JBT Tanam 10 Ribu Pohon Mangrove | Bali Tribune
Bali Tribune, Sabtu 30 November 2024
Diposting : 27 November 2018 00:07
Ayu Eka Agustini - Bali Tribune
10. 000 - Saat aksi penanaman 10 ribu pohon mangrove
BALI TRIBUNE - Serangkaian HUT ke-7 PT. Jasamarga Bali Tol (JBT) pada 25 November 2018, perusahaan ini melakukan penanaman 10 ribu pohon bakau di area jalan tol, Benoa, Denpasar, Jumat (23/11). Direktur Utama Jasamarga Bali Tol, Enkky Sasono mengatakan bahwa kegiatan ini sesuai tema perayaan HUT kali ini yakni "Save Our Future" atau selamatkan masa depan kita. 
 
Hal ini pun berdasarkan misi PT. JBT adalah mengoperasikan jalan tol dengan tetap menjaga keasrian lingkungan hidup dan budaya Bali. "Kegiatan ini juga merupakan implementasi dari salah satu misi perusahaan," ucapnya. 
 
Selain itu JBT juga memiliki tata nilai, salah satunya customer focus yang menekankan pemberian pelayanan kepada pelanggan diseluruh rantai proses bisnis sesuai kebutuhan dan harapan pelanggan. Bahkan bagi masyarakat sekitar, jalan tol diharapkan dapat meningkatkan nilai tambah dengan memanfaatkan keindahan lingkungan di tempat berdirinya jalan tol. 
 
"Harapan kita bibit-bibit mangrove itu dapat tumbuh dan berkembang serta bermanfaat bagi kita semua. Kita sepenuhnya sadar bahwa tanaman mangrove sangat penting bagi kelestarian lingkungan hidup khususnya habitat laut," harap Enkky.
 
Dalam aksi peduli lingkungan ini, JBT melibatkan siswa siswi sekolah, Pemerintah Provinsi Bali dan para pemegang saham. "Kegiatan ini dapat berjalan berkesinambungan," ucapnya.