Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pandemi Tak Surutkan Perusahaan Penerbangan Datangkan Pesawat Baru

Bali Tribune / AIRBUS - Tampak dalam pesawat Airbus 330-900NEO yang didatangkan oleh salah satu maskapai di Indonesia

balitribune.co.id | Denpasar – Kendati pandemi Covid-19 belum berlalu dan dalam sehari masih menginfeksi belasan ribu masyarakat Indonesia, perusahaan penerbangan di Tanah Air tetap melanjutkan bisnisnya. Meskipun pandemi mengakibatkan penurunan daya beli dan perekonomian masyarakat global, kondisi ini tidak menyurutkan industri penerbangan mendatangkan pesawat baru.

Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro ketika dikonfirmasi, Selasa (2/2) menyatakan, perusahaan maskapai ini mendatangkan pesawat terbaru generasi modern berbadan lebar (wide body) ke-5 yaitu Airbus 330-900NEO registrasi PK-LEQ pada akhir Januari 2021. 

Kata dia, proses pengambilan dan pengiriman pesawat oleh kru terdiri dari Captain Pilot, Kopilot serta teknisi. Pesawat bernomor LNI-001 menempuh jarak penerbangan tanpa henti berkisar 14 jam 30 menit dengan tetap menjalankan faktor keselamatan, keamanan serta pedoman protokol kesehatan.

Disampaikan Danang, pesawat PK-LEQ lepas landas dari Bandar Udara Internasional Toulouse Blagnac, Perancis (TLS) pada Sabtu (30/ 01) pukul 11.00 waktu setempat (Time in Toulouse, France, GMT+ 01)  Penerbangan ini telah mendarat di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten (CGK) pukul 07.15 waktu setempat (Waktu Indonesia Barat, GMT+ 07).

Ia mengungkapkan, pesawat baru berbadan lebar tersebut nantinya untuk memperkuat pasar domestik. "Begitupun untuk rencana penerbangan jarak jauh," ujar Danang. Hal ini guna mendukung program pemerintah di masa pandemi mengoptimalkan turis domestik. 

Kehadiran pesawat baru ini melengkapi kekuatan 4 armada berbadan lebar, terdiri dari Airbus 330-900NEO serta 6 Airbus 330-300CEO. Pengoperasian pesawat seri 330-900NEO ini, kembali menyampaikan sebagai maskapai pertama di Asia Pasifik mengoperasikan Airbus 330-900NEO sejak Juni 2019.

Seperti diketahui, maskapai ini pada 2018 telah memesan sepuluh unit Airbus 330-900NEO dan mempunyai opsi memperoleh empat tipe sejenis. Seluruh pesawat yang dipesan adalah berkapasitas lebih besar.

wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Bersiap Hadapi Musim Hujan, Bupati Tinjau Trash Rack Tukad Mati dan Jalan Simpang Teuku Umar Barat

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa meninjau alat penyaring sampah (trash rack) di alur Tukad Mati, Kelurahan Legian, Kuta, pada Jumat (26/9). Turut hadir Ketua Komisi II DPRD Badung I Made Sada, serta Plt. Kadis PUPR Kabupaten Badung I Nyoman Karyasa beserta jajaran.

Baca Selengkapnya icon click

Gabungan Komisi di DPRD Badung Turun ke GWK, Siapkan Surat Pemanggilan

balitribune.co.id | Mangupura - Gabungan 4 Komisi di DPRD Kabupaten Badung, masing-masing Komisi I, II, III, dan IV, turun langsung mengecek lokasi penutupan akses jalan warga oleh manajemen Garuda Wisnu Kencana (GWK) di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Badung pada Jumat (26/9) siang.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Rai Mantra Soroti Lemahnya Sinkronisasi Program Makan Bergizi, Minta Pengawasan Diperketat

balitribune.co.id | Denpasar - Anggota DPD RI asal Bali, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra atau Rai Mantra, menilai maraknya kasus keracunan massal akibat makanan yang disalurkan melalui program Makan Bergizi Gratis (MBG) di sejumlah daerah akibat lemahnya sinkronisasi kewenangan antara pemerintah pusat dan hal ini dinilai menjadi titik lemah dalam pelaksanaan Program Makan Bergizi (MBG) untuk anak sekolah.

Baca Selengkapnya icon click

Periode Januari-Agustus 2025, BPJS Ketenagakerjaan Gianyar Bayar Klaim Beasiswa Senilai Rp1,5 Miliar

balitribune.co.id | Gianyar - Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Bali Gianyar, Venina mengatakan manfaat beasiswa telah diberikan kepada anak dari peserta BPJAMSOSTEK yang meninggal dunia. Periode Januari-Agustus 2025, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bali Gianyar telah melakukan pembayaran klaim beasiswa sebesar lebih Rp1,5 miliar untuk 315 penerima.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Nyoman Nuarta dan GWK Antara Mimpi, Luka, dan Ikon Dunia

balitribune.co.id | Mangupura - Saat matahari merayap turun di cakrawala Jimbaran, siluet raksasa Garuda Wisnu Kencana (GWK) menoreh langit. Bayangan patung setinggi 121 meter itu jatuh ke bukit-bukit kapur Ungasan, menjadikan sore Bali kian syahdu. Turis mancanegara berderet di plaza, sibuk menengadah, mencoba menangkap keagungan Mahakarya Wisnu di atas punggung Garuda.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.