Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jagat Saingi Tamba dan Widastra di KJM

Bali Tribune / I Made Prihenjagat

balitribune.co.id | Negara - Setelah pensiun dari Korp Bhayangkara, nama I Made Prihenjagat kini semakin meramaikan kontestasi politik menjelang Pilkada Jembrana 2020. Bahkan mantan Kabag Sumda Polres Jembrana tersebut kini masuk dalam figure yang akan disurvey Koalisi Jembrana Maju (KJM). Bahkan jagat yang merupakan figur non parpol akan bersaing dengan dua politisi kawakan.
 
 Sabtu (1/2) lalu, Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gde Adi Wibawa melepas anggota Polri di lingkungan Polres Jembrana yang memasuki masa purnatugas. Dari tujuh personel Polri yang dilepas tersebut, salah satunya Kabag Ops Polres Jembrana Kompol I Made Prihenjagat. Memang menjelang perhelatan Pilkada Jembrana 2020, nama perwira menengah polisi tersebut sudah muncul di permukaan sebagai salah satu figure yang akan ikut meramaikan kontestasi Pemilihan Bupati (Pilbup) Jembrana.
 
Sabtu (12/12) lalu, sekelompok masyarakat yang mengatasnamakan Komunitas Batis Belah-Belah telah mendaftarkan tokoh asal Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara ini sebagai bakal calon Bupati Jembrana melalui Koalisi Jembrana Maju besutan Golkar bersama enam partai politik di Jembrana. Setelah pensiun, pergerakan purnawirawan polisi ini bersama pendukungnya untuk bisa mendapat tiket memperebutkan posisi Jembrana satu akan semakin gencar.
 
I Made Prihenjagat ditemui, Minggu (2/2), mengakui seharunya ia pensiun diusia 58 tahun pada tahun 2021 mendatang. Namun pensiun dirinya dari Korp Bhayangkara yang telah diembannya selama 36 tahun ata sejak 1984 memang lebih awal, salah satunya adalah untuk dapat mengikuti perhelatan politik lima tahunan ini. “Setelah pensiun dan kembali sipil, jelas lebih focus bergerak” ujarnya. Bahkan Minggu kemarin ia juga telah dipanggil ke Sekretariat Koalisi Jembrana Maju terkait keikutsertaannya sebagai bakal calon.
 
Kendati sejak awal sebagai figur dil uar parpol namanya digadang-gadang akan melalui jalur perseorangan, namun ia mengaku sudah didaftarkan melalui koalisi tujuh partai ini oleh relawannya. “Tetap melalui koalisi,” tegasnya. Dengan berbekal dukungan dari masyarakat, ia mengaku tidak akan menggunakan strategi menjatuhkan figure lain maupun membawa nama-nama tokoh. “Tidak membawa nama tokoh lain, bawa nama diri sendiri saja, yang penting masyarakat sudah mendukung,” jelasnya.
 
Dikatakannya, pemanggilan dirinya ke Koalisi Jembrana Maju Minggu kemarin terkait dengan mekanisme survey bakal calon. Menurutnya ada dua figure politisi yang juga akan disurvey oleh Koalisi Jembrana Maju, yakni I Nengah Tamba yang merupakan politisi Demokrat, dan I Ketut Widastra yang merupakan politisi Golkar. Ia mengaku hanya akan memperebutkan posisi calon bupati Jembrana. “Tetap Jembrana Satu. Tapi nantinya hasil survey tertinggi yang akan direkomendasikan dicalonkan oleh koalisi,” paparnya.
wartawan
Putu Agus Mahendra
Category

Ketua Dekranasda Badung Dukung Inovasi Kriya Lokal di Pameran Inacraft October Vol. 4

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Badung, Nyonya Rasniathi Adi Arnawa, bersama Penasihat Dekranasda Kabupaten Badung IB. Surya Suamba, dan Wakil Ketua Harian Dekranasda Kabupaten Badung Nyonya Oliviana Surya Suamba menghadiri Pameran Inacraft October 2025 Vol.

Baca Selengkapnya icon click

Roadshow Pak Koster Pascabanjir

balitribune.co.id | Sebagai publik, kita mengapresiasi langkah-langkah yang ditempuh Pak Koster sebagai Gubernur Bali pascabanjir pertengahan September lalu, di samping beliau turun langsung memantau dan mengomandoi penanganan dampak banjir, beliau juga menggalang bantuan dari berbagai pihak untuk membantu masyarakat yang terdampak, termasuk menggalang donasi dari aparatur sipil negara di lingkungan pemerintahan Provinsi Bali, tak pelak beliau mendapatk

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

MotoGPTM 2025 Dongkrak Keterisian Hotel dan Industri Penerbangan

balitribune.co.id | Denpasar - Ajang balap dunia MotoGPTM 2025 yang berlangsung di Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 4-5 Oktober membawa dampak positif di industri penerbangan dan okupansi kamar hotel di Tanah Air. Antusiasme publik terhadap balapan kali ini terlihat dari tingkat okupansi hotel di kawasan The Mandalika yang mencapai 100% penuh, bahkan melebihi kapasitas tersedia.

Baca Selengkapnya icon click

Dewan Bangli Minta Evaluasi Rencana Investasi Kapal Pesiar di Danau Batur

balitribune.co.id | Bangli - Penandatangan  nota kesepakatan  (MoU)  antara Perseroda Bhukti Mukti Bhakti (BMB) Bangli dengan investor PT GMS Invest International Korea untuk pengembangan pariwisata di Danau Batur, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Salah satu proyek yang direncanakan yakni pengoperasian kapal pesiar di danau Batur, Kintamani. Hal ini menuai sorotan masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Puncak Kompetisi AHM Best Student 2025, Astra Motor Bali Hadirkan Inovator Muda

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali dengan bangga mengumumkan para pemenang kompetisi AHM Best Student (AHMBS) 2025 tingkat regional Bali. Acara puncak yang digelar pada Minggu (5/10) menjadi saksi lahirnya lima inovator muda terbaik dari 12 finalis yang telah melalui proses seleksi ketat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.