Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

KPU Bali Benarkan KPU Karangasem Hanya Tetapkan Satu Paslon

Bali Tribune /I Gede John Darmawan

balitribune.co.id | DenpasarKomisi Pemilihan Umum (KPU) di enam kabupaten dan kota di Bali telah menetapkan pasangan calon (Paslon) kepala daerah dan wakil kepala peserta Pilkada Serentak 2020. Menariknya, khusus untuk Kabupaten Badung dan Kabupaten Karangasem, KPU masing-masing hanya menetapkan satu paslon. 

KPU Kabupaten Badung misalnya, hanya menetapkan pasangan I Nyoman Giri Prasta dan I Ketut Suiasa, sebagai calon bupati dan wakil bupati Badung. Adapun KPU Kabupaten Karangasem, hanya menetapkan Gede Dana dan I Wayan Artha Dipa sebagai calon bupati dan wakil bupati Karangasem. 

"Di Badung, memang hanya ada satu pasangan calon mendaftar, bahkan sampai perpanjangan pendaftaran tetap hanya satu pasangan calon yang mendaftar," kata Komisioner KPU Bali I Gede John Darmawan, di Denpasar, Rabu (23/9). 

"Untuk KPU Karangasem, juga hanya menetapkan satu pasangan calon. Satu pasangan calon lainnya mengalami penundaan karena Covid-19," imbuh mantan Ketua KPU Kota Denpasar itu.

Diketahui, I Gusti Ayu Mas Sumatri dan I Made Sukerana merupakan salah satu pasangan calon yang telah mendaftar di KPU Karangasem. Dalam perjalanan, Sukerana dinyatakan positif Covid-19.

"Jika (Sukerana) dinyatakan sehat pada masa pemeriksaan kesehatan, maka akan dilanjutkan ke verifikasi administrasi dan perbaikan. Apabila memenuhi syarat, maka pasangan Mas Sumatri - Sukerana akan ditetapkan tanggal 3 Oktober 2020," ujar John Darmawan. 

Khusus untuk empat kabupaten dan kota lainnya, lanjut John Darmawan, semuanya telah ditetapkan. Ada masing-masing dua pasangan calon yang telah mendaftar di KPU Bangli, KPU Jembrana, KPU Tabanan dan KPU Kota Denpasar. 

Dua pasangan calon yang ditetapkan KPU Kota Denpasar sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Denpasar, masing-masing adalah pasangan IGN Jaya Negara dan I Kadek Agus Arya Wibawa serta pasangan Gede Ngurah Ambara Putra dan Made Bagus Kertha Negara. 

Selanjutnya dua pasangan calon yang ditetapkan KPU Jembrana sebagai calon bupati dan wakil bupati Jembrana, antara lain pasangan I Made Kembang Hartawan dan I Ketut Sugiasa serta pasangan I Nengah Tamba dan I Gede Ngurah Patriana Krisna. 

Adapun dua pasangan calon yang ditetapkan KPU Bangli sebagai calon bupati dan wakil bupati Bangli, masing-masing adalah pasangan Sang Nyoman Sedana Arta dan I Wayan Diar serta pasangan I Made Subrata dan Ngakan Made Kutha Parwata. 

Sedangkan dua pasangan calon yang ditetapkan KPU Tabanan sebagai calon bupati dan wakil bupati Tabanan, antara lain pasangan I Komang Gede Sanjaya dan I Made Edi Wirawan serta pasangan Anak Agung Ngurah Panji Astika dan I Dewa Nyoman Budiasa. 

wartawan
San Edison
Category

Dukung Ketahanan Pangan, Manajemen DTW Jatiluwih Salurkan 22,8 Ton Pupuk ke 7 Tempek Subak

balitribune.co.id | Tabanan - Memasuki musim tanam pertama di bulan Januari 2026,  mulai dari Tanggal 30 Desember  2025 - 6 Januari 2026 Manajemen Operasional Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian pertanian berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.