Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dua Anggota DPRD Bali Sembuh dari Covid-19

Bali Tribune / I Gede Suralaga.

balitribune.co.id | DenpasarSembilan anggota DPRD Provinsi Bali dinyatakan positif Covid-19, beberapa waktu lalu. Dari jumlah tersebut, baru dua orang di antaranya yang telah menyatakan diri sembuh. Sementara sisanya, belum diketahui kondisinya. 

"Setahu saya, baru Pak Sugawa Korry dan Pak Wirawan yang sudah menyatakan diri sembuh. Belum tahu perkembangan terbaru soal yang lainnya," kata Sekretaris DPRD (Sekwan) Provinsi Bali I Gede Suralaga, di Denpasar, Rabu (23/9). 

Menurut Suralaga, pihaknya belum menerima laporan terbaru terkait kondisi anggota dewan yang positif Covid-19. Demikian halnya dengan dua staf ASN dan non-ASN, yang sebelumnya juga dilaporkan positif Covid-19.

Sebelumnya, Ketua DPRD Provinsi Bali I Nyoman Adi Wiryatama membenarkan bahwa sembilan anggota dewan terkonfirmasi positif Covid-19. Menyikapi hal ini, dirinya mempertimbangkan pola kerja di Gedung Dewan dikembalikan seperti di awal masa pandemi. 

"Mungkin polanya seperti di awal pandemi. Kita koordinasi jarak jauh saja. Begitu juga dengan staf, kita coba batasi yang masuk kantor," tutur Adi Wiryatama. 

Menurut mantan Bupati Tabanan dua periode itu, pihaknya tidak berani mengambil risiko dengan situasi saat ini. Pilihan terbaik adalah menyesuaikan pola kerja anggota. 

"Kita tidak mau ambil risiko. Jadi untuk sementara ini kami tidak memaksakan diri untuk bertemu langsung dulu. Jarak jauh saja dulu," ujar Adi Wiryatama. 

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Provinsi Bali Nyoman Sugawa Korry, yang sebelumnya sempat positif, telah menyampaikan bahwa dirinya sudah sembuh. Dari hasil tes Swab terbaru, Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali itu dinyatakan negatif. 

"Sempat positif, tapi setelah dilakukan Swab lagi, sudah dinyatakan negatif COVID-19," jelas Sugawa Korry, di Denpasar, Sabtu (19/9/2020) lalu, sembari bercerita tentang awal mula dirinya menunjukkan gejala Covid-19.

Diakuinya, dirinya menunjukkan gejala Covid-19 setalah melakukan reses di sejumlah tempat dan menghadiri banyak agenda Musyawarah Daerah (Musda) Golkar di Kabupaten/ Kota se Bali. Untuk mengurangi risiko yang lebih luas, ia kemudian berinisiatif untuk menjalani isolasi di RS Bali Mandara (RSBM).

"Tanggal 5 (September) itu sebenarnya gejala awal. Setelah itu, saya minta isolasi di RSBM dan setelahnya beneran hasilnya ke luar dinyatakan positif," ucapnya.

Selama menjalani isolasi di RSBM, Sugawa mengaku dalam keadaan baik. Untuk meningkatkan imunitas dan mempercepat kesembuhan dari Covid-19, ia sering memenangkan pikiran dan berpikir hal yang positif. Ia juga tetap menjaga komunikasi dengan rekan kerja, hingga koleganya melalui pesan WhatsApp.

"Selain santai, rileks, tentu makanan-makanan sehat harus dikonsumsi dan itu yang saya jalani selama masa isolasi. Istirahat yang cukup juga disiplin saya lakukan," beber Sugawa Korry.

wartawan
San Edison
Category

Dibandrol Rp27 Jutaan, Motor Listrik Molis Sprinto Resmi Hadir di Pulau Dewata

balitribune.co.id | Denpasar - PT Indomobil Emotor Internasional (IEI) kembali melanjutkan rangkaian regional launching motor listrik (Molis) terbarunya, Indomobil eMotor (IM) Sprinto, dengan menghadirkan produk ini secara resmi kepada masyarakat Bali.  Acara peluncuran menghadirkan suasana lebih dekat dan interaktif bagi para undangan serta media untuk mengenal lebih jauh karakter dan teknologi yang dibawa Sprinto.

Baca Selengkapnya icon click

Terciduk Google Maps, Tabir Eksploitasi Hutan di Taman Nasional Bali Barat Terbongkar

balitribune.co.id | Negara - Kawasan Hutan Bali Barat, yang selama ini menjadi benteng terakhir kelestarian ekosistem di ujung barat Pulau Dewata, kini dinilai sudah berada dalam kondisi yang sangat mengkhawatirkan. Berawal dari viralnya tangkapan layar peta digital Google Maps yang menunjukkan area "botak" di tengah rimbunnya tutupan hijau, tabir dugaan eksploitasi hutan oleh pihak swasta kian mencuat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Korupsi Rumah Subsidi di Buleleng, 399 Dokumen Direkayasa, Negara Rugi Rp41 Miliar

balitribune.co.id | Denpasar - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Bali yang baru Dr. Catharina Muliana Girsang langsung tancap gas dalam membongkar kasus korupsi. Ini seiring ditetapkannya dua tersangka baru berkaitan dengan perkara penyelewengan bantuan rumah subsidi di Kabupaten Buleleng. Mereka masing - masing berinisial KB selaku pemilik dan Direktur PT Pacung Prima Lestari (Pengembang) dan IK ADP Relationship Manager Bank BUMN penyalur kredit.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gagal Temui Kajari,  Warga Segel Kantor Desa Sudaji

balitribune.co.id | Singaraja - Akibat kecewa  tidak bertemu dengan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Buleleng, Edi Irsan Kurniawan,massa dari Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, Buleleng, bertindak anarkis. Kekecewaan  mereka memuncak dengan menyegel Kantor Desa Sudaji menggunakan kayu dan bambu serta spanduk.

Baca Selengkapnya icon click

Kolaborasi #bluBuatBaik Inovasi Layanan Digital Banking Menjadi Katalis Perubahan Perilaku Lingkungan

balitribune.co.id | Mangupura - BCA Digital secara resmi menginisiasi peluncuran kolaborasi #bluBuatBaik Waste Station Bali bersama Bluebird, Rekosistem, dan Monez di Pool Taksi Bluebird, Jimbaran, Rabu (17/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.