Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

HKTDC Ajak Pengusaha Gianyar Ikuti 13 Pameran Perdagangan Awal 2024 di Hongkong

Bali Tribune / Mandy Ng (tengah) disela – sela Media Briefing The Prefered Trade Platform for Souteast Asia to Global, Kamis (7/12).

balitribune.co.id | GianyarHong Kong Trade Development Council (HKTDC) mengajak pengusaha Gianyar mengikuti 13 Pameran Perdagangan awal tahun 2024 yang akan digelar di Hong Kong. Hal itu disampaikan Associate Director Business Development, Exhibitions and Digital Business HKTDC, Mandy Ng disela –sela Media Briefing ‘The Prefered Trade Platform for Souteast Asia to Global ‘ di Gianyar, Kamis (7/12).

Mandy didampingi Ketua Umum BPC HIPMI Gianyar Putu Aditya Prabawa Budiasa menuturkan, Hong Kong dan Indonesia telah menjalin hubungan perdagangan bilateral yang kuat dalam berbagai produk dan jasa selama bertahun-tahun. HKTDC telah mengumpulkan informasi pasar atau bisnis terbaru dan membentuk kemitraan untuk mengembangkan bisnis bagi para perusahaan.

“Tiga belas (13) pameran perdagangan internasional akan diselenggarakan pada awal tahun depan di Hong Kong akan menawarkan platform yang ideal bagi para pengusaha dan pemasok dari Indonesia untuk mengembangkan bisnis mereka ke pasar - pasar baru,” kata dia.

Adapun 13 Pameran tersebut adalah HKTDC Hong Kong Toys & Games Fair (8-11 January), HKTDC Hong Kong Baby Products Fair (8-11 January), Hong Kong International Stationery & School Supplies Fair (8-11 January), HKTDC Hong Kong International Diamond, Gem & Pearl Show (27 February - 2 March), HKTDC Hong Kong International Jewellery Show (29 February - 4 March), HKTDC Hong Kong International Lighting Fair (Spring Edition) (6-9 April), HKTDC Smart Lighting Expo (6-9 April), HKTDC Hong Kong Electronics Fair (Spring Edition) (13-16 April), InnoEX (13-16 April), Home InStyle (20-23 April), Fashion InStyle (20-23 April), HKTDC Hong Kong Gifts & Premium Fair (27-30 April) dan Hong Kong International Printing & Packaging Fair (27-30 April)

Mandy menjelaskan, Sejak kota ini sepenuhnya membuka kembali perbatasannya pada bulan Februari, HKTDC mengadakan 24 pameran dagang internasional di Hong Kong, menarik lebih dari 400.000 pembeli dan peserta pameran dari 199 negara dan regional, yang memperkuat status Hong Kong sebagai pusat perdagangan, konvensi, dan pameran terkemuka.

“Kami berharap dapat menyambut lebih banyak pelaku usaha di Indonesia untuk menjajaki peluang bisnis dan memasuki pasar global melalui pameran HKTDC," harapnya.

Dia juga sangat mendorong semua pembeli, distributor dan peritel dari Indonesia untuk datang ke Hong Kong untuk mencari kebutuhan mereka.

wartawan
HEN
Category

Bukan Sekedar Selebrasi, Perayaan HUT ke-16 Kota Mangupura menjadi Ajang Kolaborasi

balitribune.co.id | Mangupura - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Kota Mangupura, yang mengusung tema "Rumaketing Taksuning Bhuana", yang bermakna Satukan semua potensi untuk membangun Badung. Pemerintah Kabupaten Badung berkolaborasi dengan seluruh komponen masyarkat untuk memeriahkan perayaan HUT tahun ini.

Baca Selengkapnya icon click

Mitigasi Kendala Distribusi, PERTAMINA Imbau Masyarakat Bijak Membeli BBM

balitribune.co.id | Denpasar - Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara (Jatimbalinus) komitmen kelancaran distribusi energi ke seluruh pelosok negeri. Segala upaya proaktif dan mitigasi dilaksanakan agar kebutuhan energi masyarakat terpenuhi. Hal ini salah satunya terlihat dari mitigasi kendala distribusi di Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Semarak Galungan dan Kuningan, BPR Lestari Beri Diskon untuk Nasabah Setia

balitribune.co.id | Denpasar - Momen Hari Raya Galungan dan Kuningan tak hanya jadi waktu untuk merayakan kemenangan Dharma melawan Adharma, tapi juga saat yang tepat untuk berbagi kebahagiaan. Dalam semangat itu, BPR Lestari Bali menghadirkan promo spesial hingga 40% bagi para nasabah setia melalui aplikasi "LestariDiskon".

Baca Selengkapnya icon click

Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Aman, Sekda Karangasem I Ketut Sedana Merta Pimpin Rapat Inflasi

balitribune.co.id | Amlapura - ​Pemerintah Kabupaten Karangasem serius menjaga harga kebutuhan pokok agar tetap stabil. Sekretaris Daerah (Sekda) Karangasem, I Ketut Sedana Merta,  memimpin langsung High Level Meeting (HLM) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Karangasem Tahun 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata Meninjau Baksos Kesehatan di Desa Antiga

balitribune.co.id | Amlapura - Pemerintah Kabupaten Karangasem memperkuat komitmennya dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat melalui pelaksanaan Bakti Sosial (Baksos) Kesehatan secara menyeluruh. Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 ini dipusatkan di Banjar Dinas Kelod, Desa Antiga, Kecamatan Manggis, pada Selasa (11/11/2025).

Baca Selengkapnya icon click

Ketua WHDI Karangasem Ny. Anggreni Pandu Lagosa Hadiri Sosialisasi Peran Strategis di Bidang Publik

balitribune.co.id | Amlapuira - Ketua Wanita Hindu Dharma Indonesia (WHDI) Kabupaten Karangasem, Ny. Anggreni Pandu Lagosa, mengajak ibu-ibu di Karangasem untuk meningkatkan perannya. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri kegiatan sosialisasi yang digelar di Gedung MPP Karangasem pada Senin (10/11/2025) lalu.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.