Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jelang Kedatangan Raja Arab, Bandara Ngurah Rai Bersiap

Yanus Suprayogi (yue)

Tuban, Bali Trinbune

PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai menyiapkan lahan parkir yang khusus disediakan bagi pesawat Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud, selama berlibur di Bali, 3-9 Maret 2017.

“Kami sudah siapkan parkir dan pelayanan penumpangnya,” kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Yanus Suprayogi, Kamis (23/02/2017). Menurut Yanus, untuk memberikan kenyamanan dan kelancaran arus lalu lintas penerbangan, pihaknya akan menjalin koordinasi dengan instansi terkait lainnya yang dipusatkan di Base Operation Lanud Ngurah Rai.

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, dalam keterangan persnya, menyatakan bahwa komunitas penerbangan di Indonesia siap menyambut dan melayani kunjungan rombongan besar dari Kerajaan Arab Saudi ke Jakarta dan Bali pada 2-12 Maret 2017 melalui Bandara Halim Perdanakusuma dan Bandara Ngurah Rai, untuk kunjungan kenegaraan yang dilanjutkan liburan di Pulau Dewata.

“Kami akan memastikan keselamatan, keamanan dan kenyamanan rombongan VVIP tersebut selama di bandara,” ujar Budi Karya. Terkait dengan penyambutan itu, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Udara akan menerbitkan Notice to Airman (Notam) yang diperlukan untuk peringatan terhadap semua pihak yang terkait penerbangan di dua bandara tersebut.

“Kami akan mengeluarkan notam secepatnya jika ada kegiatan terkait penerbangan VVIP dari Kerajaan Arab Saudi,” kata Kepala Bagian Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Ditjen Perhubungan Udara, Agoes Soebagio. Saat ini, kata dia, di Bandara Ngurah Rai Bali, telah dibentuk pos koordinasi yang dikoordinasikan oleh TNI AU terkait kegiatan penyambutan rombongan VVIP tersebut.

Posko tersebut beranggotakan PT Angkasa Pura I, AirNav Indonesia, Otoritas Bandar Udara (OBU), dan Kepolisian RI. Menjelang kedatangan rombongan Raja Salman dari Arab Saudi ini, juga telah direncanakan rekayasa parkir untuk pesawat-pesawat rombongan tersebut yang terdiri dari empat Boeing B747 seri 400 dan 200, dua Boeing 777 dan dua C-130 Hercules.

Menurut Agoes, pengaturan parkir tersebut perlu dilakukan karena sebagian besar pesawat tersebut berbadan besar. Dengan pengaturan parkir yang baik, diharapkan tidak mengganggu operasional penerbangan sehari-hari di Bandara Ngurah Rai. Selain itu, ini juga agar keselamatan, keamanan, serta kenyamanan penumpang pada penerbangan reguler tetap terpenuhi dengan baik.*

wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Ide Eco Fishing Port Ala Trenggono dan Eco Friendly Ala Pak Koster

balitribune.co.id | Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono, menghargai dukungan Gubernur Bali, Wayan Koster (Pak Koster), terhadap pembangunan pelabuhan perikanan di Pengambengan Jembrana yang menggunakan konsep eco fishing port atau pelabuhan perikanan yang ramah lingkungan yakni pengelolaan pelabuhan yang mempertimbangkan kemampuan lingkungan untuk mendukung kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya serta menjaga keseimbangan ekolo

Baca Selengkapnya icon click

Peduli Sesama, Wabup Pandu Dukung Baksos Anniversary ke-5 EMC Bali Cabang Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, Wakil Bupati Karangasem Pandu Prapanca Lagosa menghadiri perayaan Anniversary ke-5 Equsutor Motor Cycle (EMC) Bali Cabang Karangasem, yang dirangkaikan dengan kegiatan touring dan bakti sosial, Minggu (12/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Setwan Bali Gali Strategi Publikasi Kegiatan Dewan di DPRD Provinsi DKI Jakarta

balitribune.co.id | Jakarta - Setelah melakukan kunjungan dalam rangka studi tiru terkait pengendalian banjir di Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta, Kamis (22/8), kunjungan kerja Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Setwan) Provinsi Bali bersama rombongan Forum Wartawan DPRD (Forward) Bali dilanjutkan ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (10/10).

Baca Selengkapnya icon click

Wawali Arya Wibawa Hadiri Musda XI DPD Partai Golkar Kota Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) XI DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Denpasar Tahun 2025 yang dibuka langsung Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali, Gde Sumarjaya Linggih, di Gedung Madu Sedana, Sanur Kauh, Minggu siang (12/10).  

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Alih Fungsi Lahan di Badung Semakin "Gila-gilaan", Tahun 2024 Saja Mencapai 348 Hektar

balitribune.co.id | Mangupura - Masifnya pembangunan berdampak serius terhadap alih fungsi lahan di Kabupaten Badung.  Tercatat setiap tahun alih fungsi lahan terus bertambah. Bahkan alih fungsi lahan terjadi secara "gila-gilaan" pada tahun 2024. Dimana dalam setahun itu dua ratusan hektar lahan produktif di Gumi Keris berubah menjadi beton.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.