisi dari Golkar ini mengatakan, sejatinya jauh-jauh hari Pemkab Bangli melalui Dinas PKP telah melakukan sosialisasi terkait lomba ini. Baik melalui media sosiali maupun malalui  intansi terkait. Namun hal ini kurang direspon oleh para pecinta anjing Kintamani di Bangli. Pihaknya, belum mengetahu secara persis rendah animo penghobil lokal untuk tampil dalan Dog show seperti ini. “Kita lihat peserta kebanyakan luar Bangli, malahan luar Bali. Sementara Bangli sebagai induk semang anjing asli Kintamani malah minim,” ujar Dasana yang juga peternak anjing Kintamani ini.

Menurutnya, semestinya masyarakat Bangli, khususnya Kintamani bangga karena anjing Kintamani telah mendapatkan pengakuan dunia. Ini tentunya menjadi kebangkitan bagi masyarakat Bangli untuk melestarikan anjing Kintamani. “Nanti Kita harap kedepan animo masyarakat ikut lomba makin bertambah. Lomba ini jangan sampai terputus, harus dilakukan secara berkesinambungan,” sebutnya.

Kadis PKP Bangli I Wayan Sarma menyebutkan, kontes anjing telah dilakukan setiap tahun, hari ini kegiatan dilakukan serangkaian HUT Kota Bangli ke 820. Kontes digelar karena anjing kintamani merupakan salah satu unsur bioversiti dalam Batur Gelobal Geopark sehingga harus dipertahakan keberadaanya. Selanjutnya, anjing Kintamani sudah diakui sebagai ras dunia oleh Federation Kinologi Internasional. Jadi kalau kontes anjing Kintamani tidak digelar, maka pengakuan anjing Kintamani sebagai ras dunia bisa dicabut.

“Tujuan dari kontes ini adalah menjamin pemuliabiakan anjing Kintamani di Kabupaten Bangli. Serta meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap anjing Kintamani,” ungkap Sarma.

wartawan
SAM
Category

Peringati HUT Satpam ke-45, Polda Bali Helat "Security Fun Run"

balitribune.co.id | Denpasar - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Satuan Pengaman (Satpam) Tahun 2025, Polda Bali melalui Direktorat Binmas menggelar "Security Fun Run" di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Minggu (4/1). Security Fun Run yang merupakan puncak dari rangkaian syukuran perayaan HUT ke-45 Satpam Tahun 2025 ini diikuti 531 peserta. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

DPRD Bangli Pertanyakan Keseriusan Wali Kota Denpasar Soal Rencana Kirim Sampah ke Landih

balitribune.co.id | Bangli - Rencana Pemerintah Kota Denpasar dan Kabupaten Badung megirim  sampah  ke tempat Pembuangan akhir (TPA) Landih, Bangli mengundang pro dan kontra masyarakat di daerah berhawa sejuk ini. Ada masyarakat yang menolak dan ada pula yang setuju sampah dari dua wilayah tersebut untuk sementara di relokasi di TPA Landih.

Baca Selengkapnya icon click

Kian Kokoh di Posisi Kedua, UIB Gianyar Siapkan Strategi Baru Lewat Gathering

balitribune.co.id | Gianyar - Sepanjang tahun 2025, PT United Indobali (UIB) cabang Gianyar berhasil membukukan peningkatan penjualan 
Dibawah koordinasi Kepala cabang, Artha Wirawan. Outlet kantor cabang berlokasi di jalan Dharma Giri, Blahbatuh  Gianyar mencatatkan market share sebesar 21,2%. Angka ini menjadikan UIB Gianyar menempati posisi kedua market share penjualan mobil di wilayah Gianyar sepanjang tahun 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tahun Baru Berujung Duka, Tiga Ruko di Kuta Ludes Terbakar

balitribune.co.id | Kuta – Telah terjadi peristiwa kebakaran yang menghanguskan tiga unit bangunan ruko yang digunakan sebagai toko sembako di jalan Raya Kuta, Gang Sada Sari 16, Kuta, Badung, pada Kamis (1/1) pagi sekitar pukul 08.00 Wita. Kebakaran pertama kali diketahui oleh saksi I Kadek Dharma Jaya Putra, yang melihat asap hitam mengepul dari atap bangunan ruko saat dirinya berada di sekitar lokasi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.