Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kominfo Siapkan Pelayanan Online di Tingkat Desa

Bali Tribune/ I Gusti Agung Gede Okariawan
Balitribune.co.id | Denpasar - Seiring makin meluasnya penyebaran virus Corona (Covid-19), masyarakat di Kota Denpasar diharapkan tetap disiplin mematuhi imbauan pemerintah untuk melakukan social/physical distancing dan tetap di rumah saja. Untuk memfasilitasi warga yang membutuhkan surat-surat dari perbekel/lurah, Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Denpasar menyiapkan aplikasi e-sewaka dharma mobile di tingkat desa/kelurahan. 
 
“aplikasi ini untuk mempermudah masyarakat, sehingga tidak perlu keluar rumah jika ingin mengurus surat-surat yang diperlukan dari kantor desa/kelurahan,” ujar I Dewa Made Agung, SE, MSi, Kadis Kominfo Statistik Kota Denpasardi Denpasar, Rabu (7/4). 
Untuk mendapatkan layanan ini masyarakat bisa mengunduh aplikasi e-sewaka dharma secara cuma-cuma di playstore. Masyarakat yang memerlukan surat-surat yang dikeluarkan perbekel/lurah, hanya dengan mengirim foto berkas via aplikasi ke kepala dusun/kepala lingkungan. 
 
Setelah lengkap, kadus/kaling meneruskannya ke perbekel/lurah. “Perbekel/lurah bisa langsung menandatangani berkas-berkas via hp-nya, jika desa/kelurahannya sudah terintegrasi dengan Identik (sistem informasi dengan tanda tangan elektronik),” jelasnya.
 
Bagi yang belum teritegrasi dengan Identik, perbekel/lurah harus menandatangani berkas secara manual. Semua tahapan ini bisa dilakukan dari mana saja, termasuk dari rumah, baik oleh warga, petugas maupun perbekel/lurah. Pihaknya menganjurkan masyarakat untuk menggunakan aplikasi tersebut dalam pengurusan surat-surat yang dibutuhkan warga melalui kantor desa/kelurahan. 
 
Selain memudahkan, aplikasi ini juga untuk memastikan warga dan aparat tetap di rumah, meski harus mengutamakan pelayanan masyarakat agar dapat terpenuhi. Pihaknya berharap aplikasi ini dapat dipergunakan di semua desa/kelurahan di Kota Denpasar dan sudah diterapkan di Desa Ubung Kaja, Dangin Puri Kangin, Sanur Kaja, Sumerta Klod dan Padangsambian Klod. 
 
Beberapa kelurahan yang sudah menggunakannya antara lai, Kelurahan Ubung, Sesetan, Dangin Puri, Pemecutan, Ubung Kaja, Dangin Puri Kangin, Sanur Kaja, Sumerta Klod, Padangsambian Klod. Termasuk pengurusan surat berkelakuan baik, surat keterangan (belum menikah, belum bekerja, kawin/menikah, usaha, tempat usaha, kematian) dan surat-surat lainnya.
 
“Memeriksa berkas dan menandatanganinya kini bisa dilakukan kapan saja dan dari mana saja, termasuk dari rumah saat work from home sebagai wujud penerapan social distancing,” jelas Lurah Dangin Puri I Gusti Agung Gede Okariawan. 
 
Diakuinya aplikasi ini memberi kemudahan bagi pihaknya, aparat, dan warga. “Aplikasi ini sebagai wujud nyata upaya memerangi wabah virus Corona, memutus mata rantai penyebarannya dengan tetap di rumah saja melakukan social distancing dan physical distancing,” jelasnya. 
 
Sejak diterapkan di Kelurahan Dangin Puri akhir tahun lalu, masyarakat yang menggunakan aplikasi e-sewaka dharma makin meningkat ditengah merebaknya pandemi Covid-19. Hal ini sebagai wujud meningkatnya kesadaran warga mematuhi imbauan pemerintah untuk tetap di rumah saja.
wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

"Ride the Night, Own the Moment" Astra Motor Bali Hadirkan Nocturnity Riding Part 2

balitribune.co.id | Denpasar -  Astra Motor Bali kembali menggelar kegiatan riding komunitas bertajuk Nocturnity (Nocturnal CommUnity) Riding Part 2 dengan mengusung tema “Ride the Night, Own the Moment” pada Sabtu, 27 September 2025. Kegiatan ini menjadi ajang seru bagi para pecinta motor Honda untuk merasakan sensasi berkendara malam hari sambil memperkuat keakraban antar anggota komunitas.

Baca Selengkapnya icon click

Intervensi Layanan Kesehatan Masyarakat, TP PKK Kota Denpasar Gelar Posyandu Paripurna di Banjar Padangsambian

balitribune.co.id | Denpasar - Tim Penggerak PKK Kota Denpasar kembali menggelar pembukaan Posyandu Paripurna di Banjar Padangsambian, Kelurahan Padangsambian, Jumat (3/10). Diperuntukkan sebagai salah satu langkah untuk intervensi dalam hal kesehatan, pencegahan stunting dan pemberdayaan di masyarakat, secara resmi kegiatan dibuka Sekretaris I TP PKK, Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bongkar Lab Ganja Hidroponik di Denpasar, Polisi Amankan Dua WN Rusia

balitribune.co.id | Denpasar - Anggota Direktorat Narkoba Polda Bali menggerebek sebuah rumah kontrakan di Jalan Bina kusuma IV Ubung Kaja, Denpasar Utara, Rabu, 1 Oktober 2025 jam 02.30 Wita. Dari penggerebekan itu polisi mengamankan dua orang Warga Negara (WN) Rusia berinisial NR (31) dan KV (33) karena melakukan kegiatan clandestein lab narkotika jenis ganja secara hidroponik.

Baca Selengkapnya icon click

Tabanan Tampilkan Produk Unggulan di Ajang Bergengsi Innacraft 2025

balitribune.co.id | Jakarta – Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya., S.E., M.M, bersama Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, hadir langsung dalam pelaksanaan Pameran Innacraft Tahun 2025  yang berlangsung di Assembly Hall, JCC Senayan Jakarta, Kamis, (2/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Peringatan Hari Batik Nasional, Insan BRILiaN BRI Region 17/Denpasar Kenakan Batik

balitribune.co.id | Denpasar - Memperingati Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2025, Insan BRILiaN BRI Region 17/Denpasar kompak mengenakan pakaian batik di lingkungan kerja sebagai bentuk kecintaan terhadap budaya Indonesia sekaligus dukungan nyata dalam melestarikan warisan leluhur.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.