Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Hasil Hitung Cepat Pilkada Karangasem, Dana-Dipa Unggul 58.6 Persen-Massker 41.4 Persen

Bali Tribune / Calon Bupati Nomor Urut 1, I Gede Dana Bersama Istri daan keluarga usai mencoblos di TPS 20 Banjar Lebah, Desa Datah, Kecamatan Abang, Karangasem.

balitribune.co.id | Amlapura - Pemilihan Bupati-Wakil Bupati Karangasem, Rabu (9/12/2020) berlangsung aman dan damai, dimana masing-masing Pasangan Calon (Paslon) menggunakan hak pilih mereka di TPS mereka. Calon Bupati nomor urut 2, I Gusti Ayu Mas Sumatri bersama suami I Gusti Made Tusan beserta keluarga, mencoblos di TPS 23 Lingkungan Gede, Desa Subagan, Karangasem, sementara Calon Bupati Nomor Urut 1, I Gede Dana mencoblos di TPS 20 Banjar Lebah, Desa Datah, Kecamatan Abang, Karangasem.

Dari penghitungan cepat yang dilaksanakan oleh tim pemenangan Dana-Dipa, Calon Bupati-Wakil Bupati Karangasem nomor urut 1 I Gede Dana-I Wayan Artha Dipa unggul dengan perolehan suara 58.6 Persen sementara Pasangan I Gusti Ayu Mas Sumatri-I Made Sukerana memperoleh suara 41.4 persen, dengan jumlah suara sah sementara yang masuk sebanyak 214.998 suara dari 893 TPS, dengan input data hingga pukul 18.00 Wita.

Sedangkan berdasarkan hasil hitung cepat yang dilaksanakan oleh tim pemenangan Calon Bupati Nomor Urut 2, I Gusti Ayu Mas Sumatri-I Made Sukerana (Massker), Pasangan Nomor urut 1, Dana Dipa unggul dengan perolehan suara 56.32 persen dan Pasangan Nomor Urut 2 Massker memperoleh suara 43.66 persen dengan total suara sementara yang masuk hingga pukul 18.00 Wita sebanyak 179.635 suara dari sebanyak 764 TPS artinya masih ada 351 TPS yang suaranya belum terinput.

 

Lihat foto : Calon Bupati Karangasem nomor urut 2, I Gusti Ayu Mas Sumantri bersama suami dan keluarga saat mencoblos di TPS 23 Lingkungan Gede, Desa Subagan, Karangasem.

Terkait dengan perolehan suara sementara dengan pasangan Dana-Dipa unggul 58 persen tersebut, belum ada pernyataan atau statement dari Tim Pemenangan Massker menanggapi hasil hitung cepat itu. Namun usai mencoblos bersama keluarga, Calon Bupati Karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumatri kepada awak media menyampaikan jika dalam sebuah pertarungan pasti ada menang-kalah.

“Persahabatan dan persaudaraan masih tetap dan tidak boleh mengabaikan itu. Kita hormati Pilkada ini, agar Pilkada ini bisa membantu masyarakat membangun Karangasem yang lebih baik,” ucapnya. Sementara itu, angka Golput dalam Pilkada kali ini diperkirakan sangat tinggi kendati belum bisa dipastikan jumlahnya mengingat masih dalam proses penghitungan suara, baik secara hitung cepat maupun hitung manual.

wartawan
Husaen SS.
Category

Kerjakan 70 Unit Vila Bermodal Visa Kunjungan, WNA Malaysia Diusir dari Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Terbukti menjadi kontraktor tanpa izin mengerjakan proyek properti di seputaran Jalan Dewi Saraswati Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Malaysia berinisial Is Bin M dideportasi oleh pihak Imigrasi Ngurah Rai.

Baca Selengkapnya icon click

Langgar Perda RTRW, Satpol PP Karangasem Segel Dua Usaha Galian C di Selat

balitribune.co.id | Amlapura - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karangasem mengambil tindakan tegas dengan menyegel dua usaha galian C di wilayah Kecamatan Selat, Karangasem. Penertiban ini dilakukan lantaran lokasi tambang Mineral Bukan Logam tersebut terbukti berada di luar zona tambang yang telah ditetapkan dalam Peraturan Daerah (Perda) Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sepanjang 2025 BPJAMSOSTEK Gianyar Bayarkan Klaim Rp 200 Miliar

balitribune.co.id | Gianyar - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Bali Gianyar sepanjang Januari hingga Desember 2025 telah membayarkan manfaat klaim Jaminan Hari Tua (JHT) sebesar lebih Rp 200 miliar. Kepala Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Bali Gianyar, Venina di Gianyar baru-baru ini mengatakan klaim sebesar lebih Rp 200 miliar tersebut untuk 11.836 pengajuan klaim hanya untuk program JHT. 

Baca Selengkapnya icon click

OJK Tuntaskan Penyidikan Pindar Crowde, Berkas Lengkap dan Tersangka Diserahkan ke Jaksa

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menuntaskan penyidikan perkara dugaan tindak pidana di sektor jasa keuangan yang melibatkan perusahaan penyelenggara pinjaman daring (pindar) PT Crowde Membangun Bangsa (PT CMB). Dalam perkara ini, OJK juga menetapkan YS, Direktur Utama sekaligus pemegang saham PT CMB, sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Oknum Wartawan di Jembrana Divonis 6 Bulan Penjara

balitribune.co.id | Negara - Setelah melalui tahapan persidangan, akhirnya kasus Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) yang menjerat seorang oknum wartawan berinisial IPS (49) akhirnya diputus oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Negara pada Selasa (27/1). Kendati divonis bersalah, namun dikenakan pidana bersyarat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.