Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Golf Tournament Charity Jembrana Bahagia, Donasi untuk Perbaikan Gang Rusak

Bali Tribune / TOURNAMENT - Golf Tournament Charity Jembrana Bahagia kembali digelar tahun 2023 ini untuk menggalang donasi yang diperuntukan untuk perbaikan gang di desa yang kondisinya rusak.

balitribune.co.id | Negara - Mengulang kesuksesan penyelenggaraan sebelumnya, tahun 2023 ini kembali digelar Golf Tournament Charity Jembrana Bahagia. Turnamen golf ini sebagai ajang penggalangan dana dan berbagi. Aksi penggalangan dana tahun ini akan difokuskan  untuk memperbaiki akses gang dipermukiman warga yang rusak serta  bantuan sosial lainnya.

Sejak tahun 2022 lalu, Kabupaten Jembrana  menggelar kegiatan penggalangan dana. Salah satunya melalui turnamen golf charity. Meskipun dianggap sebagai olahraga kaum elite, akan tetapi olahraga golf memiliki nilai social yang tinggi. Jembrana Charity Golf Tournament tidak hanya sekadar menjadi ajang kompetisi untuk memperebutkan gelar juara, tetapi juga menjadi wadah bagi kebaikan dan berbagi kepada sesama. Donasi yang terkumpul turnamen tahun sebelumnya digunakan untuk perbaikan gedung SD Negeri 4 Melaya.

Kini Golf Tournament Charity Jembrana Bahagia yang digelar Sabtu (9/9) juga sudah berhasil mengumpulkan donasi. Ketua Panitia Turnamen Golf Charity Jembrana Bahagia ,  I Ketut Alit Anom menyatakan pelaksanaan turnamen  golf ini bisa berjalan baik. Pihaknya mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Jembrana yang memberi ruang bersinergi dalam misi membantu masyarakat Jembrana. “Turnamen sudah berjalan dengan baik. Kami sangat mengapresiasi penugasan dari bapak Bupati yang sangat inspiratif dan inovatif,” ujarnya.

Dikatakannya hasil donasi yang sudah terkumpul dari turnamen tersebut akan diserahkan langsung kepada Pemkab Jembrana. Pihaknya pun menyatakan donasi yang terkumpul nilanya masih akan terus bertambah sehingga bisa bermanfaat bagi masyarakat.  “Sementara untuk donasi secara langsung yang sudah terkumpul baru Rp 5,5 juta.  Akan tetapi untuk kegiatan ini masih dalam pertanggungjawaban kita dan diharapkan akan mendapatkan hasil lebih. Ini pasti akan dapat lebih, karena nilainya belum kita hitung berapa,” jelasnya.

Sementara, Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengatakan Turnamen Golf Charity Jembrana Bahagia pada rangkaian peringatan HUT Kota Negara dan HUT Kemerdekaan RI tahun sebelumnya telah berhasil memberikan manfaat bagi masyarakat Jembrana.  “Tahun ini juga sukses karena banyak peserta yang ikut turnamen charity ini. Buktinya ada lebih dari 100 orang yang ikut.  Saking banyaknya ada turnamen dan setiap minggu dilaksanakan turnamen sehingga mempengaruhi berkurangnya peserta saat ini,” ungkapnya. 

Ia menegaskan bahwa hasil dari charity ini murni untuk kepentingan sosial. Untuk tahun 2023 donasi yang terkumpul menurutnya digunakan untuk perbaikan akses gang di permukiman warga di desa yang saat ini kondisinya rusak  “Donasi hasil dari penggalangan ini akan diprioritaskan untuk memperbaiki jalan lingkungan atau gang warga yang rusak yang ada di desa.  Selain itu juga kalau nantinya ada sisa kita akan gunakan untuk pembuatan toilet Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Desa Pulukan.” tandasnya. 

wartawan
PAM
Category

Manajemen GWK Sesalkan Rekomendasi DPRD Bali, Klaim Sudah Lakukan Sosialisasi

balitribune.co.id | Denpasar - Polemik penutupan akses jalan di kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Ungasan, Badung, memanas. DPRD Provinsi Bali mengultimatum manajemen GWK untuk membuka kembali akses warga yang ditutup dengan pagar. Jika dalam sepekan pagar tidak dibongkar, DPRD Bali bahkan merekomendasikan penutupan operasional GWK.

Baca Selengkapnya icon click

Anggota DPRD Badung Nyoman Gede Wiradana Hadiri Karya di Pura Kantor Perbekel Sibang Gede

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung I Nyoman Gede Wiradana mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Upacara Melaspas, Mendem Pedagingan medasar Rsi Gana, di Pura Kantor Perbekel Sibang Gede, Kecamatan Abiansemal. Rabu (24/9).

Kehadiran Wiradana bersama bupati sekaligus Mendem Pedagingan di salah satu Pelinggih dan menandatangani prasasti.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Putu Parwata Hadiri Karya Dewa Yadnya Pujawali di Pura Panti Pasek Gelgel Aan Sumerta Padang Luwih

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Badung I Putu Parwata bersama Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri undangan Upacara Dewa Yadnya Pujawali di Pura Panti Pasek Gelgel Aan Sumerta, Br. Gaji, Dalung, Kuta Utara, Rabu (24/9).

Upacara ini meliputi rangkaian Karya Melaspas, Penilapatian, Ngenteg Linggih, serta Padudusan Caru Wraspati Kalpa Alit.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua DPRD Badung Hadiri Karya Dewa Yadnya Merajan Gede Pratisentana Penyarikan Dalem Kedonganan

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti bersama Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta dan Nyonya Yunita Alit Sucipta menghadiri Karya Dewa Yadnya Ngelinggihang, Padudusan Alit di Merajan Gede Pratisentana Penyarikan Dalem Kedonganan, Desa Adat Kedonganan, Kuta, Rabu (24/9).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pascabencana Banjir, Pemkot Denpasar Baru Tindak Tegas Bangunan Melanggar Sempadan Sungai

balitribune.co.id | Denpasar - Diketahui sejumlah bangunan yang berdiri di sempadan sungai di wilayah Kota Denpasar ternyata  tak berijin. Sebagaimana di sejumlah bangunan yang berdiri di bantaran sungai di Jalan Sulawesi, Denpasar. Pembangunannya yang melanggar sempadan sungai, diakui Pemkot Denpasar lantaran kurangnya kontrol dan sudah terjadi sejak lama.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.