Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Ketika Membahas Maraknya Berita “Hoax” di Masyarakat Saat Ini, Kapendam: “Awas, Jarimu Harimau-mu!”

GIRH
AUDENSI – Didampingi Adi Soenarno dan Ketut Darmayasa, Kapendam IX/Inf J Hotman Hutahaean, SSos., (tengah) foto bersama keluarga besar Pendam IX/Udayana di sela audensi manajemen GIRH, Jumat (9/3).

BALI TRIBUNE - Pesatnya perkembangan arus informasi global dan makin canggihnya era teknologi digital, belakangan ini banyak dimanfaatkan oleh orang-orang yang sengaja membuat kegaduhan di lingkungan masyarakat. Selain makin maraknya menebar berita bohong (hoax), orang-orang yang tak bertanggung jawab tersebut sengaja ingin mengadu domba dan mendiskreditkan pejabat atau institusi.

“Saat ini kita tengah memerangi berita hoax yang marak merebak di masyarakat. Untuk itu, masyarakat harus belajar cerdas dan hendaknya jangan mudah untuk langsung percaya dengan isi berita atau informasi yang disampaikan melalui media sosial. Harus cek dan ricek serta konfirmasi terlebih dahulu ke sumber yang berkompeten, sebelum men-share berita atau informasi tersebut ke orang lain,” saran Kapendam IX/Udayana Kolonel Inf J Hotman Hutahaean, SSos., di ruang kerjanya, Jumat (9/3).

Hal itu disampaikan Kapendam, didampingi para Kasi, di sela menerima kunjungan pihak manajemen Grand Istana Rama Hotel (GIRH) Kuta, saat beraudensi sambil menikmati sajian kopi, teh, es krim serta kudapan khas GIRH bersama keluarga besar Pendam IX/Udayana.

Penjelasan Kapendam itu menanggapi makin maraknya berita hoax yang beredar luas di masyarakat saat ini, sekaligus menjawab pertanyaan yang dilontarkan Kezia Gabrielle Harianto (Management Trainee GIRH), tentang kiat mencerna seputar berita hoax. “Agar tidak terjerat hukum sesuai dengan ketentuan yang berlaku dalam UU ITE, masyarakat harus berhati-hati dalam menggunakan medsos. Dahulu, kita sering mendengar, “Mulutmu Harimau-mu”, tapi sekarang berubah menjadi, “Awas, Jarimu Harimau-mu!”,” kata Kapendam mengingatkan.

Didampingi Ketut Darmayasa, SIPem, MM., CHT., (F&B Director), Aries Lee (MICE), dan Kezia Gabrielle Harianto (Management Trainee), Adi Soenarno selaku GM GIRH menjelaskan, dalam audensi yang berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan tersebut dimaksudkan untuk mempererat silaturahmi. Kunjungan selama dua jam itu juga untuk merajut keakraban yang sudah terjalin erat selama ini, sekaligus merupakan wujud sinergitas antara manajemen GIRH dengan keluaraga besar Pendam IX/Udayana, serta wahana untuk sharing informasi.

wartawan
Djoko Moeljono
Category

24 Adegan Sadis Pembunuhan Penjaga Vila di Sesetan

balitribune.co.id | Denpasar - Polsek Denpasar Selatan melaksanakan rekonstruksi kasus pembunuhan penjaga vila di Pondok Gurita 5 Jalan Gurita IV Sesetan, Denpasar Selatan, Senin (7/7) pukul 10.40 Wita. Dua orang tersangka masing-masing berinisial MBW dan DAR memperagakan sebanyak 24 adegan sadis yang menggambarkan secara detail aksi pembunuhan terhadap korban Ade Adriansah.

Baca Selengkapnya icon click

Ibu dan Anak Tersesat di Gunung Batukaru Belum Ditemukan

balitribune.co.id | Tabanan - Seorang ibu dan anak dilaporkan tersesat di Gunung Batukaru pada Minggu (6/7) malam. Informasi diperoleh di lapangan pada Senin (7/7) menyebutkan, ibu tersebut bernama Astuti (40) dan anaknya Resta (19) dari Kabupaten Badung. Mereka berdua tersesat saat melakukan pendakian mulai pukul 02.00 Wita bersama tujuh orang lainnya melalui Pura Malen di Desa Pujungan, Kecamatan Pupuan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Korban Karamnya KMP Tunu Pratama Jaya Didentifikasi di Banyuwangi

balitribune.co.id | Negara - Pascatragedi tenggelamnya Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Tunu Pratama Jaya di perairan Selat Bali pada Kamis (3/7/2025) dini hari, hingga Senin (7/7) sore operasi pencarian masih terus dilakukan. Evakuasi korban yang ditemukan di perairan selat Bali tidak ke Jembrana, namun langsung ke Banyuwangi untuk identifikasi.

Baca Selengkapnya icon click

Gamelan Tua dari Sanggar Laras Manis Desa Darmasaba Tampil di PKB 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Sanggar Laras Manis dari Banjar Umahanyar, Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal, mewakili Kabupaten Badung tampil memikat dalam Rekasadana Rekonstruksi Gamelan Tua yang menjadi bagian dari rangkaian Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-47. Pertunjukan tersebut digelar di Kalangan Ayodya, Taman Budaya Art Center Denpasar, Minggu (6/7).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.