Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jumat Ceria, DiskopUKMP Badung Dorong ASN Tukarkan gas Melon Menjadi Bright Gas 5,5 Kg

Bali Tribune/ JUMAT CERIA - diskopUKMP Badung menggelar "jumat ceria' di Parkir selatan lapangan pusat pemerintahan Badung, jumat (15/9).
balitribune.co.id | Mangupura-Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan (DiskopUKMP) Kabupaten Badung terus aktif berperan dalam mengembangkan sektor ekonomi UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) di wilayah yang terkenal dengan julukan "Gumi Keris." Dalam rangka memberikan fasilitas pemasaran produk UMKM, pemerintah Badung menggelar kegiatan “Jumat Ceria” di bulan September ini bersama UMKM Kabupaten Badung.
 
Kegiatan ini menggabungkan berbagai elemen yang meriah, termasuk sesi senam bersama, pameran produk UMKM, hiburan musik dan penukaran tabung gas LPG yang sangat bermanfaat. Acara ini diadakan di Parkir Selatan Lapangan Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, Jumat (15/9).
 
Salah satu momen penting dalam acara ini adalah Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan Kabupaten Badung, I Made Widiana, S.Sos, M.Si, memberikan arahan penting kepada para pegawai. Widiana mendorong PNS di Badung untuk menukarkan tabung gas LPG 3 kg sebanyak 2 tabung dengan satu tabung Bright Gas yang memiliki berat 5,5 kg.
 
Dalam penjelasannya, I Made Widiana menyampaikan alasan di balik langkah ini. "Kenapa demikian? Karena tidak sesuai jika pegawai menggunakan gas 3 kg, karena tidak sesuai dengan sasaran. Oleh karena itu, atas himbauan dari pak Bupati pada tanggal 7 Agustus 2023 dengan nomor 500/12176/sekretariat, kami meminta kepada seluruh ASN, dari tingkat pemerintah Kabupaten Badung hingga tingkat kecamatan dan kelurahan, untuk menukarkan gas,” Kadis menjelaskan.
 
Harapannya, kegiatan ini dapat berkelanjutan, dan penukaran gas tidak hanya terpusat di Puspem Badung. "Termasuk jika gas tidak tersedia di sana, kita bisa langsung menukarkannya di outlet-outlet terdekat atau di pangkalan milik Hiswana Migas," tambahnya.
 
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mengurangi subsidi yang diberikan oleh pemerintah, yang selama ini terlalu besar. "Itu akan menjadi pemborosan keuangan negara. Jadi, tabung Bright Gas 5,5 kg bisa ditukarkan dengan dua tabung gas 3 kg kosong dan jika sekalian mau ada isinya mereka cukup membayar 96 ribu rupiah saja,” pungkasnya.
wartawan
ANA
Category

Kabar Duka dari Negeri Jiran, Mahasiswa Asal Yehembang Meninggal Saat Program Magang

balitribune.co.id | Negara  - Seorang mahasiswa asal Banjar Kaleran Kauh, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, I Made Brata (22), dilaporkan meninggal dunia saat menjalani program magang di Malaysia pada Sabtu (24/1/2026) sekitar pukul 00.00 Wita.

Baca Selengkapnya icon click

Kanwil DJP Bali Limpahkan Tersangka Kasus Pajak ke Kejari Denpasar, Negara Rugi Hampir Rp1 Miliar

balitribune.co.id | Denpasar - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bali resmi melimpahkan tersangka tindak pidana perpajakan berinisial DS beserta barang bukti ke Kejaksaan Negeri Denpasar. Pelimpahan tahap II tersebut berlangsung di Kantor Kejari Denpasar, Selasa (20/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sinergi OJK, BPS, dan LPS Siapkan SNLIK 2026, Petakan Literasi Keuangan Hingga Pelosok

balitribune.co.id | Denpasar - Upaya memetakan tingkat literasi dan inklusi keuangan masyarakat Bali memasuki babak baru. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Badan Pusat Statistik (BPS) dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) resmi mematangkan persiapan pelaksanaan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) Tahun 2026 dengan cakupan wilayah yang diperluas hingga seluruh kabupaten/kota di Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Usai Banjir Pancasari Pansus TRAP DPRD Bali Bongkar Dugaan Penyelundupan Hukum HGB Bali Handara

balitribune.co.id | Tabanan - Panitia Khusus Tata Ruang dan Alih Fungsi Lahan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali merekomendasikan penyegelan sejumlah proyek dan ruas jalan di kawasan Bali Handara Golf, Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Rekomendasi ini muncul menyusul dugaan kuat keterkaitan aktivitas pembangunan dengan banjir besar yang merendam puluhan rumah warga.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bank BPD Bali Tuntaskan KUR 100 Persen, Perkuat Ekonomi Riil dari Akar Rumput

balitribune.co.id | Denpasar - Komitmen Bank BPD Bali sebagai penggerak utama ekonomi daerah kembali terkonfirmasi sepanjang 2025. Bank milik Pemerintah Provinsi Bali ini berhasil menuntaskan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) hingga 100 persen, sebuah capaian yang menempatkannya sebagai salah satu institusi keuangan daerah paling agresif dalam mendorong ekonomi kerakyatan.

Baca Selengkapnya icon click

Senderan Proyek Vila Jebol Timpa Pura Manik Suci Ubud

balitribune.co.id | Gianyar - Peristiwa longsornya tembok senderan proyek vila di Banjar Mawang Kaja, Desa Lodtunduh, Kecamatan Ubud, menuai sorotan tajam. Pasalnya, lokasi proyek yang berada tepat di atas area Pura Manik Suci tersebut kini menyebabkan kerusakan pada bangunan suci akibat jebolnya tembok penyangga.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.