Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Mengawali Tahun, 936 Personel Polda Bali Peroleh Kenaikan Pangkat

Bali Tribune / PANGKAT - Kapolda Bali Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si., saat Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Anggota Polri periode 1 Januari 2025 dan PNS Polri periode 1 Oktober serta 1 Desember 2024 di Gedung Presisi Polda Bali, Kamis (2/1).

balitribune.co.id | Denpasar - Sesuai dengan Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Perkap) nomor 3 Tahun 2016 tentang administrasi Kepangkatan yang berlaku untuk seluruh anggota Polri. Hari ini sebanyak 936 Personel Polda Bali memperoleh hadiah dari pelaksanaan tugas yang baik serta pengabdiannya di Korps Bhayangkara, secara resmi pada Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Anggota Polri Periode 1 Januari 2025.

Kapolda Bali Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si., berkesempatan hadir sebagai Irup pada Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Anggota Polri periode 1 Januari 2025 dan PNS Polri periode 1 Oktober serta 1 Desember 2024, yang bertempat di Gedung Presisi Polda Bali, Kamis (2/1).

Pada kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakapolda Bali Brigjen. Pol. I Komang Sandhi Arsana, S.I.K., M.H., Ketua Bhayangkari Daerah Bali Ny. Didit Daniel Aditya, Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Bali Ny. Sari Komang Sandy, Irwasda Polda Bali Kombes. Pol. Benny Subandi, S.I.K., M.Si., dan seluruh PJU Polda Bali serta personel Polri dan PNS Polda Bali yang memperoleh kenaikan pangkat pada Upacara tersebut.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Bali, dari 936 Personel Polda Bali yang memperoleh Kenaikan Pangkat periode 1 Januari 2025 ini, ada 3 personel Polri diluar Polda Bali juga yang memperoleh kenaikan pangkat, sehingga keseluruhan di Polda Bali sebanyak 939 personel yang melaksanakan Upacara Kenaikan Pangkat (UKP).

Dari 939 Personel tersebut, perpepangkatan terdapat 11 personel Polda Bali (termasuk 3 personel diluar Polda Bali dan 2 pada saker BNN Provinsi Bali) yang memperoleh kenaikan pangkat dari AKBP ke Kombes, 16 personel yang naik pangkat dari Kompol ke AKBP, 25 personel naik pangkat dari AKP ke Kompol, 125 personel naik pangkat dari Iptu ke AKP, 158 personel naik pangkat dari Ipda ke Iptu, 68 personel naik pangkat dari Aiptu ke Ipda, 79 personel naik pangkat dari Aipda ke Aiptu, 178 personel naik pangkat dari Bripka ke Aipda, 13 personel naik pangkat dari Brigadir ke Bripka, 170 personel naik pangkat dari Briptu ke Brigadir, 53 personel naik pangkat dari Bripda ke Briptu, 7 personel naik pangkat dari Bharaka ke Abripda, 16 personel naik pangkat dari Bharatu ke Bharaka. 

Selanjutnya pada PNS Polri terdapat 3 personel naik pangkat dari Penata Tk. I ke Pembina, 1 personel naik pangkat dari Penata ke Penata Tk. I, 1 personel naik pangkat dari Penda ke Penda Tk. I, 5 personel naik pangkat dari Pengatur Tk. I ke Penda, 9 personel naik pangkat dari Pengatur ke Pengatur Tk. I, 1 personel naik pangkat dari Pengatur Muda Tk. I ke Pengatur.

Kabid Humas Polda Bali Kombes. Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Anggota Polri periode 1 Januari 2025 dan PNS Polri periode 1 Oktober serta 1 Desember 2024 ini merupakan wujud apresiasi Institusi Polri terhadap prestasi yang telah ditorehkan para anggota Polri dan PNS Polri, khususnya personel yang bertugas di Polda.

"Kenaikan pangkat ini bukan hanya sebuah penghargaan dari Institusi Polri kepada personel, tetapi juga sebuah amanah besar yang harus bisa dipertanggung jawabkan. Sehingga diharapkan dengan kenaikan pangkat ini dapat menjadi motivasi untuk dapat terus meningkatkan dedikasi dan kinerja dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara," ucapnya.

Melalui kegiatan Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Anggota Polri ini juga mencerminkan tata kelola yang baik dalam pengelolaan sumber daya manusia Polri sekaligus menjadi motivasi bagi seluruh personel untuk terus berprestasi dan berkontribusi dalam menjaga keamanan serta ketertiban di Indonesia.

wartawan
RAY

Pemkab Tabanan Gelar Puncak Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih

balitribune.co.id | Tabanan - Jajaran Pemerintah Kabupaten Tabanan melaksanakan Persembahyangan Bersama Upacara Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih di Kantor Bupati dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan Tahun 2026. Upacara sakral yang berlangsung di Kantor Bupati Tabanan, Sabtu (3/1/2026), dihadiri langsung Bupati Tabanan I Komang Sanjaya beserta Istri, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, didampingi Wakil Bupati I Made Dirga, beserta Istri, Ny.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bank BPD Bali Ingatkan Nasabah Waspadai Penipuan Digital, dari Undian Palsu hingga Video AI

balitribune.co.id | Denpasar - Maraknya kejahatan siber dengan berbagai modus kian meresahkan masyarakat. Bank BPD Bali pun angkat suara dengan mengimbau nasabah dan masyarakat luas untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap beragam bentuk penipuan digital yang belakangan sering mengatasnamakan Bank BPD Bali maupun lembaga resmi lainnya.

Baca Selengkapnya icon click

Pelaporan SPT Awal Tahun Melejit, Coretax DJP Mulai Diminati Wajib Pajak

balitribune.co.id | Jakarta - Baru memasuki tiga hari pertama tahun 2026, tingkat kepatuhan Wajib Pajak dalam melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan menunjukkan lonjakan tajam. Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat, hingga Jumat (3/1) pukul 10.06 WIB, sebanyak 8.160 Wajib Pajak telah menyampaikan SPT Tahunan Tahun Pajak 2025 melalui sistem Coretax.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

OJK Buka Perdagangan Bursa 2026, Pasar Modal Diarahkan Perkuat Integritas hingga Ekonomi Hijau

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuka tahun perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) 2026 dengan menegaskan arah kebijakan pasar modal yang semakin strategis. Fokus utama diarahkan pada penguatan integritas pasar, pendalaman likuiditas, perluasan basis investor institusi, hingga percepatan pembangunan ekosistem ekonomi hijau melalui bursa karbon.

Baca Selengkapnya icon click

Satu Tahun Pantau Proyek di Kerobokan, WNA Malaysia Diduga Bekerja Tanpa Izin Resmi

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Malaysia berinisial Is Bin M diduga menjadi kontraktor tanpa izin mengerjakan proyek properti di seputaran Jalan Dewi Saraswati Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung ternyata menggunakan visa C18.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.