Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kayon Run 2025: Gaet 700 Pelari dalam Perayaan Alam, Kesehatan, dan Dampak Sosial

kayon run
Bali Tribune / KAYON RUN - Sukses digelar, Kayon Run 2025 menghadirkan 700 pelari di tengah keindahan alam pedesaan Payangan, Gianyar, Bali pada Minggu (20/7)

balitribune.co.id | Gianyar - Kayon Run 2025 resmi digelar dengan sukses pada Minggu (20/7), menghadirkan 700 pelari antusias di tengah keindahan alam pedesaan Payangan, Gianyar, Bali. 

Mengusung tema “Run in Nature”, edisi ketiga ini bukan hanya merayakan semangat olahraga, tetapi juga menjadi wujud nyata dari kesatuan, keberlanjutan, dan kepedulian sosial. 

Diselenggarakan oleh The Kayon Hotels & Resorts, lomba lari 10K ini membawa para peserta menyusuri bentang alam yang memukau di Payangan, Gianyar, mulai dari sawah hijau, jalan setapak di tengah hutan, hingga kehidupan desa tradisional dimana memberikan pengalaman yang autentik dalam meresapi keindahan alam dan budaya Bali. Kayon Run bukan sekadar acara kesehatan, tetapi sebuah gerakan yang bermakna. 

Sebagian dari hasil kegiatan ini akan disalurkan untuk mendukung Yayasan Kayon Pasawitran, yang berfokus pada pendidikan, pelestarian lingkungan, dan kesejahteraan sosial di Bali dan Komunitas Malu Dong, sebuah inisiatif akar rumput yang mempromosikan gaya hidup berkelanjutan dan edukasi pengelolaan sampah.

Dengan penerapan konsep ramah lingkungan dan keterlibatan masyarakat lokal di setiap aspeknya, setiap langkah dalam Kayon Run menjadi kontribusi nyata bagi masa depan Bali yang lebih baik. 

Selain itu, penyelenggaraan acara ini juga memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat sekitar, melalui pelibatan UMKM lokal, penyedia makanan, jasa transportasi, dan akomodasi, sehingga turut menggerakkan roda ekonomi Payangan dan sekitarnya. 

Acara dimulai sejak pagi hari, dengan gerbang dibuka pukul 05.30 WITA dan perlombaan dimulai tepat pukul 07.00 WITA. Semangat dan antusiasme terasa sejak awal saat ratusan pelari bersiap untuk menjelajahi rute 10K. Para peserta terdiri dari warga lokal, tamu internasional, hingga komunitas pecinta olahraga, semuanya bersatu dalam semangat “Run in Nature”. 

Di garis akhir, suasana semakin meriah dengan pembagian hadiah uang tunai untuk para pemenang, serta berbagai doorprize menarik yang membuat banyak peserta pulang dengan senyum. Hari itu ditutup dengan penuh semangat, rasa bangga, dan kebersamaan yang mendalam dari seluruh peserta yang terlibat dalam perayaan olahraga dan komunitas ini. 

“Kami sangat bangga dapat menyambut 700 pelari tahun ini, dan lebih bangga lagi atas makna dari setiap langkah mereka. Kita juga berharap dengan diadakannya Kayon Run, dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. Contohnya, akomodasi lokal bisa mendapat manfaat seperti pelari yang memilih datang lebih awal dan menginap satu malam agar tidak harus berangkat dini hari. Keterlibatan masyarakat dalam acara ini juga luar biasa, mereka berkontribusi langsung dalam mengisi dan menyukseskan kegiatan ini,” jelas CEO The Kayon Hotels & Resorts, I Wayan Sucitra, 

Seiring dengan terus berkembangnya Kayon Run, acara ini t tetap teguh pada misinya: menghubungkan manusia dengan alam, budaya, dan sesama. Kayon Run 2026 telah dipersiapkan untuk memberikan pengalaman yang lebih berkesan dan berdampak positif lebih luas bagi Bali. 

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi akun Instagram @kayonrun dan @thekayonhotels.

wartawan
KSM
Category

Pujawali Pura Dhang Kahyangan Petitenget, Hingga 10 Januari Umat Tidak Diperkenakan Melaksanakan Upacara Atiwa-tiwa

balitribune.co.id | Mangupura - Pura Dhang Kahyangan Petitenget, Kerobokan, Kabupaten Badung, pada hari ini melaksanakan upacara Ngajum Ida Bhatara sebagai rangkaian awal menjelang Pujawali yang akan digelar pada Rabu (7/1/2026).

Baca Selengkapnya icon click

Salurkan Kendaraan Pengangkut Sampah, BRI Dukung Pengelolaan Lingkungan di Kabupaten Gianyar

balitribune.co.id | Gianyar - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk  Region 17/ Denpasar melalui program BRI Peduli Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan berupa dua unit kendaraan pengangkut sampah kepada Pemerintah Kabupaten Gianyar, beberapa waktu lalu.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Klarifikasi Kasus Anak Kembar: Anak Tidak Diculik, Penyelidikan Perkara Dihentikan

balitribune.co.id | Denpasar - Penyelidikan kasus dugaan tindak pidana yang melibatkan Warga Negara Asing (WNA) asal Australia, Paul Lionel La Fontaine dengan mantan istrinya, Adinda telah dihentikan oleh pihak kepolisian. Surat Perintah Penghentian Penyelidikan (SPPP) beromor: SPPP/106/XI/Res 1.24/2025/Samesknm 1 itu diterbitkan pada 17 November 2023, menyatakan bahwa penyelidikan dihentikan karena tidak ditemukan bukti adanya tindak pidana.

Baca Selengkapnya icon click

Logo Baru Honda Fans Bali, Padukan Spirit Jalak Bali dan Energi Modern Gen Z

balitribune.co.id | Denpasar – Honda Fans Bali, komunitas resmi pecinta sepeda motor Honda di bawah naungan Astra Motor Honda Bali, resmi meluncurkan identitas visual terbaru sebagai bagian dari penguatan arah strategis komunitas ke depan. Mengusung semangat “Terbang Tinggi, Melaju Bersama”, identitas ini merefleksikan komitmen Honda Fans Bali dalam menyatukan nilai budaya lokal dengan semangat modern generasi muda.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Libur Nataru Berakhir, Ribuan Kendaraan Padati Pelabuhan Padang Bai

balitribune.co.id | Amlapura - Arus penyeberangan di Pelabuhan Padang Bai Karangasem pada puncak arus balik libur Natal dan Tahun Baru berlangsung padat. Pihak ASDP Pelabuhan Padang Bai, Karangasem, mencatat adanya peningkatan arus kendaraan dan penumpang sejak tiga hari jelang puncak arus balik.

Baca Selengkapnya icon click

Relokasi PKL Dauhwaru, Upaya Bupati Jembrana Ciptakan Ketertiban Tanpa Matikan Ekonomi Rakyat

balitribune.co.id | Negara - Ruas jalan Ngurah Rai di selatan lapangan Dauhwaru, Jembrana yang selama ini kerap dikeluhkan pengguna jalan maupun pejalan kaki akan ditertibkan. Pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di bahu jalan dan di atas trotoar di kawasan tersebut akan direlokasi. Relokasi ini pun mendapat respon dari para PKL

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.