Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Krama Sembung Dukung Adicipta, Targetkan 85 Persen Kemenangan

Bali Tribune / DUKUNGAN - Deklarasi dukungan terhadap paslon Bupati - Wakil Bupati Badung nomor urut 2, I Wayan Adi Arnawa dan I Bagus Alit Sucipta (Adicipta) di Wantilan Giri Mandala, Desa Adat Sembung Sobangan, Desa Sembung, Kecamatan Mengwi, Rabu (9/10) malam.

balitribune.co.id | MangupuraRibuan masyarakat Desa Sembung menyatakan dukungannya kepada pasangan calon (paslon) Bupati - Wakil Bupati Badung nomor urut 2, I Wayan Adi Arnawa dan I Bagus Alit Sucipta (Adicipta). 

Deklarasi dukungan tersebut disampaikan saat pertemuan tatap muka dengan masyarakat di Wantilan Giri Mandala, Desa Adat Sembung Sobangan, Desa Sembung, Kecamatan Mengwi, Rabu (9/10) malam.

Hadir dalam pertemuan tersebut Calon Wakil Bupati (Cawabup) Badung, I Bagus Alit Sucipta didampingi Ketua Tim Pemenangan Adicipta I Gusti Anom Gumanti, Anggota Fraksi PDIP DPRD Badung I Wayan Regep, I Made Yudana, I Wayan Edy Sanjaya, Anggota DPRD Provinsi Bali Dapil Badung, I Wayan Bawa dan I Nyoman Laka, serta tokoh masyarakat I Made Sutama.

Pada kesempatan tersebut sekaligus dideklarasikan tim relawan pemenangan Adicipta Desa Sembung. Dengan penuh keyakinan, tim relawan menargetkan 85 persen kemenangan untuk paslon Adicipta di Desa Sembung. Cawabup Badung, Alit Sucipta mengapresiasi kekompakan masyarakat yang datang ke acara tatap muka dengan paslon Adicipta di wantilan yang cukup besar dan megah tersebut. "Sembung mantap," ujar Alit Sucipta.

Mengawali penyampaian visi misi program kerja Adicipta, Cawabup yang akrab disapa Gus Bota ini menegaskan bahwa paslon Adicipta berkomitmen akan melanjutkan program-program Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta yang telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, termasuk masyarakat Desa Sembung. "Kami berkomitmen melanjutkan program-program Bupati Giri Prasta. Ada yang masih tertunda, ada yang belum cair, Astungkara jika kami terpilih, kami akan merealisasikan. Program-program yang belum tuntas di sini (Sembung, red), kami Adicipta berkomitmen menuntaskan, karena jagat Sembung sudah merasakan manfaat dari program Bupati Giri Prasta," ungkapnya.

Selanjutnya, Gus Bota menjelaskan bahwa Adicipta telah menggagas program yang diberi nama Sapta Kriya Adicipta yakni tujuh program untuk kesejahteraan masyarakat. Di dalamnya mencakup berbagai program mulai dari mengurai kemacetan, permasalahan sampah, air bersih, hingga bantuan sosial untuk masyarakat. Khusus untuk bantuan sosial, Adicipta menggagas sejumlah program seperti bantuan sosial untuk lansia melanjutkan program Giri Prasta dan bantuan sosial untuk penyandang disabilitas.

"Untuk bansos terhadap lansia akan kami lanjutkan kembali dengan nilai 1 juta per bulan. Kemudian untuk program bantuan sosial untuk penyandang disabilitas diberikan Rp 1 juta per bulan. Tujuannya agar penyandang disabilitas minimal punya bekal setiap bulan. Bantuan diberikan berupa kartu yang bisa ditukarkan dengan sembako dan kebutuhan hidup sehari-hari lainnya," terang mantan Anggota DPRD Bali Dapil Badung ini.

Program bantuan sosial lainnya yang dipaparkan yakni santunan kematian yang akan dilanjutkan, namun dengan nama dan nomenklatur yang berbeda. "Dulu bernama santunan kematian, sempat tidak bisa jalan karena tidak masuk dalam regulasi. Kami pastikan santunan kematian akan kami lanjutkan kembali dengan nama dan nomenklatur yang berbeda, yakni bernama reward atau penghargaan untuk masyarakat yang taat administrasi kependudukan. Jadi tidak lagi namanya santunan kematian. Ketika ada salah satu anggota keluarga yang meninggal dunia, maka keluarga melaporkan ke Disdukcapil. Setelah itu dapat akta kematian, dan ida dane akan dapat Rp 10 juta," paparnya.

Kemudian program bantuan sosial terbaru yang digagas Adicipta yakni program bantuan penanggulangan dampak inflasi sebesar Rp 2 juta per KK untuk setiap hari raya besar keagamaan dan menyentuh seluruh agama. Program ini sebagai bentuk pengendalian inflasi yang mana kenaikan harga kebutuhan pokok kerap terjadi menjelang hari raya besar keagamaan. "Melalui program ini, jika Adicipta menang, pemerintah akan hadir dengan mengintervensi inflasi ini agar tidak terlalu naik. Kami berikan Rp 2 juta per KK. Seperti untuk umat Hindu diberikan setiap hari raya Galungan," katanya.

wartawan
ANA
Category

Konsolidasi Pembangunan Bali Seratus Tahun Telah Dimulai

balitribune.co.id | Gubernur Bali, Wayan Koster (Pak Koster) secara resmi memproklamirkan dimulainya pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali Masa Depan 100 Tahun Bali Era Baru 2025–2125, di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya Art Center Denpasar, pada hari Senin tanggal 22 Desember 2025, tiga hari menjelang perayaan Natal 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Gelar Edukasi Safety Riding Karyawan PT Taurus Gemilang

balitribune.co.id | Denpasar - Konsistensi dalam mengampanyekan keselamatan berkendara terus digaungkan oleh Astra Motor Bali. Sebagai wujud kepedulian terhadap keselamatan para pekerja di jalan raya, Astra Motor Bali menggelar pelatihan Safety Riding bagi karyawan PT Taurus Gemilang pada Selasa (23/12).

Baca Selengkapnya icon click

Koster: Bali Masuk Era Digital, Turyapada Tower Tuntaskan Masalah Blank Spot

balitribune.co.id | Singaraja – Gubernur Bali Wayan Koster meresmikan operasional penuh Turyapada Tower KBS 6.0 Kerthi Bali di Desa Pegayaman, Buleleng, Sabtu (27/12). Peresmian itu menandai berakhirnya ketergantungan masyarakat terhadap parabola di sebagian besar wilayah Bali. Peresmian ditandai dengan bergabungnya Metro TV sebagai pemegang Multiplexing (MUX) terakhir yang mengudara dari Turyapada Tower.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Eksplorasi Gaya Klasik Modern, New Honda Stylo Y2K Ultra Retro Hadir di Bali

balitribune.co.id | Denpasar – Menutup tahun 2025, Astra Motor Bali menghadirkan pilihan terbaru bagi pecinta sepeda motor bergaya klasik modern melalui peluncuran New Variant Modifikasi Stylo Y2K Edisi Ultra Retro. Edisi ini hadir sebagai jawaban atas tren retro yang kembali digemari, khususnya di kalangan konsumen yang ingin tampil unik dan berkarakter.

Baca Selengkapnya icon click

HS Donasikan Keuntungan Konser Slank Bali untuk Sumatra

balitribune.co.id | Denpasar - Konser Slank bertajuk “Hey 42th Slank, HS Berani Kita Beda Peduli Sumatra” digelar di Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar, Sabtu (27/12/2025). Seluruh keuntungan dari konser ini akan disumbangkan untuk korban bencana banjir dan tanah longsor di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.