Hasil Panen Raya Diborong PDI Perjuangan | Bali Tribune
Bali Tribune, Jumat 29 Maret 2024
Diposting : 9 June 2020 22:04
Komang Arta Jingga - Bali Tribune
Bali Tribune/ Panen raya secara simbolis di Subak Aseman B5
Balitribune.co.id | Tabanan - Dalam rangka memperingati hari Pancasila dan Bulan Bung Karno, DPC PDIP Tabanan melakukan panen raya di subak Aseman 5B, Banjar Bongan, Desa Tegal Mengkeb, Kecamatan Selemadeg Timur, Tabanan, Selasa (9/6). Hasil panen raya ini dibeli langsung oleh partai berlambang “moncong putih” ini dengan harga normal untuk membantu petani di tengah Covid-19 ini. 
 
Ketua DPC PDIP, I Komang Gede Sanjaya mengatakan, panen raya ini merupakan rangkain dari peringatan hari Bulan Bung Karno sekaligus sebagai upaya untuk membantu para petani karena  di tengah pandemi ini gabah petani yang dibeli oleh tengkulak sangat rendah. Itu sebabnya, DPC PDIP Tabanan berinisiatif untuk membantu petani setempat.
 
"Kita tahu kalau di Selemadeg timur ini subaknya paling luas di Tabanan, bahkan di Bali. Namun di tengah Covid-19 ini harga gabah anjlok. Karena itu, sebagai upaya untuk menolong petani kita lakukan panen raya dan hasilnya kita beli langsung berapa pun banyaknya dengan harga normal, yaitu Rp 5 ribu," jelasnya. 
 
Sanjaya menambahkan, hasil gabah dari panen raya tersebut nantinya akan dikembalikan lagi ke masyarakat dalam bentuk beras. Beras itu disumbangkan kepada masyarakat di Tabanan yang terdampak Covid-19, namun yang tidak mendapatkan bantuan program regular. 
 
Sementara itu, Ketua Pekaseh Subak Aseman B5, I Nengah Nuada mengatakan, luas Subak Asemam B5 mencapai 85 hektar, namun yang dilakukan panen raya kali ini sekitar 30 hektar. "Ini umur padinya kurang lebih 4 bulan, dari 85 hektar yang dipanen sekitar 30 hektar," ungkapnya. 
 
Nuada menambahkan, padi yang ditanam di Subak Aseman B5 berpariasi, ada jenis seherang dan super. Namun kendala yang dihadapi oleh petani di Subak Aseman ini adalah masalah irigasi, dimana petani sering kesulitan air. "Kendala kita adalah masalah irigasi, kita sering kesulitan air. Maka untuk kelanjutan penanaman, habis nanam padi kita lanjutkan dengan menanam jagung," pungkasnya.
 
Pada panen raya ini juga dihadiri oleh Ketua Penggerak PKK Provinsi Bali, Ny. Putu Putri Suastini Koster, serta dihadiri oleh kader dan pengurus DPC PDIP Tabanan serta masyarakat setempat.