Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung Gelar Pembukaan Festival Bulan Bahasa Bali VI

Bali Tribune / FESTIVAL - Dinas Kebudayaan Badung menggelar Festival Bulan Bahasa Bali VI di area Jaba Pura Lingga Bhuana, Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, Jumat (2/2).

balitribune.co.id | Mangupura - Dalam rangka melestarikan bahasa, aksara, dan sastra Bali yang terdapat pada pustaka suci sebagai sumber ilmu pengetahuan dan sejarah. Pemerintah Kabupaten Badung melalui Dinas Kebudayaan kembali menggelar Festival Bulan Bahasa Bali VI  di Kabupaten Badung Tahun 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama lima hari dari tanggal 2 sampai 6 Februari 2024 bertempat di area Jaba Pura Lingga Bhuana, Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, Jumat (2/2).

Pembukaan Festival Bulan Bahasa Bali VI  Kabupaten Badung tahun 2024 ditandai dengan pemukulan gong oleh Wakil Bupati Badung yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Badung I Nyoman Sujendra di saksikan ketua komisi IV DPRD Badung Nyoman Suwardana, dan Kepala Bidang sejarah Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung Ni Nyoman Indrawati, Ketua Widya Sabha Kabupaten Badung diwakili sekretaris, I Made Widana, Majelis Desa Adat Kabupaten Badung diwakili Bendahara Wayan Rencana, serta perangkat daerah dan camat se-Kabupaten Badung. 

Adapun tema yang diusung pada tahun ini yakni ”Jana Kerthi-Dharma Sadhu Nuraga”. Festival Bulan Bahasa Bali VI Kabupaten Badung tahun 2024 bertujuan untuk memperkenalkan dan melestarikan bahasa, aksara, serta sastra Bali kepada anak-anak generasi muda dan masyarakat di Kabupaten Badung. 

Dalam laporan pelaksanaan kegiatan yang dibacakan Kepala Bidang Sejarah Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung Ni Nyoman Indrawati mewakili Kepala Dinas Kebudayaan menyatakan,  rangkaian kegiatan Bulan Bahasa Bali VI tahun 2024 dilaksanakan beberapa lomba diantaranya lomba menulis aksara Bali tingkat SD, menulis lontar tingkat SMP, membaca lontar usia 19-23 tahun, bercerita dengan menggunakan bahasa Bali untuk PKK, pidato pengurus Desa Adat, debat Bahasa Bali tingkat SMA-SMK se-Kabupaten Badung. Serta dilaksanakan festival mengetik huruf Bali di computer/laptop dan seminar Bahasa Bali. Dilanjutkan dengan kegiatan panggung apresiasi sastra seperti Drama Gong “ketemu ring Tampaksiring” Oleh sanggar seni Mudra Petang, Dramatari Utara Kanda “Kesucian Sang Dewi” dari Widya Sabha Kabupaten Badung, Musikalisasi Puisi Bali Modern dari komunitas seni Budang Bading Badung, Bondres inovatif STI Bali, Celekontong Mas. Selanjutnya pameran lontar, buku Bahasa Bali koleksi Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung, Pameran Usada dan pengobatan gratis dari Gotra Pangusada Bali, serta pameran kerajinan tradisional Bali. 

Festival Bulan Bahasa Bali VI tahun 2024 diikuti 355 peserta dari sejumlah desa yang ada di Kabupaten Badung dengan rincian menulis huruf Bali tingkat SD diikuti 67 peserta, lomba menulis lontar tingkat SMP 43 peserta, lomba membaca lontar 38 peserta, lomba bercerita Bahasa Bali PKK 51, lomba debat Bahasa Bali tingkat SMA/SMK 27 siswa, lomba pidato pengurus Desa Adat 15 peserta.Selanjutnya seminar Bahasa Bali diikuti oleh 69 peserta, serta mengetik huruf Bali di komputer 45 peserta. Nantinya peserta yang mendapatkan juara pertama dan masing-masing ketegori lomba akan mewakili Kabupaten Badung di ajang lomba tingkat Provinsi Bali. 

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, I Nyoman Sujendra yang ditemui usai membuka acara menyatakan “Kami mengucapkan terima kasih atas dilaksanakan kegiatan Festival Bulan Bahasa Bali VI tahun 2024  di Kabupaten Badung. Sudah tentu ini merupakan suatu wahana atau wadah dalam rangka kita melestarikan Bahasa dan Sastra kepada generasi muda, karena generasi muda menjadi garda terdepan dalam pelestarian seni dan budaya. Jangan sampai kita tergerus oleh budaya orang lain. Ini merupakan langkah yang sangat positif diadakan bulan Bahasa apalagi di masing desa adat sudah dilaksanakan.  Semoga kedepannya bulan Bahasa Bali tetap dilaksanakan. Serta apa yang menjadi local genius di masing-masing Desa Adat bisa kita angkat dan dilestarikan,” terangnya.

wartawan
ANA
Category

Bupati Karangasem I Gede Dana Meninjau Pembangunan Ruas Jalan Teki-Panglage Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem I Gede Dana, bersama Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), turun langsung meninjau progres pembangunan jalan dan jembatan di beberapa titik strategis, di antaranya pembagunan ruas jalan Teki-Panglege di banjar Dinas Wates, Desa Datah, Kecamatan Abang, Karangasem.

Baca Selengkapnya icon click

Fraksi Golkar Minta Eksekutif Kaji Kembali Penetapan Kecamatan Abiansemal dan Petang Kebagai Kawasan Perkotaan Agropolitan

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi Golkar DPRD Badung sepakat dengan eksekutif untuk menetapkan Ranperda Rencana Tata Ruang Wilayah ( RTRW) Badung ditetapkan menjadi Perda. Namun, fraksi terbesar nomor dua di Badung ini memberi sejumlah catatan.

Salah satunya adalah mendesak eksekutif mengkaji kembali penetapan Kecamatan Petang dan Abiansemal sebagai kawasan perkotaan agropolitan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Fraksi PDIP Setujui Ranperda Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Usai mendengar penjelasan Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta, DPRD Kabupaten Badung kembali menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Pandangan Umum (PU) Fraksi-Fraksi terkait Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Badung Tahun 2025-2045. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Industri Telko Masuki Masa Sulit, Untung Indosat Malah Melejit

balitribune.co.id | Jakarta - "Dengan mengintegrasikan AI (kecerdasan buatan) di setiap lini operasional dan menjalin kolaborasi yang berakar pada semangat gotong royong, semakin cepat kami mencapai tujuan besar Indosat untuk memberdayakan Indonesia," kata Vikram Sinha, President Director and Chief Executive Officer Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) secara virtual kepada awak media, Senin (10/2).

Baca Selengkapnya icon click

HUT ke-21 Bali Tribune, Astra Motor Bali Hadirkan Servis Motor Gratis

balitribune.co.id | Denpasar - Halaman depan kantor redaksi Harian Bali Tribune (HABIT), Senin (10/2) terlihat berbeda dari biasanya. Kalaupun keseharian dijadikan tempat parkir kendaraan karyawan, kali ini ada kehadiran unit mobil service keliling Astra Motor Bali (AMB) lengkap dengan kru mekanik AHASS.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.