Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Maskapai Permudah Akses Turis Indochina ke Bali

Bali Tribune /HANOI - Wisatawan dari Kota Hanoi, Vietnam sesaat setelah mendarat di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai beberapa waktu lalu

balitribune.co.id | KutaSepanjang tahun 2019 wisatawan dari Vietnam yang datang langsung ke Bali mencapai 39.478 kunjungan. Sejak dibukanya penerbangan langsung dari dan ke Denpasar-Ho Chi Minh City pada tahun lalu oleh maskapai berbiaya rendah dari Vietnam mempermudah aksesibilitas warga dari Negeri Paman Ho berwisata ke Pualu Dewata. 

Hal ini dapat menyumbang peningkatan jumlah kunjungan wisatawan asing ke Bali pada 2019. Begitupun sebaliknya, penerbangan langsung tersebut juga mempermudah warga Bali yang ingin berwisata ke Vietnam. Tidak puas hanya menghubungkan satu kota, maskapai dari negara tersebut VietJet Air di awal tahun 2020 ini kembali membuka penerbangan langsung dari/ke Denpasar-Hanoi.

Rute baru tersebut diharapkan oleh kedua belah pihak baik Pemerintah Provinsi Bali dan Vietnam untuk semakin meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman). Rute baru ini Hanoi (HAN) menghubungkan Bali (DPS) pp dimulai Minggu (26/01) dengan menggunakan pesawat tipe Airbus A320-200, pesawat nomor penerbangan VJ997.

General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Herry A.Y. Sikado sebelumnya telah menyampaikan bahwa pada awal Januari tahun ini terdapat 2 maskapai yang melakukan penambahan rute Denpasar-Melbourne oleh maskapai nasional Indonesia dan Denpasar-Hanoi. 

Menurut dia, Bali dengan sejuta pesonanya kembali menarik maskapai internasional untuk kembali membuka rute baru. Sehingga menambah keyakinan bahwa hal ini akan menjadi peluang untuk peningkatan jumlah wisatawan, tidak hanya dari Vietnam, tetapi juga dari negara-negara di kawasan Indocina.

Dengan jarak tempuh lebih kurang 5 jam perjalanan tanpa transit ini akan menarik minat wisatawan melakukan kegiatan wisata di Bali. Menurut jadwal, penerbangan VietJet Air dengan rute Hanoi-Denpasar akan dilayani sebanyak tujuh kali setiap minggunya. Penerbangan yang menggunakan nomor penerbangan VJ997 tersebut dijadwalkan berangkat setiap hari pada pukul 10.00 pagi waktu setempat, dan tiba di Bali pada pukul 16.25 WITA.

Sedangkan rute sebaliknya dijadwalkan berangkat dari Bali menuju Hanoi pada pukul 17.30 WITA, serta dijadwalkan mendarat di Hanoi pada pukul 21.55 waktu setempat. Penerbangan yang beroperasi setiap hari ini dilayani dengan nomor penerbangan VJ998.

“Dalam statistik kedatangan wisatawan asal Vietnam, kami mencatat di tahun 2018 lalu kami melayani sebanyak 21.155 jiwa. Sedangkan di tahun 2019 ada 39.818 wisatawan asal Vietnam yang kami layani. Angkanya tumbuh sangat bagus, mencapai 88%," jelas Herry.

Sedangkan untuk wisatawan dari negara kawasan Indocina lain, di tahun 2019 lalu tercatat sebanyak 8.439 wisatawan asal Kamboja datang di Bali, naik 119% dibanding dengan catatan di tahun 2018. Kemudian Laos dan Myanmar juga bertumbuh, masing-masing dengan pertumbuhan sebesar 39% dan 25%. "Tentunya kawasan ini juga merupakan kawasan yang memiliki potensi yang bagus,” cetusnya.

wartawan
Ayu Eka Agustini

Dwi Anggie Yurika dan Jorgi Pratama Duta Genre Kabupaten Klungkung

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria bersama Ketua TP PKK Kabupaten Klungkung Ny. Eva Satria didampingi Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gede Surya Putra dan Sekretaris PKK Kabupaten Klungkung Ny. Kusuma Surya menghadiri Grand Final Pemilihan Duta Genre Kabupaten Klungkung Tahun 2025 bertempat di Balai Budaya Ida Dewa Agung Istri Kanya Klungkung, Senin (14/4) malam. 

Baca Selengkapnya icon click

Tawarkan Potensi Wisata Baru, Wabup Pandu Prapanca Lagosa Mewakili Bupati Buka Karangasem Travel Mart 2025

balitribune.co.id | Amlapura - Pemerintah Kabupaten Karangasem terus mendorong pengembangan sektor pariwisata melalui langkah-langkah strategis. Salah satunya melalui kegiatan Karangasem Travel Mart 2025 yang digelar pada Selasa (15/4), dan secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa yang mewakili Bupati I Gusti Putu Parwata.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dewan Bali Sepakati Poin Perubahan Perda Pungutan Wisman

balitribune.co.id | Denpasar - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bali menggelar Rapat Paripurna ke- 15 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2024-2025 dengan agenda Penyampaian Keputusan Dewan tentang Rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Kepala Daerah Provinsi Bali Tahun 2024 dan Laporan Dewan terhadap pembahasan Raperda Provinsi Bali tentang Perubahan atas Perda Nomor 6 Tahun 2023 tentang Pungutan Bagi Wisatawa

Baca Selengkapnya icon click

Shabu dalam Bunker, Residivis Narkoba Kembali Ditangkap

balitribune.co.id | Singaraja - Residivis satu ini memang tidak kenal jera, setelah selasai menjalani hukuman ia kembali berulah dengan menjual barang haram berupa shabu-shabu. Residivis kasus narkoba berinisial PS (32) Pria asal Banjar Dinas Benben, Desa Sambirenteng, Kecamatan Tejakula, Buleleng, menyimpan shabu-shabu dalam bunker yang disiapkan untuk diedarkan. Bunker yang dibuat dirumahnya disamarkan dengan kandang ayam.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dewan Setujui Perda PWA, Gubernur Koster Apresiasi, Segera Tindaklanjuti ke Pusat

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali Wayan Koster menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota DPRD Provinsi Bali karena telah merampungkan pembahasan serta menyetujui Raperda Provinsi Bali tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2023 tentang Pungutan Bagi Wisatawan Asing Untuk Pelindungan Kebudayaan dan Lingkungan Alam Bali, selanjutnya akan disampaikan kepada Pemerintah Pusat untuk difasilitasi sesuai ketentuan Peraturan Perunda

Baca Selengkapnya icon click

Penerbangan Bali-Tiongkok Daratan Semakin Bertambah

balitribune.c0.id | Kuta - General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Ahmad Syaugi Shahab mengatakan, wisatawan mancanegara (wisman) asal Republik Rakyat Tiongkok termasuk tertinggi kedua yang berkunjung ke Bali. Hingga Maret jumlah wisman Tiongkok mencapai 136 ribu atau 9 persen dari total wisman yang masuk Bali melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.