Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Mesin Setrika Uap Meledak, Tiga Karyawan Laundry Luka Bakar

Bali Tribune / SELAMATKAN - Petugas Damkartan Karangasem saat menyelamatkan karyawan laundry yang alami luka bakar.

balitribune.co.id | AmlapuraLedakan keras terjadi di salah satu tempat usaha laundry yang berlokasi di Jalan KH. Samanhudi, Lingkungan Karangsokong, Kelurahan Subagan, Karangasem, pada Senin (17/6). Kerasnya ledakan sangat mengejutkan warga di kampung tersebut yang tengah merayakan Idul Adha.

Mendengar suara ledakan tersebut, warga langsung berhamburan menuju ke lokasi kejadian untuk mengecek apa yang terjadi. Benar saja, warga langsung panik dan menghubungi Pemadam Kebakaran setelah melihat tempat usaha laundry di lokasi kejadian sudah porak poranda akibat ledakan.

Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran yang tiba di lokasi kejadian langsung menyelamatkan dan mengevakuasi tiga orang korban yang merupakan karyawan di tempat usaha laundry tersebut dan membawanya ke RS Bali Med Karangasem untuk mendapatkan pertolongan medis. Ketiga korban tersebut belakangan diketahui bernama I Wayan Artini Yasih (23), Gusti Ayu Muliani (32), dan Ni Putu Rasih (29), ketiga korban rata-rata mengalami luka di bagian kaki.

Ayit salah satu saksi yang rumahnya tidak jauh dari TKP menyebutkan saat itu dirinya bersama warga lainnya mendengar suara ledakan yang sangat keras, dan bersama warga lainnya langsung mengecek ke lokasi kejadian. Dugaan sementara yang meledak tersebut adalah mesin uap Laundry. "Usai ledakan itu saya lari ke lokasi. Saya melihat mesin uapnya sampai terpental jauh, dari dalam sampai keluar bangunan hampir ke jalan larinya," ujarnya. 

Belum diketahui jumlah kerugian dari peristiwa tersebut. Sementara itu dari informasi yang diterima, satu orang korban yang sempat dirujuk ke RS Balimed sudah dapat dipulangkan. Sementara, pemilik usaha diketahui masih bekerja di luar negeri. Saat ini kejadian ledakan dan kebakaran tersebut masih dalam penyelidikan kepolisian Polsek Karangasem, guna memastikan penyebab yang memicu terjadinya ledakkan dan kebakaran.

wartawan
AGS
Category

BRI Peduli Dorong Pengelolaan Sampah Berkelanjutan

balitribune.co.id | Denpasar - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui program BRI Peduli menyalurkan bantuan dalam kegiatan Yok Kita Gas (Gerakan Kelola Sampah) kepada TPS3R Pudak Mesari, Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Bantuan yang diberikan berupa 1 unit mesin pencacah sampah dan 1 unit belt conveyor yang diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pengelolaan sampah di tingkat desa.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Klungkung Terima Kunjungan Bupati Bandung Barat Perkuat Silaturahmi dan Diskusi Pembangunan

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria menerima kunjungan kerja sekaligus silahturahmi Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail di Kantor Bupati Klungkung, Kamis (23/10). Kunjungan ini dalam rangka bagaimana implementasi Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) di Kabupaten Klungkung yang dinilai sudah berjalan optimal. Hadir Sekda Klungkung, Anak Agung Gede Lesmana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemerintah Provinsi Bali Bersama Kota/Kabupaten, Gelar Gotong Royong Semesta Berencana

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Provinsi Bali bersama Pemerintah Kota/Kabupaten se-Bali akan menyelenggarakan Kegiatan Gotong Royong Semesta Berencana, melalui Kegiatan Penanaman Pohon/Penghijauan dan Kegiatan Bersih-Bersih Sungai. Kegiatan Gotong Royong Semesta Berencana pada 25 Oktober 2025, bertepatan dengan perayaan Rahina Tumpek Wariga, Sabtu (Saniscara Kliwon, Wariga).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bali Salah Satu Provinsi dengan Proporsi Besar Penerima KUR, Gubernur Koster Dorong Tercipta Lapangan Kerja

balitribune.co.id | Denpasar - mengikuti secara daring kegiatan Akad Massal Kredit Usaha Rakyat (KUR) 800.000 Debitur Penciptaan Lapangan Kerja dan Peluncuran Kredit Program Perumahan (KPP) yang dipusatkan di Kota Surabaya, Jawa Timur, Selasa (21/10/2025). Di Bali, kegiatan ini terpusat di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.