Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pasien Covid-19 Denpasar Bertambah 5 Orang, Satu PMI dan Empat Transmisi Lokal

Bali Tribune / Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai
balitribune.co.id | DenpasarGugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kota Denpasar kembali mencatat adanya penambahan pasien positif Covid-19. Pada Minggu (14/6), pasien positif Covid-19 di ibukota Provinsi Bali ini bertambah 5 orang.
 
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, Minggu(14/6) menjelaskan, tambahan 5 pasien positif Covid-19 tersebut terdiri dari 4 kasus transmisi lokal dan 1 kasus imported case yang merupakan seorang Pekerja Migran Indonesia (PMI). "Tambahan pasien positif Covid-19 pada hari Minggu 14 Juni 2020 sebanyak 5 orang,  terdiri dari 4 kasus transmisi lokal dan satu PMI," ujar Dewa Rai. 
 
Dikatakan, sebaran kasus Positif Covid-19  baru tersebut tersebar di beberapa desa/kelurahan mulai dari Kelurahan Pemecutan sebanyak 1 orang perempuan umur 20  tahun. Dari Desa Pemecutan Kaja sebanyak 3 orang yakni laki-laki umur 46, laki laki umur 44 dan 1 orang perempuan umur 29, dan seorang perempuan umur 53 asal Kelurahan Tonja.
 
Dikatakan, selain tambahan pasien positif Covid-19,  per hari Minggu (14/6) juga ada sebanyak 3 orang pasien Covid-19 dinyatakan sembuh setelah menjalani perawatan. Ketiganya berdomisili di Desa  Dauh Puri Kauh seorang perempuan, Kelurahan Kesiman seorang perempuan, dan Desa Dauh Puri Kelod seorang perempuan.
 
Dikatakan, dengan adanya tambahan 5 pasien positif Covid-19 dan 3 pasien positif Covid-19 sembuh ini, maka secara kumulatif  kasus Covid 19 di Kota Denpasar menjadi sebanyak 190 kasus positif Covid-19. Rincianya adalah 87 sembuh, 2 orang meninggal dunia, dan 101 orang masih dalam perawatan.
 
Hasil tracking tim gugus tugas di Kota Denpasar secara kumulatif terdapat status Orang Tanpa Gejala (OTG) 996 kasus, namun 417 dinyatakan sehat setelah isolasi mandiri, sehingga tersisa 579 OTG. Orang Dalam Pemantauan (ODP) secara kumulatif tercatat 309 kasus, namun sudah menjalani isolasi mandiri dan dinyatakan sehat sebanyak 270, sehingga masih tersisa 39 ODP. 
 
Dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) secara akumulatif sebanyak 98 kasus, namun 32 orang sudah dinyatakan negatif setelah menjalani Swab Test, sehingga tersisa 66 yang berstatus PDP.
 
Lebih lanjut Dewa Rai menjelaskan bahwa kasus penularan covid 19 masih saja terjadi.  Saat ini kasus transmisi lokal menjadi trend yang semakin meningkat, untuk itu perlu kewaspadaan dan kesadaran untuk menerapkan protokol kesehatan lebih disiplin lagi.
"GTPP Kota Denpasar fokus untuk menemukan kasus, sehingga upaya penanganan dan pencegahan juga dapat dimaksimalkan, kami berusaha untuk menelusuri kasus yang terjadi, sebab kalau  tidak terdeteksi,  ini bisa jadi ancaman akan penyebaran yang lebih luas dan nantinya bisa lebih membahayakan," kata Dewa Rai.
 
Langkah ini menurut Dewa Rai untuk mempercepat pemutusan penularan covid 19, sehingga nantinya masyarakat  bisa lebih cepat produktif dan aman di masa pandemi covid 19. Pihaknya kembali mengingatkan masyarakat untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan. Peningkatan kasus akibat transmisi lokal belakangan ini menunjukkan tren semakin meningkat.  Hal ini memerlukan upaya disiplin dan sungguh-sugguh dari masyarakat.
wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Kawanan Tokek Besarang di AC, Petugas Damkar Ambil Peran

balitribune.co.id | Gianyar - Tidak hanya dalam kondisi kedaruratan, urusan tangkap tokek pun, warga mengandalkan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Gianyar. Syukurnya, petugas gerak cepat ini tak pilih-pilih pelayanan, bersarang di dalam AC, selusin tokek pun berhasil dievakuasi di rumah warga Banjar Bungsu, Desa Singapadu, Sukawati.

Baca Selengkapnya icon click

Sidak RSUD Karangasem, Komisi IV DPRD Karangasem Soroti CT Scan Rusak dan Kekurangan Alat HD

balitribune.co.id | Amlapura - Komisi IV DPRD Kabupaten Karangasem, Kamis (8/1/2026), pagi melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) ke RSUD Kabupaten Karangasem. Sidak ini dilakukan guna menindaklanjuti laporan masyarakat terkait fasilitas penunjang di rumah sakit pemerintah tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dukung Ekonomi Kerakyatan, Belasan Pedagang Kecil Diberikan Booth Kontainer

balitribune.co.id | Negara - Pemerintah Kabupaten Jembrana terus memperkuat pemberdayaan usaha mikro dan warung kecil. Salah satu upaya yang dilakukan dengan menyalurkan bantuan booth kontainer kepada para pedagang. Langkah ini sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan ekonomi kerakyatan. 

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Badung Pastikan Pembangunan 4 Akses Jalan Baru Sudah Berproses, Target Rampung Akhir 2026

balitribune.co.id | Mangupura - Rencana Pemkab Badung dalam membuka 4 akses jalan baru untuk mengatasi kemacetan di wilayah Kabupaten Badung sudah berproses untuk pembebasan lahan. Hal tersebut disampaikan Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa yang ditemui di Kantor Bupati, Puspem Badung, Kamis (7/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Maestro Patih Agung Prof Sugita Berpulang

 

 

Gianyar, Bali Tribune

Tahun 2025, munculnya banyak pemeran Patih Agung muda dalam pagelaran Drama Gong, sosok Prof. Dr. Drs. I Wayan Sugita, M.Si seakan jadi tongkatan. Jejak digitalnya pun terus muncul sebagai pembanding. Namun sayang, sang maestro yang juga Guru Besar Institut Hindu Dharma Negeri (IHDN) keburu berpulang. Kabar ini pun langsung  mengejutkan semua kalangan.

Baca Selengkapnya icon click

Pimpin Sertijab Kapolsek, Kapolres Gianyar Tekankan Profesionalisme

balitribune.co.id | Gianyar - Polres Gianyar melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kabag SDM, Kasat Polairud, Kapolsek Payangan, serta Pelantikan Jabatan Kapolsek Blahbatuh yang berlangsung di Aula Rupatama Catur Prasetya Polres Gianyar, Kamis (8/1/2025), dipimpin oleh Kapolres Gianyar AKBP Chandra C.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.