Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Empat Tahun Berturut-turut Pemkab Jembrana Sabet Predikat WTP

BPK RI
PENGHARGAAN - Bupati Jembrana I Putu Artha terima penghargaan WTP dari Kepala BPK RI Perwakilan Bali, Yulindra Tri Kusumo Nugroho.

BALI TRIBUNE - Untuk keempat kalinya secara berturut-turut, pengelolaan keuangan di Kabupaten Jembrana dibawah kepemimpinan Bupati I Putu artha serta Wakil Bupati I Made Kembang Hartawan, kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian ( WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Opini tertinggi dalam pengelolaan keuangan dari BPK RI itu diserahkan oleh Kepala BPK Perwakilan Bali , Yulindra Tri Kusumo Nugroho dan diterima secara langsung oleh Bupati Jembrana, I Putu Artha, Senin (28/5) di Denpasar.

Kepala BPK Perwakilan Bali, Yulindra Tri Kusumo Nugroho di hadapan seluruh pimpinan daerah serta perwakilan DPRD kabupaten/kota se-Bali pada acara penyerahan laporan hasil pemeriksaan keuangan Daerah tahun anggaran 2017  tersebut mengatakan  Laporan Hasil Pemeriksaan( LHP) terhadap laporan keuangan pemerintah daerah sesuai dengan amanat UU No. 15 tahun 2004 tentang pemeriksaan pengelolaan dan  tanggung jawab keuangan negara. Ia juga mengatakan laporan keuangan pemerintah daerah tahun 2017 itu disusun berdasarkan standar akuntansi pemerintah berbasis akrual.

Sistem pelaporan ini juga dikatakannya sudah memasuki tahun ketiga . Ada tiga laporan yang diserahkan BPK yang terdiri dari laporan hasil pemeriksaan(LHP) atas keuangan tahun anggaran 2017, LHP atas sistem pengendalian internal serta LHP atas kepatuhan terhadap peraturan perundangan. ”Sesuai dengan visi dan misinya, BPK  memiliki tanggung jawab dalam  peningkatan tata kelola pemerintahan melalui pemeriksaan keuangan  Salah satunya, melalui pemeriksaan keuangan pemerintahan daerah dan sejauh mana kepatuhan pemerintah daerah menjalankannya,” ujar Yulindra.

Dalam laporan hasil pemeriksaan terhadap laporan keuangan daerah yang dilaksanakan BPK  tersebut dinyatakan pengelolaan kekuangan seluruh kabupaten/kota di Provinsi Bali pada tahun anggaran 2017 mendapat predikat WTP. Pihaknya berharap raihan predikat WTP tersebut juga harus bisa memotivasi serta berimbas pada pengelolaan keuangan dan pelayanan terhadap masyarakat yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah kedepannya agar senantiasa meningkat. “ Predikat WTP tersebut selain patut disyukuri juga kualitas pengelolaan keuangan serta pelayanan kepada masyarakat mesti terus ditingkatkan,” tandas Yulindra.

Atas raihan WTP tersebut Bupati Jembrana I Putu Artha megucapkan terimakasih atas kinerja seluruh jajarannya . Menurut  artha, predikat tertinggi dari BPK itu  juga  wujud kerja keras semua pihak , dari tingkat desa sampai masing-masing OPD yang telah membantu  membuat pertanggung jawaban pengelolaan keuangan. “Prestasi ini tentu sangat membanggakan kami atas capaian WTP yang keempat kalinya. Kita juga sampaikan terimakasih atas terjalinnya kerjasama serta pembinaan yang diberikan oleh BPK Perwakilan Bali, sehingga pengelolaan keuangan di Jembrana semakin baik,” tandas Bupati Artha. 

wartawan
Putu Agus Mahendra
Category

Pemkab Badung Tanam 4.400 Pohon dan Gelar Aksi Bersih Sungai, Dukung Gerakan Semesta Berencana Serentak Seluruh Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Dalam rangka memperingati Rahina Tumpek Wariga, yakni hari suci umat Hindu yang dimaknai untuk memuliakan tumbuh-tumbuhan, sekaligus juga sebagai implementasi nilai Wana Kerthi, Pemkab Badung turut berpartisipasi dalam “Gerakan Semesta Berencana: Aksi Nyata Penanaman Pohon dan Pembersihan Sungai Serentak” yang dilaksanakan serentak di seluruh Bali, Minggu (26/10).

Baca Selengkapnya icon click

BI Apresiasi Bank BPD Bali dalam Mendorong UMKM dan Ekonomi Hijau

balitribune.co.id | Denpasar - Bank BPD Bali menerima apresiasi dari Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Bali atas keberhasilannya menyalurkan kredit bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) senilai Rp12,55 triliun. Selain itu, dua debitur binaannya juga dinobatkan sebagai UMKM berprestasi ekspor di sektor coklat atau kakao.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Jelang Musda XV PHRI Bali 2025 Buka Pendaftaran Calon Ketua

balitribune.co.id | Denpasar - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Provinsi Bali akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) XV pada 3 Desember 2025 di Denpasar. Ketua Panitia Pengarah Musda XV PHRI Badan Pimpinan Daerah (BPD) Provinsi Bali Tahun 2025, Perry Markus menjelaskan, Musda Tahun 2025 dengan tema untuk Pariwisata Bangkit: Kolaborasi, Adaptasi dan Inovasi.

Baca Selengkapnya icon click

Astra Motor Bali Luncurkan New Honda ADV160, Semakin Gagah dan Canggih

balitribune.co.id | Denpasar - Astra Motor Bali secara resmi meluncurkan skutik penjelajah terbaru, New Honda ADV160, untuk masyarakat Bali berlokasi di Living Word Mall. Mengusung semangat ”The SUV Pride”, model ini hadir dengan pembaruan desain yang semakin gagah, performa mesin bertenaga, serta fitur yang lebih lengkap.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Isuzu Festival 2025 Manjakan Pelanggan dengan Cashback dan Paket Ekstra Purna Jual

balitribune.co.id | Jakarta - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) menggelar kegiatan Isuzu Festival pada Jumat (24/10/2025) secara serentak di seluruh Indonesia. PT IAMI bersama seluruh dealer yang tersebar di penjuru Indonesia memeriahkan momen ini dengan menyajikan beragam kemeriahan menarik, mulai dari promo cashback hingga jutaan Rupiah serta paket tambahan layanan purna jual.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.