Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Koster Tegaskan Komitmen Lanjutkan Program Nangun Sat Kerthi Loka Bali

Bali Tribune / PENETAPAN - Wayan Koster bersama I Nyoman Giri Prast,a keduanya resmi ditetapkan sebagai Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Periode Tahun 2025-2030 di Hotel Trans Resort, Badung, Kamis (9/1).

balitribune.co.id | MangupuraGubernur Bali terpilih Wayan Koster bersama Wakil Gubernur I Nyoman Giri Prasta menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program “Nangun Sat Kerthi Loka Bali” sesuai visi dan misi yang diajukan pada pemaparan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebelumnya. Hal ini disampaikan setelah keduanya resmi ditetapkan KPU Provinsi Bali sebagai Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Periode Tahun 2025-2030 di Hotel Trans Resort, Badung, Kamis (9/1).

“Bersama Pak Wagub, kami telah merancang pembangunan infrastruktur Bali yang menjadi kebutuhan mendesak, khususnya untuk mengatasi kemacetan di daerah pariwisata seperti Denpasar, Badung, Tabanan, dan Gianyar,” ujar Koster.

Menanggapi isu transportasi online yang kembali memanas, Koster memandang fenomena tersebut sebagai hal positif. Ia berjanji akan segera mengambil kebijakan strategis bersama wakilnya.

Terkait operasional Trans Metro Dewata yang saat ini terhenti, Koster menyampaikan rencana untuk menghidupkannya kembali setelah melakukan kajian mendalam.

“Kami mempertimbangkan opsi pembiayaan bersama melalui dana APBD provinsi dan kabupaten/kota,” tambahnya.

Seperti diketahui pasangan Wayan Koster dan I Nyoman Giri Prasta berhasil meraih 1.413.604 suara sah, pada Pilgub Bali beberapa Waktu lalu, sebagaimana ditetapkan dalam Surat Keputusan KPU Provinsi Bali Nomor 26 Tahun 2024. Keputusan ini disampaikan langsung oleh Ketua KPU Provinsi Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan.
Dalam sambutannya, Koster menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Bali yang telah berpartisipasi dalam Pilkada serentak.

“Kami menghaturkan terima kasih kepada masyarakat Bali yang telah menggunakan hak pilih serta kepada semua pihak yang berkontribusi sehingga Pilkada berjalan aman dan sukses,” ujarnya.

Koster juga memberikan penghormatan kepada pasangan calon nomor urut 1, Made Muliawan Arya dan Agus Suradnyana, atas kontribusi mereka dalam menciptakan demokrasi yang sehat.

“Bapak Made Muliawan Arya bahkan telah menyampaikan ucapan selamat kepada saya melalui media sosial pada 27 November 2024,” kata Koster.

Wayan Koster bersama Nyoman Giri Prasta berkomitmen menjalankan visi pembangunan “Nangun Sad Kerthi Loka Bali” melalui program “Semesta Berencana” dalam Bali Era Baru. Mereka bertekad menjaga harmoni antara alam, manusia, dan kebudayaan Bali demi kelestarian Gumi Bali.

“Kami akan bekerja tulus, fokus, dan penuh dedikasi untuk memenuhi amanah masyarakat Bali. Ini adalah langkah besar menuju Bali yang lebih baik dan berkelanjutan,” pungkasnya.

wartawan
ARW

DPC PDI Perjuangan Badung Hadiri HUT ke-53 PDI Perjuangan dan Rakernas 2026

balitribune.co.id | Mangupura - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Badung menunjukkan soliditas dan komitmen perjuangan dengan menghadiri Pembukaan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 PDI Perjuangan sekaligus Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDI Perjuangan Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh DPP PDI Perjuangan, Sabtu (10/1).

Baca Selengkapnya icon click

Wisatawan Ceko Terhempas Ombak Pantai Kelingking, Tim Gabungan Lakukan Evakuasi

balitribune.co.id | Nusa Penida – Sinergi cepat dan responsif ditunjukkan oleh Polsek Nusa Penida bersama Tim Basarnas Nusa Penida dalam menangani insiden kecelakaan laut yang menimpa seorang warga negara asing (WNA) asal Republik Ceko di kawasan wisata Pantai Kelingking, Desa Bunga Mekar, Jumat (9/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Perkuat Persaudaraan Lintas Daerah, HAI Bali Chapter Hadiri Anniversary HAI Surabaya

balitribune.co.id | Denpasar – Komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Bali Chapter kembali menunjukkan kuatnya semangat persaudaraan antaranggota komunitas dengan menghadiri perayaan anniversary HAI Surabaya Chapter. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (10 /1) di Mojokerto, Jawa Timur, dan dihadiri oleh 20 member HAI Bali Chapter sebagai wujud nyata brotherhood lintas daerah.

Baca Selengkapnya icon click

Membawa Usada Bali ke Dunia, Ida Rsi Putra Manuaba Buka AROGYA EXPO 2026 di India

balitribune.co.id | Jakarta - Tokoh spiritual dan budaya Bali, Ida Rsi Putra Manuaba (Padmashri Agus Indra Udayana), secara resmi membuka AROGYA EXPO & International AYUSH Conclave 2026 yang berlangsung pada 8–12 Januari 2026 di Chennai, India.

Forum internasional ini menjadi momentum krusial untuk memperkuat posisi pengobatan tradisional serta pendekatan Holistic Health and Wellness dalam sistem kesehatan global.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tonjolkan Identitas Daerah, Rumah Jabatan Bupati Akan Dibangun dengan Arsitektur Tradisional Khas Bangli

balitribune.co.id | Bangli - Pemerintah Daerah Kabupaten Bangli tahun ini akan melakukan reboulding bangunan rumah jabatan Bupati yang beralamat di Jalan Lettu Kanten Bangli. Bangunan rumah jabatan Bupati akan dirancangmenggunakan unsur asitektur tradisional Bali, khas Bangli. Diplot anggaran sekitar 30 miliar untuk pembangunan rumah jabatan yang lokasinya tepat di sebelah utara alun-alun Bangli ini. 

Baca Selengkapnya icon click

Wujudkan Motor Baru di 2026, Astra Motor Bali Hadirkan Kejutan Promo Fantastis

balitribune.co.id | Denpasar – Mengawali tahun 2026, Astra Motor Bali bersama seluruh dealer resmi sepeda motor Honda menghadirkan penawaran istimewa bagi masyarakat Bali yang ingin memiliki sepeda motor Honda baru. Promo bertajuk “Januari Jadi Baru, Upgrade Dirimu dengan Motor Baru” ini dapat dinikmati melalui Virtual Exhibition yang berlangsung pada 7–31 Januari 2026.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.