Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Mengasah Prediksi Bahaya Melalui Edukasi Keselamatan Berkendara ke Karyawan FIFGROUP 

Bali Tribune / EDUKASI - Astra Motor Bali melakukan edukasi keselamatan berkendara yang kali ini diberikan kepada 50 karyawan FIFGROUP cabang Singaraja pada Sabtu (2/11).

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali kembali melakukan edukasi keselamatan berkendara yang kali ini diberikan kepada 50 karyawan FIFGROUP cabang Singaraja pada Sabtu (2/11). Acara yang digelar di ruang meeting FIFGROUP cabang Singaraja di ikuti oleh sebagian besar karyawan yang kebanyakan mobilitasnya menggunakan sepeda motor untuk melancarkan urusan pekerjaannya.

Dalam edukasi yang dikemas dengan metode teori dan praktek dipandu oleh Safety Riding Instructor Astra Motor Bali, Yosepth Klaudius yang mengajak selutuh peserta untuk mengisi pree test serta post test. Teori yang menekankan bagaimana seorang pengendara lebih peka dan bisa menganalisa prediksi bahaya saat berkendara dengan mengedepankan #Cari_Aman.

Materi edukasi dimulai dari mengajak seluruh peserta mengamati jalan cerita dalam video untuk mampu menganalisa bahaya saat dijalan mengendarai sepeda motor Honda. Melalui pemutaran video, peserta diberikan beberapa contoh pengguna jalan yang mengalami kecelakaan saat tidak mampu menganalisa ancaman bahaya yang ada didepan.

“Dengan semangat sinergi bagi negeri, ingin mengajak keluarga Astra grup untuk menjadi pelopor dalam keselamatan berkendara dimulai dari diri sendiri, kemudian lingkungan keluarga dan lingkungan sekitar baik itu tempat tinggal atau di ruang umum. Semoga melalui edukasi ini dalam lebih mengingatkan serta lebih memahami arti keselamatan dimulai dari hal kecil yakni prediksi keselamatan berkendara , perlengkapan berkendara serta mentaati rambu-rambu lalulintas,” ungkap Yoyo.

Edukasi Safety Riding ini bukan hanya sekadar program pelatihan biasa, tetapi merupakan bagian dari komitmen Astra Motor Bali dalam meningkatkan kesadaran aman berlalu lintas tidak hanya di lingkungan kerja tetapi juga dimanapun berada termasuk di lingkungan Astra Group Bali.

Disesi akhir peserta tercepat yang mampu menjawab pertanyaan kuis mendapatkan hadiah helm dan membagikan flyer keselamatan berkendara. Semoga dengan edukasi ke lingkungan Astra Grup, dapat meminimalisir risiko kecelakaan yang dapat terjadi saat perjalanan dari dan ke tempat kerja maupun saat menjalankan tugas kerja di lapangan,” tambahnya..

Melalui edukasi ini, Astra Group Bali mampu menunjukkan komitmennya dalam menjaga keselamatan dan kesejahteraan setiap individu yang terlibat di dalamnya. Keberhasilan edukasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi perusahaan lain untuk turut serta dalam mengutamakan keselamatan berkendara di lingkungan kerja mereka masing-masing.

wartawan
HEN
Category

Posisi Semu Matahari Sebabkan Suhu Panas Meningkat

balitribune.co.id | Singaraja - Keluhan masyarakat terkait adanya peningkatan suhu panas belakangan mulai mengancam kesehatan warga. Banyak yang yang menduga cuaca panas terjadi karena berlangsung gelombang panas menerpa wilayah Bali khususnya Buleleng.

Lantas apa kata BMKG soal suhu panas yang meningkat ini?

Baca Selengkapnya icon click

Hari Asuransi 2025 Digelar di Bali Mengusung Tema “Literasi Asuransi Untuk Negeri”

balitribune.co.id | Badung - Hari Asuransi yang diperingati setiap tanggal 18 Oktober, pada tahun ini memasuki perayaan yang ke-19. Dalam kesempatan ini, Dewan Asuransi Indonesia (DAI) menunjuk Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) sebagai Ketua Pelaksana Hari Asuransi 2025, dengan berkolaborasi bersama seluruh asosiasi perasuransian yang berada di bawah naungan DAI.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Road to Nusa Dua Festival 2025: ITDC Tanam 320 Mangrove di Pulau Pudut

balitribune.co.id | Nusa Dua - Kegiatan penanaman 320 pohon mangrove jenis Rhizophora Mucronata di area Pudut, Tanjung Benoa, Kuta Selatan, Kabupaten Badung digelar pada Jumat (17/10) yang merupakan Road to The Nusa Dua Festival 2025 oleh InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) melalui The Nusa Dua bersama UPTD Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai.

Baca Selengkapnya icon click

Yayasan Sudamala Bumi Insani Bersama Bali Pink Ribbon Tingkatkan Kesadaran Deteksi Dini Kanker Payudara

balitribune.co.id | Denpasar - Yayasan Sudamala Bumi Insani, dan Yayasan Bali Pink Ribbon mengumumkan kolaborasi dalam rangkaian dua acara yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan kanker payudara dan mendorong deteksi dini. Acara ini berlangsung pada Oktober di Bali dan Labuan Bajo yang menyoroti pentingnya edukasi kesehatan, keterlibatan masyarakat, dan akses pemeriksaan bagi semua kalangan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ratusan Modifikator Honda Siap Unjuk Kreativitas di HMC Bali 2025

balitribune.co.id | Denpasar – Ratusan modifikator berbakat siap menampilkan karya terbaiknya di ajang Honda Modif Contest (HMC) 2025 yang digelar hari ini, Sabtu (18/10) di area parkir Mall Bali Galeria (MBG). Sebagai ajang kompetisi modifikasi sepeda motor Honda terbesar di Indonesia, HMC menjadi wadah ekspresi bagi para pecinta otomotif Tanah Air untuk menunjukkan ide dan kreativitas tanpa batas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.