Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Irjen Golose Pamitan Ke Gubernur dan Wagub

Bali Tribune/ Irjen Pol Petrus Reinhard Golose saat pamitan Ke Gubernur dan Wagub Bali.
Balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali Wayan Koster menerima kunjungan Irjen Pol Petrus Reinhard Golose di Rumah Jabatan Gubernur Bali, Jaya Sabha, Denpasar, Senin (23/11).  Kedatangan Irjen Golose dalam rangka berpamitan karena telah selesai menjalankan tugasnya sebagai Kapolda Bali.
 
Gubernur Bali Wayan Koster memberi apresiasi atas kinerja Irjen Pol Petrus Reinhard Golose dalam menjaga keamanan dan ketertiban Bali selama empat tahun menjabat sebagai Kapolda. Sejak menjabat Gubernur Bali tahun 2018, Gubernur Wayan Koster langsung menjalin kerja sama yang baik dengan Polda Bali dalam menjalankan tugas-tugas kepemimpinan di Pulau Dewata, khususnya pada event internasional IMF-World Bank Annual Meeting yang berlangsung tanggal 8-14 Oktober 2018.
 
Menurutnya, Irjen Pol. Petrus Reinhard Golose sudah melaksanakan tugas Kapolda Bali dengan baik, termasuk dalam rangka penanganan Covid-19 di Bali. Gubernur berharap Irjen Pol Petrus Golose dapat melaksanakan tugas barunya sebagai Perwira Tinggi Polri dengan baik dan lancar.
 
Petrus Golose juga menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan dukungan Gubernur Koster selama dirinya menjabat pimpinan Polda Bali. Ia menyampaikan permohonan maaf apabila selama melaksanakan tugas sebagai Kapolda ada hal-hal yang kurang berkenan.
 
Setelah menemui Gubernur Koster, Irjen Pol Petrus R Golose lanjut mengunjungi Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Cok Ace) bertempat di Puri Ubud, Gianyar.
 
Dalam kunjungan berbalut jamuan makan siang tersebut, Irjen Pol Petrus R Golose mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan sehingga dia bisa mengemban tugas dengan baik selama kurum waktu empat tahun ini.
 
Irjen Golose juga menemui Kepala Ombudsman Perwakilan Bali Umar Ibnu Alkhatab untuk berpamitan.
 
"Ombudsman Bali menyampaikan apresiasi atas kinerja Pak Golose. Selama empat tahun bertugas, beliau telah mendarmabaktikan segala kemampuannya untuk menjaga dan membangun Bali," kata Umar Ibnu Alkhatab.
 
Dalam pandangan Ombudsman, kinerja Golose sangat bagus. Banyak perubahan yang dilalukannya, khususnya menyangkut pelayanan publik oleh Kepolisian Bali.
 
"Kami melihat banyak sekali sokongan Pak Golose untuk memperbaiki wajah pelayanan di Kepolisian Bali. Terkait pelayanan publik, misalnya, banyak fasilitas pelayanan yang beliau bangun dan renovasi. Sekarang publik dengan mudah mengakses semua fasilitas itu," kata Umar.
 
Umar menambahkan selama Golose memimpin Polda Bali,  percepatan penyelesaian pengaduan publik sangat signifikan. Hal ini dimungkinkan karena antusiasmenya pada kepentingan masyarakat sangat kuat. "Ombudsman sangat terbantukan dengan antusiasme beliau," imbuhnya.
 
Dalam pertemuan singkat itu, Golose menyerahkan buku-buku yang berisikan apa yang telah dilakukan selama 4 tahun. "Saya sendiri memberikan cinderamata berupa sebuah tulisan opini yang dimuat salah satu media. Tulisan itu sengaja saya buat untuk menghormati kinerja beliau sekaligus sebagai ungkapan respek terhadap kerja sama yang selama ini dibangun antara Kepolisian Bali dan Ombudsman Bali," ujarnya.
wartawan
Bernard MB
Category

Pemkot Denpasar Tampilkan Garapan Nawasena pada Pawai Budaya Muskowil IV APEKSI di Kota Kediri

balitribune.co.id | Denpasar - Kota Denpasar kembali menunjukkan keeksotisan budayanya dalam ajang Pawai Budaya Musyawarah Komisariat Wilayah (Muskomwil) IV Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) di Kota Kediri pada Kamis (17/7) malam. Dengan mengusung konsep Denpasar Nawasena, garapan yang dikemas apik seniman Denpasar ini sukses memukau penonton yang hadir. 

Baca Selengkapnya icon click

Ibunda Wali Kota Denpasar Berpulang, Palebon Digelar 4 Agustus

balitribune.co.id | Denpasar - Berita duka datang dari keluarga besar Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara. Ibunda tercinta beliau, Ni Jero Samiarsa tutup usia pada Kamis (17/7) pukul 15.00 Wita. Almarhumah meninggal dunia pada usia 90 tahun setelah menjalani perawatan intensif selama tiga hari. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Anak Diculik Mantan Pacar di Bali, Wanita Inggris Tunggu Kejelasan Polresta Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang ibu berkebangsaan Inggris, Kathryn Rosalie Joy Dench alias Kate menangis lantaran putranya berinisial SEB (9) diduga jadi korban penculikan oleh mantan pacarnya berinisial BJWB di Pulau Serangan, Denpasar Selatan, 21 April 2025 pukul 18.11 Wita lalu. Sementara laporannya di Polresta Denpasar hingga saat ini belum ada kejelasan.

Baca Selengkapnya icon click

Festival Jatiluwih VI 2025, Bupati Sanjaya: Perpaduan Budaya, Alam dan Semangat Kebersamaan Tabanan Era Baru

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., bersama Istri selaku Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, secara resmi membuka Festival Jatiluwih ke-VI tahun 2025 yang berlangsung meriah di Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih, Kecamatan Penebel, Tabanan, Sabtu (19/7).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Buka Pendaftaran HMC 2025, Tantangan untuk Modifikator Bali

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali bersama PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menghadirkan ajang modifikasi sepeda motor terbesar di Indonesia, Honda Modif Contest (HMC) 2025. Pendaftaran resmi telah dibuka dan khusus untuk regional Bali, ajang bergengsi ini akan digelar pada 13 September 2025.

Baca Selengkapnya icon click

E-Monev, Perkuat Keterbukaan Iinformasi Publik di Kabupaten Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Badung memfasilitasi pelaksanaan kegiatan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis (Bimtek) pengisian kuesioner Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025. Kegiatan ini diinisiasi oleh Komisi Informasi (KI) Provinsi Bali dan berlangsung di Ruang Rapat I Diskominfo Badung, Jumat (18/7).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.