Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

KPU Mulai Didistribusikan Logistik ke Nusa Penida

Bali Tribune/ Ketua KPUD Klungkung Gusti Lanang Mega Saskara
balitribune.co.id | Semarapura - Jelang Pileg dan Pilpres, KPU Klungkung terus mempersiapkan logistik pemilu untuk suksesnya hajatan nasional tersebut nantinya. Proses pelipatan surat suara cadangan, masih berlangsung di GOR Swecapura Klungkung. Di tempat ini pula, seluruh logistik pemilu tersimpan rapi dan siap dikemas, untuk selanjutnya didistribusikan ke seluruh desa. Rencananya, proses distribusi baru akan dilakukan pada H-3 pencoblosan.
 
Ketua KPU Klungkung, Gusti Lanang Mega Saskara,saat ditemui Jumat(12/4) mengatakan kecamatan yang pertama kali disasar, adalah Nusa Penida. Proses distribusi logistik ke Nusa Penida akan dilakukan pada 14 April nanti, menggunakan truk, kemudian diangkut menggunakan Kapal Roro dari Pelabuhan Padangbai menuju Nusa Penida. Total logistik ke Nusa Penida dengan jumlah TPS 190, sebanyak 950 kotak suara (satu TPS lima kotak suara)  yang di dalamnya berisi seluruh kelengkapan logistik pemilu dalam kondisi tersegel. "Logistik tak lagi mampir ke kantor camat, melainkan langsung didistribusikan ke seluruh desa disana," katanya.
 
Logistik di dalam kotak suara, antara lain kelengkapan di TPS, surat suara dalam sampul tersegel, sampul untuk formulir model C-1, sampul surat suara sah, tidak sah, tidak digunakan, rusak/keliru dicoblos, dan salinan model C-1, serta formulir model C-1 plano dan satu bendel salinan formulir C-1. Sementara logistik di luar kotak suara, antara lain berupa tanda pengenal KPPS dan petugas ketertiban, tanda pengenal saksi, lem, pena, spidol besar, daftar pasangam calon, DCT DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten, salinan DPT, DPTb dan DPK, formulir model C-7 serta bilik suara. 
 
Proses distribusi nanti dipastikan akan dikawal penuh petugas kepolisian maupun Bawaslu Kabupaten Klungkung. Tidak hanya saat distribusi, pihak kepolisian sudah siaga penuh menjaga keamanan tempat logistik selama 24 jam. Mengerahkan 4-6 personil setiap hari ditambah petugas patroli. "Jangankan distribusi, sedikit saja logistik kita bergeser, harus sepengetahuan polisi dan bawaslu," tegasnya.
 
Untuk kecamatan lainnya, seperti Kecamatan Dawan dengan jumlah TPS 118, proses distribusi logistik akan dilakukan pada 15 April. Total ada sebanyak 590 kotak suara. Sedangkan, Banjarangkan dengan jumlah TPS 129 dan Klungkung 182 TPS, distribusi logistik dilakukan pada 16 April.  Banjarangkan sebanyak 645 kotak suara dan Klungkung sebanyak 910 kotak suara.
 
Jumlah DPT Klungkung ada sebanyak 160.080 pemilih. Tetapi, ada juga DPTb (tambahan) dan DPK (Daftar Pemilih Khusus). KPU Klungkung belum siap memberi penjelasan terhadap jumlah kedua sumber data itu. Khusus untuk DPK, Lanang Mega Saskara mengatakan, jumlah pemilih yang keluar Klungkung, dikatakan lebih banyak daripada yang datang dari luar untuk memilih di Klungkung. DPK ini dikatakan berasal dari pemilih yang tidak terdaftar, bisa menggunakan hak memilihnya dengan cara menunjukkan KTP, setelah pukul 12.00 wita,sebutnya. 
wartawan
Ketut Sugiana
Category

Tokoh GMT I Gusti Made Tusan Apresiasi Capaian Program Pembangunan Bupati Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Moment perayaan pergantian tahun, Tokoh GMT (Gerakan Masyarakat Terpadu) I Gusti Made Tusan menggelar tradisi megibung dengan mengundang seluruh relawan Semeton GMT mulai dari Korcam hingga Kordes, di kediamannya di Jro Subagan, Rabu (31/12/2025) pagi.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Tabanan Gelar Puncak Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih

balitribune.co.id | Tabanan - Jajaran Pemerintah Kabupaten Tabanan melaksanakan Persembahyangan Bersama Upacara Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih di Kantor Bupati dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan Tahun 2026. Upacara sakral yang berlangsung di Kantor Bupati Tabanan, Sabtu (3/1/2026), dihadiri langsung Bupati Tabanan I Komang Sanjaya beserta Istri, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, didampingi Wakil Bupati I Made Dirga, beserta Istri, Ny.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Temu Wirasa PRABU Catur Muka Dorong Sinergi Pembangunan Denpasar–Buleleng

balitribune.co.id | Denpasar - Paiketan Rantauan Buleleng (PRABU) Catur Muka menggelar kegiatan temu wirasa yang berlangsung di Nexx Cafe, Kota Denpasar, pada Minggu (4/1). Kegiatan ini menjadi ruang silaturahmi bagi semeton Buleleng yang kini bermukim dan beraktivitas di Denpasar, sekaligus menjadi ajang dialog lintas sektor untuk memperkuat kontribusi masyarakat perantauan terhadap pembangunan daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bank BPD Bali Ingatkan Nasabah Waspadai Penipuan Digital, dari Undian Palsu hingga Video AI

balitribune.co.id | Denpasar - Maraknya kejahatan siber dengan berbagai modus kian meresahkan masyarakat. Bank BPD Bali pun angkat suara dengan mengimbau nasabah dan masyarakat luas untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap beragam bentuk penipuan digital yang belakangan sering mengatasnamakan Bank BPD Bali maupun lembaga resmi lainnya.

Baca Selengkapnya icon click

Pelaporan SPT Awal Tahun Melejit, Coretax DJP Mulai Diminati Wajib Pajak

balitribune.co.id | Jakarta - Baru memasuki tiga hari pertama tahun 2026, tingkat kepatuhan Wajib Pajak dalam melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan menunjukkan lonjakan tajam. Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat, hingga Jumat (3/1) pukul 10.06 WIB, sebanyak 8.160 Wajib Pajak telah menyampaikan SPT Tahunan Tahun Pajak 2025 melalui sistem Coretax.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.